Cara Download, Buat Akun, dan Daftar Pangkat Point Blank (PB)
Published by
Fikri Basrizal
Download PB. Source: VCGamers
Point Blank atau PB merupakan game yang sangat populer saat zaman warnet menjamur. Nah, jika kamu ingin bernostalgia dengan memainkannya, yuk simak cara download game PB disini!
Meskipun warnet yang sudah mulai jarang ditemui saat ini, kamu masih bisa memainkan game PB melalui perangkat PC yang kamu miliki. Caranya adalah download aplikasi game PB di PCmu.
Untuk saat ini publisher Point Blank dipegang langsung oleh Zepetto, setelah sebelumnya sempat dipegang oleh Gemscool dan Garena.
Jika kamu sudah selesai download PB, maka langkah selanjutnya adalah membuat akunnya.
Berikut adalah cara registrasi akun baru PB:
Pertama buka website resmi Point Blank Zepetto
Setelah membuka websitenya, kamu bisa memilih menu Registrasi yang berada di pojok kanan atas
Kemudian kamu akan menemukan tampilan menu registrasi Point Blank Zepetto. Isilah form registrasi tersebut dengan benar, mulai dari ID yang harus terdiri dari 5-16 karakter dan jangan lupa untuk mengecek ketersediaan ID tersebut.
Jika kamu memasukkan ID yang sudah ada, maka akan muncul notifikasi “ID ini sudah terpakai”. Maka kamu harus mengganti ID tersebut sampai menemukan yang tersedia
Selanjutnya masukkan password yang terdiri dari 8-16 karakter dan kamu harus menulis ulang untuk mengkonfirmasi passwordnya
Lalu masukkan alamat email dan jangan lupa ceklis untuk menerima semua kebijakan Zepetto
Kemudian klik tombol Registry untuk menyelesaikan pendaftaran akun