Minecraft

Cara Membuat Netherite Armor di Minecraft

Published by
Meta Ayu

Cara Membuat Netherite Armor di Minecraft

Di Minecraft, tidak ada cara untuk membuat Netherite Armor karena set armor ini tidak bisa pemain dapatkan melalui proses crafting biasa.

Netherite sendiri merupakan material dari Nether yang penggunaan utamanya adalah untuk meningkatkan perlengkapan atau gear yang terbuat dari permata.

Material ini lebih kuat dan tahan lama daripada permata. Saat dalam bentuk drop item, mereka juga memiliki ketahanan terhadap efek pembakaran dari api dan lava.

Jika kamu tertarik untuk membuat Netherite armor namun belum mengetahui cara yang tepat, yuk ikuti panduan lengkap berikut ini!

Baca juga:

Cara Membuat Netherite Armor di Minecraft

Untuk mendapatkan Netherite Armor, kamu harus melakukan upgrade pada set Diamond Armor yang sudah kamu miliki dengan menggunakan Netherite Ingots.

Netherite Armor memiliki 4 material dasar yang terdiri dari 4 Netherite Ingot, 4 Smithing Template, Diamond Armor set (Helmet, Chestplate, Leggings, dan Boots), dan Smithing Table. Bagaimana cara membuatnya?

Mengumpulkan Diamond Armor Set

Diamond Helmet. Source: TheAetherGamer/Youtube

Langkah pertama yang dapat kamu lakukan adalah mempersiapkan set Diamond Armor. Untuk membuatnya, kamu memerlukan 24 Diamond.

Setelah mengumpulkan Diamond sesuai jumlah yang dibutuhkan, sekarang kamu sudah bisa membuat set Armor ini di Crafting Grid 3 x 3. Berikut adalah resepnya:

  • Helmet = 5 Diamond
  • Chestplate = 8 Diamond
  • Legging = 7 Diamond
  • Boots = 4 Diamond

Kamu tidak harus menyelesaikan langkah ini di urutan pertama, namun akan lebih mudah nantinya karena kamu tinggal melakukan upgrade pada Diamond Armor set setelah semua material terkumpul.

Pergi ke Nether dan Membuat Netherite Scraps

Netherite Scraps. Source: The Breakdown/Youtube

Selanjutnya, pergilah ke Nether melalui portal untuk mengumpulkan Netherite Scraps, material yang hanya bisa kamu temukan di dunia ini.

Jika kamu belum membuatnya, Nether Portal bisa dibangun dengan menggunakan 14 Obsidian di tanah dengan ukuran 4 x 5 persegi. Setelah berhasil, nyalakan api pada portal tersebut untuk mengaktifkannya.

Setelah tiba di Nether, kamu juga perlu mengumpulkan 16 Ancient Debris. Kamu bisa menambang mereka dengan menggunakan Diamond Pickaxe.

Membuat Netherite Ingots

Netherite Ingot. Source: The Breakdown/Youtube

Untuk membuat Netherite Ingots, kamu perlu mengumpulkan dua material yaitu Netherite Scrap dan Gold Ingot masing-masing sebanyak 4 buah.

Kamu bisa mendapatkan Netherite Scrap dengan meleburkan Ancient Debris dengan alat pelebur yang telah memiliki bahan bakar. 1 Ancient Debris akan menghasilkan 1 Netherite Scrap. Lakukan ini hingga 4 kali.

Langkah selanjutnya adalah membuat 4 Gold Ingot. Kamu bisa mendapatkan 1 Gold Ingot dengan beberapa cara, misalnya melebur 1 Gold Ore dan 1 Raw Gold.

Setelah berhasil mengumpulkan keduanya, kamu bisa langsung membuka 3 x 3 Crafting Grid dan memasukkan 4 Netherite Scrap dan 4 Gold Ingot. Kombinasi item tersebut akan menghasilkan 1 Netherite Ingot.

Membuat Smithing Template

Smithing Template. Source: The Breakdown/Youtube

Sebelum melanjutkan proses pembuatan, kamu perlu mendapatkan Netherite Upgrade Smithing Template. Item yang satu ini bisa kamu temukan di Bastion Remnants atau Treasure Chest.

Setelah mendapatkan 1 Netherite Upgrade Smithing Template, kamu bisa melanjutkan pencarianmu atau melakukan duplikasi. Untuk menduplikat item ini, kamu perlu menggunakan 7 Diamond dan 1 Netherrack.

Membuat Netherite Armor di Smithing Table

Netherite Helmet. Source: The Breakdown/Youtube

Langkah terakhir adalah dengan membuat Smithing Table. Jika belum memilikinya, Smithing Table bisa kamu buat dengan menggunakan 2 Iron Ingots dan 4 Plank.

Selain membuatnya sendiri, kamu juga bisa menggunakan Smithing Table yang biasanya muncul di desa rumah-rumah Toolsmith atau di Trail Ruins.

Untuk membuat set Netherite Armor, letakkan 1 Netherite Ingot, 1 Netherite Upgrade Smithing Template, dan 1 jenis Diamond Armor di Smithing Table.

Lakukan langkah tersebut berulang-ulang hingga kamu berhasil melakukan upgrade pada item armor Helmet, Chesplate, Leggings, dan Boots yang ada.

Baca juga:

Nah, itulah panduan lengkap untuk membuat Netherite Armor di game Minecraft. Bagaimana menurutmu? semoga artikelnya bisa membantu ya!

Untuk kamu yang sedang mencari tempat top up game Minecraft yang aman dan terpercaya, yuk kunjungi VCGamers Marketplace sekarang!

Meta Ayu