Cara membuat crew di GTA 5 terbilang cukup mudah untuk dilakukan. Namun, sebagian besar pemain GTA 5 memang belum mengetahuinya secara teknis.
Untuk itulah artikel kali ini akan membahas tentang bagaimana cara untuk membuatnya.
Baca juga: Catat! Inilah Daftar Piala GTA 5 yang Harus Kamu Ketahui
GTA 5 Online
Siapa yang tidak kenal dengan game Open World paling fenomenal ini? Hampir semua orang dari berbagai latar belakang pendidikan dan pekerjaan menaruh perhatian pada keseruan game GTA.
Terlebih game yang dirilis oleh Rockstar Games ini memiliki fitur online di dalam game terbarunya, yaitu GTA 5. Di dalam game tersebut, kamu bisa menjalankan berbagai macam misi seru dengan teman bermain kamu.
Misi seru itu sendiri bahkan bisa kamu ciptakan sendiri dengan cara mengusung konsep game Role Play. Sebelum melancarkan aksi dengan konsep Role Play, mula-mula kamu harus mempunyai crew-mu sendiri.
Lantas, bagaimana cara membuat crew di GTA 5? Berikut VCGamers News sajikan langkah-langkah mudahnya.
Baca juga: 5 Mobil Terbaik untuk Dikustomisasi GTA 5 Online
Cara Membuat Crew di GTA 5 Online
Langkah pertama, yaitu mengunjungi laman Rockstar Social Club. Setelah itu, laman tersebut akan menampilkan tata cara untuk kamu yang ingin memiliki crew sendiri. Begini tata caranya.
- Pada bagian kanan atas halaman, pilih atau klik “Create a Crew”.
- Setelahnya kamu harus memilih tipe crew beserta detailnya seperti warna crew, nama crew, foto crew, motto crew dan lain-lain,
- Jika semua sudah ditentukan, klik tulisan “Save this Crew”.
- Berhasil! Kamu sudah memiliki crew-mu sendiri untuk dimainkan dengan teman!
Ada dua catatan yang harus kamu perhatikan ketika dan setelah membuat crew. Pertama, kamu harus menciptakan nama crew yang unik dan berbeda dari nama crew pemain lain. Kedua, kamu hanya bisa menjadi pemimpin crew dalam satu waktu saja.
Pastinya kamu tidak akan mau jika bermain sendirian di dalam crew, bukan? Untuk itu, kamu harus merekrut sejumlah pemain agar dapat merasakan keseruan bermain bersama-sama di dalam crew yang sudah kamu buat tadi. Begini cara merekrut crew.
Baca juga: 5 Rumah di GTA 5 Online yang Wajib Kamu Beli
Merekrut Crew dari Fitur Friends
Kamu pasti sudah memiliki sejumlah teman bermain sebelum menciptakan crew-mu sendiri. Jika iya, kamu bisa merekrut mereka dengan melakukan undangan atau opsi “Invite to Crew”.
Caranya adalah dengan masuk ke menu “Option”, pilih opsi “Friends”, dan pilih beberapa teman dan undang saja mereka agar masuk ke dalam crew ciptaanmu sendiri!
Pastikan kamu harus selalu aktif di dalam crew ciptaanmu sendiri agar orang-orang di dalam crew-mu tidak merasa bosan.
Merekrut Crew dari Pemain Asing
Hampir sama dengan game-game lain seperti Mobile Legends yang bisa mengundang pemain asing untuk bermain bersama. Intinya adalah mereka harus Online terlebih dahulu agar bisa kamu berikan undangan masuk ke dalam crew.
Caranya adalah dengan masuk ke menu “Option”, pilih opsi “Online” dan pilih opsi “Players”, kemudian pilih saja salah satu atau beberapa pemain yang nampaknya cocok untuk kamu rekrut!
Merekrut Pemain dari Crew Lain
Perlu kamu ketahui bahwa satu crew di GTA 5 Online bisa menampung sebanyak 1.000 pemain. Karena itulah sah-sah saja apabila kamu ingin mengundang pemain yang sudah masuk di dalam crew milik orang lain.
Caranya adalah dengan masuk ke menu “Option” dan klik opsi “Online”. Kemudian klik tulisan “Suggested Crew” atau “Friends Crew” untuk melihat daftar crew yang ada. Langkah akhirnya ialah dengan memilih nama dan mengundang pemain yang ingin kamu ajak bergabung ke dalam crew kamu sendiri.
Cara membuat crew di GTA 5 sudah dilakukan dan kamu juga sudah merekrut beberapa pemain untuk diajak bermain bersama. Langkah selanjutnya ialah bermain bersama dengan berbagai fitur yang telah disediakan secara kreatif oleh Rockstar Games!
Jika kamu penasaran mengenai apa saja yang bisa dimainkan di dalam crew, berikut aktivitas-aktivitas yang bisa kamu coba di dalam crew GTA 5 Online.
- Melakukan aktivitas Peran atau Role Play Gameplay. Model permainan ini sangat seru karena kamu akan bertindak seperti peran yang kamu tentukan sendiri seperti seorang aktor!
- Melakukan beragam tindakan kriminal seperti pencurian dan baku tembak dengan geng lain. Tentu hal-hal tersebut tidak boleh kamu implementasikan ke dalam dunia nyata, ya!
- Menyelesaikan berbagai macam misi dan tugas untuk mendapatkan reputasi Online di kolom Leaderboards.
Mulai tertarik untuk mencoba keseruan bermain dengan pemain-pemain lain di crew milikmu sendiri?
Baca juga: Kumpulan Cheat GTA 5 PC Lengkap
Demikianlah pembahasan terkait bagaimana cara membuat crew di GTA 5 Online dan juga beragam fitur serta benefitnya. Selamat mencoba dan bermain dengan teman-temanmu!
Jika kamu baru mendengar adanya game GTA 5 ini, sangat disarankan untuk membeli saldo Steam terlebih dahulu karena game GTA 5 bukanlah game yang gratis untuk dimainkan. Kamu bisa mengunjungi VCGamers Marketplace untuk membeli saldo Steam yang dibutuhkan untuk bermain GTA 5 dengan beragam promo menarik!