×Scroll ke bawah untuk melanjutkan

5 Bundle Free Fire Terbaik 2021 Selain Cobra Rage!

Bundle Raycatcher FF

Memiliki Bundle Free FIre terbaik seperti Cobra Rage menjadi hal paling membanggakan sekaligus menyenangkan bagi seluruh player FF. Apakah sobat vicigers salah satu pemilik bundle Cobra Rage?

Bundle karakter adalah salah satu aspek paling populer dari Garena Free Fire. Game ini memiliki banyak deretan skin karakter yang bervariasi dari yang realistis hingga fitur mistis yang memamerkan kemewahan. Terlepas dari harga skin karakter yang cukup mahal, pengolkesinya tak tertandingi di kalangan penggemar FF.

Bundle Cobra Rage adalah salah satu kostum karakter yang menjadi salah satu item yang paling dinanti sebelum kedatangannya dalam game FF.

Bundle karakter favorit penggemar FF ini diperkenalkan pada bulan Februari 2021, dengan empat pilihan warna dan fitur tambahan seperti VFX dan emotes.

Meskipun bundle Cobra Rage menjadi bundle paling populer dalam game FF, ada 5 bundle Free Fire terbaik yang sama bagusnya. Berikut adalah ke-5 bundle Free Fire terbaik yang bisa kamu koleksi.

Bundle Free Fire Terbaik Selain Cobra Rage Versi VCGamers

Galaxy Dino Bundle

Ada enam bundle Galaxy Dino di Free Fire, dan masing-masing dari bundle ini cukup populer di kalangan penggemar FF. Galaxy Dino bundle diperkenalkan sebagai Inkubator FF dan telah menghasilkan beberapa keuntungan bagi Garena.

Meskipun kostum karakter legendaris ini termasuk yang paling langka di Free Fire, kamu dapat berharap untuk kembalinya Galaxy Dino bundle di masa mendatang melalui event khusus Free Fire.

Galaxy Dino Bundle sangat langkah dan banyak dicari oleh para kolektor bundle FF. Jika kamu menemukan player yang menggunakan bunde ini, dipastikan bundle-nya banyak yang mengincar.

Criminal Bundle

Criminal Bundle adalah kostum bundle Free Fire terbaik dalam daftar ini, dan di antara warna Criminal Bundle, yang Hijau adalah yang paling langka. Criminal Bundle juga menampilkan variasi warna, seperti bundle Cobra Rage, dan tetap diminati player FF sejak dirilis dalam game.

Sakura Bundle

Top 5 Magic Bundle Terbaik di Free Fire

Garena meluncurkan Sakura bundle di Elite Pass season 1 Free Fire. Ini telah menjadi salah satu bundle tertua sekaligus menjadi bundle Free Fire terbaik selain bundle Cobra Rage. Karena sangat populer dan digemari oleh player FF, bundle Sakura telah diperkenalkan kembali di Free Fire berkali-kali.

Golden Threat Bundle (Spider’s Nest incubator)

Garena memperkenalkan Golden Threat bundle (Spider’s Nest incubator) pada Juli 2019. Ini juga memiliki beberapa varian warna dan desain yang menakjubkan, seperti Cobra Rage, tetapi tidak memiliki popularitas yang sama.

Baca juga: Inilah Cara Mendapatkan Gloo Wall Unlimited Free Fire, Bukan Hacking!

Bagaimanapun, Golden Threat bundle (Spider’s Nest incubator) masih merupakan salah satu bundle Free Fire terbaik yang memamerkan tampilan futuristik.

Ada enam kostum pakaian didalam satu bundle ini dan pastinya memiliki tampilan yang sangat ciamik ala spiderman. Baik untuk kostum karakter wanita dan bisa juga untuk kostum karakter pria.

Samurai Bundles (Blood Moon Incubators)

Samurai bundles (Blood Moon Incubators) adalah bundle Free Fire terbaik terakhir dalam daftar ini yang sangat mirip dengan bundel Cobra Rage dalam hal variasi dan popularitas.

Beberapa varian dari bundel populer ini adalah bagian dari Inkubator Bulan Darah dengan bundle Permaisuri. Samurai bundles (Blood Moon Incubators) juga memiliki beberapa emote eksklusif dan efek khusus, sama seperti bundle lainnya.

Bundle satu ini mungkin sudah jarang terlihat dan hanya dimiliki oleh beberapa player lawas FF saja. Menjadi bundle di elite pass yang paling populer dan terkenal sampai sekarang. Tak heran, Samurai bundles (Blood Moon Incubators) banyak diincar oleh kolektor bundle FF.

Baca juga: Trik Mudah Untuk Hacking Mobil Free Fire, Disangka Jadi Cheater!

Memiliki bundle Cobra Rage di Free Fire memang menjadi sangat populer akhir-akhir ini. Sayangnya, masih ada beberapa bundle Free Fire terbaik lain yang layak untuk dimiliki.

Jika kamu belum memiliki bundle Cobra Rage, kamu bisa menjadikan salah satu rekomendasi bundle Free Fire terbaik di atas untuk dikoleksi. Dari segi popularitas dan tampilan tidak kalah menarik. Gimana, kamu tertarik bundle yang mana nih?


Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!