Salah satu tim Indonesia yang sudah mengumumkan roster untuk mengikuti MPL Indonesia Season 11 adalah ONIC Esports.
Tim yang menjuarai MPL musim lalu ini sudah mengumumkan roster mereka dan siap bertanding di MPL tahun ini.
Selain menjuarai MPL Indonesia Season 10, ONIC Esports juga pernah memenangkan ONE Esports MPL Invitational 2021 setelah menang atas Blacklist International di Grand Final dengan skor 3:1.
Satu tahun setelahnya, ONE Esports MPL Invitational 2022 juga dimenangkan oleh ONIC Esports setelah mengalahkan Geek Fam ID dan membawa pulang uang tunai sekitar $35,000 USD.
Kali ini, mereka siap untuk berpartisipasi di turnamen MPL Indonesia Season 11 dengan tim yang sangat kuat. Yuk simak siapa saja roster ONIC Esports berikut ini!
Baca Juga:Â Roster ONIC PH untuk MPL PH Season 11
Roster ONIC Esports MPL Indonesia Season 11
ONIC Esports kembali menggunakan roster yang sama ketika menjuarai MPL Indonesia Season 10.
Tentunya setelah menjuarai MPL musim lalu, ONIC Esports yakin bahwa mereka saat ini masih kompeten untuk memenangkan MPL musim ini.
Berikut adalah roster lengkap beserta posisi yang mereka mainkan untuk MPL musim ini:
- CW (Goldlaner)
- Sanz (Midlaner)
- Kiboy (Roamer)
- Kairi (Jungler)
- Butsss (EXP Laner)
- SamoHt (Roamer)
- Drian (Midlaner)
- Coach Yeb (Coach)
ONIC Esports menggunakan roster yang sama ketika menjuarai MPL Indonesia Season 10.
Setelah mengalahkan RRQ Hoshi di grand final, mereka kembali menggunakan pemain inti tersebut, khususnya ONIC Kairi yang menjadi MVP Grand Final musim lalu.
Terlebih, Acil yang sebelumnya menjadi Coach untuk RRQ Hoshi kini pindah ke ONIC Esports berdasarkan bio Instagram yang ia miliki.
Baca Juga:Â Selamat untuk ONIC Esports, Pemenang Grand Final MPL ID S10!
MPL Indonesia Season 11
MPL Indonesia Season 11 sangat ditunggu-tunggu oleh para penggemar esports Mobile Legends khususnya bagi penggemar dari Indonesia.
Terdapat delapan tim dari Indonesia yang akan berjuang untuk mendapatkan gelar juara dan trofi yang sangat bergengsi musim ini.
Seluruh tim sudah menetapkan roster mereka dan diumumkan untuk bermain pada bulan Februari 2023 mendatang.
Turnamen ini akan dimulai sekitar bulan Februari dengan fase Group Stage dan akhirnya berujung di fase Playoffs, termasuk Grand Final.
Playoffs akan berakhir pada bulan April 2023 dan menjadi puncak dari MPL Indonesia Season 11.
Bagi para penggemar yang mengikuti keseruan MPL Indonesia, mereka harus bersabar karena belum ada tanggal yang pasti kapan turnamen tersebut akan dimulai.
Demikian pembahasan mengenai roster ONIC Esports untuk MPL Indonesia Season 11, semoga bermanfaat dan dukung terus tim favorit kalian!
Ikuti berita terkini mengenai Esports hanya di VCGamers News.
Penuhi kebutuhan top up Diamond Mobile Legends hanya di VCGamers Marketplace dan dapatkan promo yang masih tersedia.