×Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Daftar Senjata Terbaik Untuk Pemain Pemula PUBG

Berbagai pilihan senjata pada permainan PUBG dapat digunakan dalam permainan untuk para pemain pemula maupun profesional.
Senjata PUBG
Senjata PUBG. Sumber: Official Site

Terdapat sejumlah senjata PUBG terbaik untuk para pemain pemula. Senjata ini bakal membantu kamu mengeliminasi lawan dengan mudah.

Diketahui bahwa, PlayerUnknown’s Battlegrounds atau PUBG merupakan game dengan tema battle royale yang sangat populer untuk dimainkan oleh berbagai kalangan.

Game ini mengharuskan pemainnya untuk dapat bertahan melawan pemain lain pada sebuah lokasi. Untuk bertahan, pemain menggunakan perlindungan berupa senjata yang harus digunakan.

Nah, yuk simak ulasan berikut mengenai senjata PUBG yang dapat digunakan bagi para pemula! Langsung aja, cekidot!

Baca juga:Cara Main PUBG Mobile untuk Pemula Supaya Chicken Dinner

Pemilihan Senjata yang Bijak

Senjata PUBG
Penggunaan Scope pada senjata. Sumber: Official Site

Dalam memilih senjata, pemain harus memperhatikan beberapa aspek seperti peta lokasi permainan, aksesoris, dan situasi.

Pada lokasi peta yang tidak terlalu luas, disarankan untuk menggunakan senjata jarak dekat, dan pada peta yang luas, gunakan senjata jarak jauh untuk memberikan dampak yang lebih baik.

Penggunaan aksesoris juga dianggap penting untuk meningkatkan kinerja senjata yang akan digunakan. Foregrip, scope, dan red dot sight dapat digunakan oleh pemula sebagai bantuan dalam menggunakan senjata.

Foregrip dapat digunakan oleh pemain sebagai aksesori yang dapat mengurangi recoil sehingga senjata lebih cepat digunakan.

Scope dapat berguna ketika digunakan pada senjata jarak jauh untuk membantu membidik sasaran.

Kemudian red dot sight dapat digunakan pada senjata jarak dekat agar memberikan pandangan yang lebih baik sehingga senjata dapat digunakan lebih cepat.

Baca juga:Clutch PUBG Mobile: Tips untuk Menjadi Player yang Tangguh

Daftar Senjata PUBG

M416

Senjata PUBG
Senjata M416. Sumber: Official Site

M416 merupakan salah satu senjata laras panjang yang terdapat pada permainan ini. Senjata ini merupakan senjata yang baik digunakan untuk menyerang dari jarak menengah hingga jauh. Selain itu, senjata ini memiliki kelebihan yakni tingkat akurasi yang tinggi, sehingga pengguna senjata ini dapat menembak sasaran dengan baik.

M416 menjadi senjata dengan kombinasi yang baik. Tingkat recoil yang cepat, ketepatan membidik yang baik, serta dampak tembakan yang besar bagi lawan menjadikan senjata ini pilihan yang tepat untuk digunakan dalam medan pertempuran.

Senjata ini memiliki spawn rate yang tinggi. Pemain dapat dengan mudah menemukan senjata ini pada permainan. Terlebih pada peta Erangel, senjata ini dapat ditemukan pada sudut-sudut kota dengan mudah. Dengan mudahnya mengakses senjata ini, senjata ini sering dijadikan senjata utama bagi beberapa pemain.

Kar98k

Senjata PUBG
Senjata Kar98K pada permainan PUBG. Sumber: Official Site

Kar98k merupakan senjata tipe sniper yang memiliki tingkat akuransi yang tinggi juga. Senjata ini cocok digunakan untuk menyerang pada serangan jarak jauh.

Selain itu tingkat kerusakannya yang ditimbulkan senjata ini juga tinggi. Senjata ini digunakan oleh pemain pada lokasi peta yang luas dikarenakan kemampuan senjata ini dalam menembak jarak jauh.

Senjata ini cocok untuk digunakan dalam menembak jarak jauh karena kemampuan tembakannya yang lambat. Untuk melakukan tembakan lagi, tarikan boltnya cukup memakan waktu, sehingga pertarungan jarak dekat yang intens tidak cocok mrnggunakan senjata tipe ini.

UMP45

Senjata PUBG
Senjata UMP45 pada permainan PUBG. Sumber: Official Site

UMP45 merupakan senjata dengan recoil yang mudah. Senjata ini sering digunakan pertempuran jarak dekat hingga menengah. Senjata ini merupakan SMG atau Submachine Gun yang memiliki tingkat tembakan yang tinggi dan refleks yang cepat.

Sebagai senjata dengan tipe SMG, senjata ini memiliki dampak kerusakan yang sangat baik. Terutama ketika digunakan saat tembakan pada jarak dekat. UMP45 cocok untuk digunakan pada situasi yang sangat intens.

Senjata ini juga menjadi salah satu senjata yang dapat ditemukan dengan mudah di dalam game..

Pemain dapat menemukan UMP45 pada lokasi loot di dalam peta, khususnya di dalam bangunan dan fasilitas lainnya.

AKM

Assault Riffle
Senjata AKM pada permainan PUBG. Sumber: Official Site

AKM merupakan senjata berat yang biasanya digunakan dalam pertempuran jarak menengah. Senjata ini memiliki tingkat recoil yang tinggi. Untuk mengatasi itu, para pemain biasanya menggunakan asesoris untuk mengurangi recoil dan meningkatkan akurasi. Dengan senjata ini pemain dapat berlatih untuk menggunakan asesoris yang dipasang pada senjata.

Selain itu, senjata ini memiliki tingkat kerusakan yang tinggi hanya dengan menggunakan satu peluru. Namun karena tingkat tembakannya yang lambat, pemain perlu memperhatikan waktu penembakan ketika menggunakan peluru ini.

AWM

AWM
Senjata AWM pada permainan PUBG. Sumber: Official Site

AWM merupakan senjata dengan peluru yang sangat kuat. Senjata ini dapat menghabisi musuh dengan satu peluru saja. Termasuk dalam kategori senjata sniper, senjata ini memiliki akurasi yang tinggi dalam penggunaannya.

AWM memiliki tipe senjata botl-action, yang dalam artiannya, setiap tembakan perlu menarik bolt secara berulang. Hal ini membuat penggunaan senjata ini menjadi lambat.

Senjata ini merupakan salah satu tipe senjata yang sulit untuk ditemukan. Senjata ini tidak dapat ditemukan pada lokasi loot. Senjata ini hanya didapatkan melalui airdrop atau persediaan yang dijatuhkan dari udara.

Baca juga:Spot Hot Drop Terbaik di Map Miramar PUBG Tahun 2023

Nah, sekian ulasan mengenai senjata yang dapat digunakan pada permainan PUBG. Buat kamu yang mau top up UC PUBG murah dan cepat langsung saja ke VCGamers Marketplace!


Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!