Combo Vale dan Tigreal Bikin Musuh Hilang Sekejap!

vale dan tigreal

Aloha Vicigers! Mobile Legends: Bang Bang memiliki banyak sekali hero dengan skill-skill yang sangat sakit dan dapat mematikan musuh dalam pertempuran.

Para hero Mobile Legend dapat dipadukan untuk menimbulkan damage yang kuat bagi musuh, hal tersebut sering disebut dengan Combo Skill.

Ada dua hero Mobile Legend yang cocok dipadukan skill-nya dan menjadi Combo Skill yang ditakuti para musuh. Dua hero yang dimaksud adalah Vale dan Tigreal. Vale dan Tigreal tersebut memiliki damage pada tiap skill-nya dan juga passive-passive skill yang andal.

Kombinasi Skill Vale dan Tigreal

skill-vale

Vale merupakan hero yang berjenis mage di Mobile Legend. Skill pertama yang dimiliki Vale adalah wind blade. Vale akan mengeluarkan 2 wind blade menuju area yang ditentukan. Damage yang ditimbulkan dari wind blade tersebut mencapai 250 magic damage (+80% total magic power).

Skill kedua yang dimiliki Vale adalah windblow yang akan diluncurkan kea rah depan. Skill ini mampu menghasilkan damage sebesar 410 magic damage (+80% total magic power) yang ditambah dengan efek slow pada musuh sebesar 40%.

Selain Skill 1 dan Skill 2, ada juga Skill Ultimate yang dimiliki oleh Vale. Skill ultimate tersebut adalah windstorm yang akan meledak setelah 1,5 detik diletakkan pada area musuh. Damage yang dihasilkan dari skill ultimate ini sebesar 800 magic damage (+160 total magic power) pada musuh.

Vale juga memiliki passive skill windtalk di Mobile Legend. Passive skill ini bisa memperkuat salah satu skill di level 4, level 6, dan level 8. Selain itu, Vale akan mendapatkan windtalk stack setiap kali ia mengeluarkan assist.

Stack maksimal pada passive skill ini sebanyak 10 stack yang masing-masing stack-nyaakan meningkatkan movement speed sebanyak 8 poin.

Setelah mengetahui skill, ultimate, dan passive skill dari hero Vale, selanjutnya ada yang tak kalah hebat dari hero Tigreal sebagai sandingan Vale.

tigreal-mobile-legend-skills

Tigreal mempunyai passive skill fearless yang akan menghasilkan immune terhadap setiap basic attack setelah Tigreal mendapatkan empat stack blessings.

Skill 1 yang dimiliki Tigreal adalah attack wave yang berguna untuk menghancurkan tanah di lane. Damage yang dihasilkan dari skill 1 ini mencapai 270(+79% total physical attack) dan mampu menghasilkan efek slow pada musuh sebesar 30% selama 1,5 detik.

Skill 2 yang dimiliki Tigreal yaitu sacred hummer yang mampu mendorong target di depan mata dan menghasilkan damage (+100% total physical attack) dan efek immobilize pada musuh.

Tigreal bisa memakai kembali skill ini setelah melakukan charge selama 4 detik saja dan akan menghasilkan 280(+60% total physical attack) dengan efek airbone selama 1 detik.

Ultimate skill yang dimiliki Tigreal yaitu implosion yang mampu menarik musuh menuju ke arahnya dan memberikan damage pada musuh dan mengakibatkan efek stun pada musuh yang ditargetkannya.

Kalau kita perhatikan skill-skill yang dimiliki Vale, kita bisa menyimpulkan bahwa Vale merupakan hero pengendali angin terkuat di Mobile Legend.

Dengan hal itu, Vale dan Tigreal sangat pas dipasangkan untuk menjadi Combo Skill terhebat di Mobile Legend.

Cara Memasangkan Combo Vale dan Tigreal

https://youtu.be/PcJ4tWZQpuc

Cara menggunakan memasangkan Vale danTigreal untuk melakukan Combo adalah dengan memakai skill 2 Tigreal untuk mengumpulkan musuh, lalu kepung musuh sampai terkena knock up.

Kombinasikan juga ultimate skill Tigreal untuk menghentikan pergerakan musuh, dengan begitu Vale akan menjadi sangat mudah memberikan attack atau serangan combo skill yang memiliki damage serta CC yang sangat sakit dan mematikan.

Ketika Tigreal berhasil mengumpulkan musuh dalam satu lane, waktunya Vale mengepung musuh dengan kemampuan pengendali angin yang ia miliki. Musuh akan hilang dalam waktu sekejap dengan combo skill ini!

Vale dan Tigreal memang hero yang sangat mematikan saat dilakukan combo dalam Mobile Legend. Akan tetapi ada hal yang harus diperhatikan jika memakai combo skill Vale feat Tigreal yaitu cara mengimbangi intesitas war tanpa meninggalkan turret pada lane.

Vale memang hero yang dianggap mampu menjaga turret dengan aman, akan tetapi jika melakukan combo dengan Tigreal sebaiknya Vale difokuskan untuk menyerang musuh pada saat war dan biarkanlah Tigreal yang menjaga turret dengan kemampuannya.

Hal ini dilakukan bukan tanpa alasan, pasalnya Tigreal merupakan hero yang mampu memberikan damage pada musuh dalam jarak dekat sehingga turret akan aman berada dalam penjagaannya. Selain itu Vale juga sangat pas untuk menyerang musuh dengan damage attack yang sangat pedih dan mematikan dengan skill yang dimilikinya.

Tunggu apalagi? Mainkan Combo Vale dan Tigreal ini dan lihat kemana perginya musuh-musuh kalian sekarang juga!

Baca Juga : Wow! Kalau Luo Yi dan Johnson Duet, Musuh Rata!

Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!