×Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Daftar Skin Termurah hingga Termahal

Daftar Skin Termurah hingga Termahal

Dalam game Mobile Legend, terdapat sebuah hal yang bisa membuat tampilan karakter kalian menjadi lebih menarik yang disebut dengan skin. Kemudian, skin sendiri juga tersedia dalam beberapa jenis. Nah, dari beberapa jenis tersebut memiliki harga yang berbeda-beda. Di bawah ini akan di ulas mengenai Skin Termurah hingga Termahal.

Daftar Skin Termurah hingga Termahal di Mobile Legend

Semua Skin Kasta Epic

Skin dari kasta Basic, Elite, dan Epic menjadi skin dengan harga termurah. Sebab, kalian bisa mendapatkan skin tersebut hanya dengan mengeluarkan 899 diamond atau seharga Rp 200 ribuan.

Skin Rafaela – Flower Fairy

Skin Rafaela ini bertepatan dengan sebuah moment, ketika itu adalah Hari Paskah 2019. Skin Flower Fairy memiliki tampilan yang khas dengan paskah, yaitu telur, bunga-bunga, dan kelinci. Untuk mendapatkan skin ini, kalian harus membelinya sebesar 899 diamond.

Skin Bane – Count Draculla

Lalu skin Bane Count Draculla menjadi skin termurah ketiga. Skin ini muncul pada edisi Hallowen dan tidak nampak banyak perubahannya. Tampilan yang mewah dan premium ini mengharuskan kalian sebagai pembeli, membelinya sebesar 1089 diamond atau sekitar Rp 300 ribuan.

Skin Hero Lightborn

Kemudian ada seri skin Lightborn yang menjadi masuk dalam Skin Termurah hingga Termahal. Skin ini tergolong mahal, namun tampilannya sangat mewah. Yakni denga baju besi dengan warna krem dan coklat pada hero. Apabila kalian ingin mendapatkan skin tersebut, maka kalian siapkan 1089 diamond atau sekitar Rp 300 ribuan.

Skin ini memang memiliki alur cerita sebagai pelindung dari Moniyam Empire. Hero yang menggunakan skin ini juga tak banyak, hanya ada 1 tank, 1 mage, 1 marksmann, dan 2 assasin. Di bawah ini merupakan 5 hero dengan skin lightborn :

  • Tigreal – Lightborn Defender
  • Fanny – Lightborn Ranger
  • Alucard – Lightborn Striker
  • Granger – Lightborn Overrider
  • Harith – Lightborn Inspirer

Skin KoF

Kemudian skin pasukan King of Fighter (KoF) menjadi skin termahal selanjutnya. Skin ini cukup terbatas ketika event, namun kini kalian bisa mendapatkannya dengan 1288 diamond. Harga tersebut dianggap wajar, sebab tampilan dari skin ini memang sangat berbeda. Mulai dari desain, animasi, efek, yang menarik dan unik. Di bawah ini merupakan hero yang masuk dalam kategori KoF :

  • Karina – KoF Leona
  • Guinevere – KoF Athena Asamiya
  • Aurora – KoF Kula Diamond
  • Chou – Lori Yagami
  • Dyrroth – KoF Orochi Chris
  • Gussion – KoF K’

Skin 12 Zodiac Sign

Kemudian skin termahal selanjutnya adalah pada skin Zodiac. Skin ini disebut mewakili 12 rasi bintang disematkan pada hero Mobile Legend. Kemudian untuk mendapatkan skin tersebut, maka kalian harus mengeluarkan 1500 hingga 2000 diamond atau sekitar Rp 400 ribuan.

Skin  Collector

Lalu skin pada kasta Collector menjadi skin termahal selanjutnya. Bahkan kategori skin ini menjadi kasta baru di Mobile Legend. Lalu agar bisa mendapatkan skin tersebut, maka kalian harus mengikuti even Epic Showcase.

Even tersebut merupakan pengganti dari Lucky Box yang dulu terdapat Skin Epic Limited. Kemudian Limited sendiri saat ini berganti menjadi Collector. Kalian bisa mendapatkan skin ini, namun dengan mengeluarkan uang sebesat Rp 1 jutaan. Kemudian saat ini, skin yang menyemati sejumlah hero Mobile Legend, diantaranya adalah :

  • Badang – First of Zen
  • Pharsa – Empress Phoenix
  • Granger – Agent Z
  • Khufra – Volcanic Overload
  • Yi Sun-shin – Lone Destructor
  • Jawhead – Samurai Mech
  • Valir – Demonlord
  • Wanwan – Pixel Blast
  • Gusion – Night Owl

Skin Superhero MLBB (Even Terbatas)

Selanjutnya pada Daftar Skin Termurah hingga Termahal sendiri adalah skin superhero MLBB. Skin ini disebut merupakan skin terbaru dari Moonton. Bahkan selama ini disebut bahwa skin ini banyak menarik perhatian pemain Mobile Legend. Kemudian untuk mendapatkan skin tersebut, kalian harus menunggu pada event tertentu dan mengeluarkan uang sebesar Rp 1,5 juta. Berikut hero dengan skin Superhero MLBB :

  • Chou – Thunderfirst
  • Bruno – Firebolt
  • Lancelot –  Swordmaster
  • Vale – Blizzard Storm

Skin Legend

Skin paling dan termahal yang ditawarkan oleh Moonton adalah skin Legend. Bahkan untuk mendapatkan skin tersebut, maka kalian harus mengeluarkan sekitar 10.000 hingga 16.000 diamond atau sekitar Rp 4 juta. Sejumlah hero yang disematkan skin Legend, diantaranya adalah :

  • Gusion – Cosmic Gleam
  • Alucard – Obsidian Blade
  • Lasely – Angelic Agent
  • Gord – The Conqueror
  • Miya – Modena Butterfly
  • Saber – Codename Storm

Akhir Kata

Kurang lebih seperti itu Daftar Skin Termurah hingga Termahal. Dengan demikian, kalian bisa memilih diantara skin-skin diatas, mulai dari yang termurah sampai yang termahal. Selain itu, untuk membeli skin di atas maka kalian harus menabung terlebih dahulu.

Jangan sampai ketinggalan untuk selalu mendapatkan update berita terbaru dan lengkap seputar game. Mulai dari review game baru, tips dan trik dan sebagainya. Langsung saja follow akun Instagram VCGamers dan Channel YouTube ya. Yuk! Join komunitas di Discord VCGamers, Komunitas gamers terbesar di Indonesia discord.gg/EDWvQ9jQEp


Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!