5 Cara Mendapatkan Robux Gratis Termudah
Sebagai pemain Roblox, kamu pasti sudah tidak asing lagi dengan Robux. Robux adalah mata uang di dalam game yang bisa kamu pakai untuk mendapatkan item-item Roblox seperti avatar, karakter, kostum, akses premium, dan sebagainya.
Untuk bisa mendapatkan Robux kamu biasanya harus melakukan top up terlebih dahulu. Namun tenang saja, jika kamu tidak punya uang untuk membeli Robux. Karena, ada bebeberapa cara mendapatkan Robux yang bisa kamu coba tanpa harus melakukan top up.
Baca juga: Inilah Cheat Roblox untuk Mendapatkan Robux Gratis, Buruan Catat!
Cara Mendapatkan Robux Gratis
Kamu bisa mendapatkannya dengan melakukan berbagai hal di bawah ini:
Mengikuti Event atau Kompetisi
Buat kamu yang sering mengikuti event ataupun kompetisi pasti sudah heran jika hadiah yang ditawarkan biasanya sangat banyak. Baik itu uang tunai maupun Robux.
Mengikuti event dan kompetisi dalam game Roblox adalah salah satu cara yang paling mudah karena kamu biasanya hanya mengikuti ketentuan yang berlaku sampai mendapatkan hadiahnya.
Untuk mengikutinya, kamu bisa masuk ke dalam komunitas Roblox yang ada di berbagai media sosial seperti Telegram, Facebook, hingga Discord.
Reedem Kode Promo Robux
Selain mengikuti event atau kompetisi, kamu juga bisa mendapatkan Robux gratis dengan cara mengklaim kode reedem Roblox. Caranya juga cukup mudah karena kamu hanya perlu menukarnya di website resmi Roblox.
Perlu kamu ketahui juga, jika memiliki kode reedem sebaiknya langsung tukarkan kode agar bisa menghindari masa berlaku kode yang mungkin terbatas atau kadaluarsa.
Selain itu, untuk bisa mendapatkan kode promo Robux juga membutuhkan sedikit usaha dan ketelitian. Hal ini dikarenakan kode promo Robux biasanya dibagikan melalui event khusus, promosi dari Roblox, atau kemitraan dengan suatu brand.
Baca juga: Cara Mengubah Karakter di Roblox dengan Mudah, Anti Ribet!
Menjual Item Roblox
Dalam game Roblox, kamu akan menemukan berbagai item seperti avatar, karakter, kostum, dan sebagainya yang bisa kamu beli dan desain sesuai selera.
Nah, buat kamu yang memiliki kreativitas tinggi untuk membuat avatar yang keren, hal tersebut bisa menjadi peluang buat kamu untuk mendapatkan Robux gratis karena setiap item yang kamu punya memiliki nilai jual dalam game Roblox .
Semakin unik dan keren avatar yang kamu buat, maka semakin banyak juga pemain Roblox yang minat untuk membelinya. Namun, untuk bisa menjual avatar dan mendapatkan berbagai item-nya kamu harus memiliki akun premium.
Membuat Game Roblox Sendiri
Jika kamu memiliki kemampuan untuk membuat game, maka membuat game Roblox sendiri adalah salah satu cara mendapatkan Robux gratis yang bisa kamu coba.
Meski terlihat rumit, jika kamu bisa membuatnya maka game Roblox yang dibuat bisa dimonetasi untuk mendapatkan Robux atau penghasilan tambahan.
Langkah awal yang bisa kamu lakukan jika ingin mencoba cara ini adalah pastikan mendaftar akun dulu pada akun Roblox dan Roblox studio.
Menononton Video di Claimrbx
Cara mendapatkan yang selanjutnya adalah dengan menonton video di situs web Claimrbx. Salah satu web yang bisa menghasilkan Robux secara gratis.
Berikut cara mendapatkan Robux gratis yang bisa kamu ikuti langkahnya saat menggunakan cara ini:
- Buka Google Chrome dan akses claimrbx.com;
- Masukkan username Roblox;
- Pilih Account;
- Tonton video lalu subscribe YouTube dan ikuti instruksi;
- Kumpulkan Robux sebesar 0,25 per tugas hingga mencapai 5 Robux untuk melakukan reedem.
Situs ini mengklaim dapat memberikan robux gratis. Akan tetapi, pastikan untuk melakukan riset terlebih dahulu mengenai benar atau tidaknya hal tersebut. Sehingga, kamu bisa terhindar dari dampak negatif jika ternyata informasi yang dibagikan situs tersebut tidak benar.
Baca juga: Kumpulan 55+ Akun Roblox Gratis dengan Robux 2024
Buat kamu yang mau top up Roblox murah dan cepat, langsung saja ke VCGamers Marketplace!