×Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Build Chongyun Genshin Impact, Bintang 4 Cryo Underrated!

Chongyun adalah salah satu karakter underrated yang sebenarnya sangat potensial. baca selanjutnya rekomendasi build chongyun genshin impact
chongyun genshin impact build

Chongyun Genshin Impact adalah DPS pertama penulis yang sampai saat ini masih sering penulis gunakan.

Ketika awal bermain Genshin Impact, merupakan hal yang sangat mewah untuk bisa mendapatkan karakter bintang 5 dan biasanya pemain akan cenderung lebih bergantung dengan karakter bintang 4.

Meskipun bukan karakter yang menghasilkan damage yang besar, Chongyun sangat punya potensial untuk kamu build Vicigers.

Build yang tidak sulit, dapat menjadi support, dan tidak membutuhkan energi besar untuk menggunakan skill membuat Chongyun adalah kelebihan Chongyun yang perlu kamu perhitungkan.

Kamu wajib build Chongyun Genshin Impact kamu. Terlebih Chongyun juga cocok menjadi battery untuk beberapa karakter baru seperti Kamisato Ayato.

Vicigers baca selanjutnya artikel ini karena VCGamers pada kesempatan kali ini akan membahas mengenai rekomendasi cara build Chongyun Genshin Impact.

Rekomendasi Build Chongyun Genshin Impact

Artikel ini akan membahas semua rekomendasi build mulai dari prioritas skill, artefak, hingga rekomendasi tim yang cocok untuk build Chongyun Genshin Impact.

Artefak yang direkomendasikan disesuaikan dengan artefak yang sudah dirilis, dimana artefak baru akan terus bertambah sepanjang update Genshin Impact.

Prioritas Skill untuk Build Chongyun Genshin Impact

chongyun genshin impact elemental skill
Elemental Skill (source: VCGamers)

Chongyun Genshin Impact adalah karakter bintang 4 dengan elemen Cryo dengan menggunakan senjata Claymore.

Normal Attack Chongyun terdiri dari 4 serangan berturut-turut yang memberikan physical damage kepada musuh dimana pada akhir serangan akan berubah menjadi Cryo DMG.

Elemental Skill Chongyun yaitu Spirit Blade: Chonghua’s Layered Frost, Chongyun akan memberikan Cryo DMG.

Chongyun juga akan membuat area dimana semua Normal Attack dari pengguna Pedang, Claymore, dan Polearm akan berubah menjadi Cryo DMG.

Ketika kamu menggunakan skill ini, kamu juga akan mendapatkan Cryo partikel sehingga Chongyun juga bisa dijadikan battery.

Apabila kamu sudah mendapatkan skill pasif Steady Breathing, semua karakter yang terdapat dalam area Elemental Skill Chongyun akan mendapatkan ATK Speed lebih besar.

Selain itu, skill pasif Chongyun yang lain yaitu Rimechaser Blade juga sangat berguna dimana ketika durasi Elemental Skill Chongyun habis, sebuah pedang es akan jatuh kepada musuh terdekat.

Rimechaser Blade akan memberikan tambahan AoE Cryo DMG dan menurunkan Cryo RES dari musuh.

Elemental Burst Chongyun yaitu Spirit Blade: Cloud-Parting Star akan mengeluarkan 3 pedang besar yang memberikan Cryo DMG Bonus.

Untuk DMG akan dihitung per pedang jadi kamu bisa memberikan Cryo DMG berturut-turut maksimal 3 pedang. 

Misalnya satu pedang 45000, berarti total damage yang dihasilkan Elemental Burst Chongyun kurang lebih 135000.

Chongyun akan lebih cocok kamu gunakan sebagai Burst DPS atau support karena Normal Attacknya tidak menghasilkan DMG yang terlalu besar bila dibandingkan karakter lain.

Kamu bisa memprioritaskan skill Chongyun Genshin Impact yaitu Elemental Burst lalu Elemental Skill.

Artefak yang Cocok untuk Build Chongyun Genshin Impact

chongyun genshin impact blizzard strayer
Artefak Chongyun (source: VCGamers)

Stat yang harus kamu prioritaskan untuk Chongyun Genshin Impact ada 3 stat yang harus kamu perhatikan di artefak kamu.

Stat tersebut adalah Crit DMG/Rate, ATK atau ATK%, Cryo DMG Bonus.

Pemilihan artefak bisa disesuaikan dengan kebutuhan dan gameplay dan tim Chongyun seperti apa yang ingin kamu mainkan.

Set artefak Blizzard Strayer 4 set akan sangat cocok jika Chongyun berada dalam komposisi tim Freeze.

4 set artefak Blizzard Strayer ini akan meningkatkan CRIT Rate +20% ketika musuh terkena efek Cryo dan akan bertambah lagi +20% ketika lawan terkena reaksi elemental Frozen.

Set ini akan sangat bagus jika Chongyun kamu padu padankan dengan tim yang menggunakan Hydro Xingqiu atau Kamisato Ayato dan juga saat Chongyun digunakan sebagai support untuk Cryo DPS seperti Kaeya.

Apabila Chongyun Genshin Impact kamu build sebagai Burst DPS atau Burst Support, kamu bisa menggunakan 4 set Emblem of Severed Fate.

4 set artefak ini akan memberikan bonus peningkatan Elemental Burst DMG dari 25% besar stat Energy Recharge karakter dengan maksimal 75% bonus DMG. 

Build yang digunakan penulis adalah Hybrid Blizzard Strayer dengan Gladiator Finale yang dapat memberikan ATK% tambahan untuk Chongyun.

Kamu bisa  mengkombinasi Blizzard Strayer dengan artefak yang memberikan ATK atau ATK% selain Gladiator Finale seperti: Shimenawa’s Reminiscence, Vermillion Hereafter, Echoes of an Offering.

Penggunaan artefak dengan 2 set Noblesse Oblige juga sangat bagus karena akan meningkatkan Elemental Burst DMG 25%.

Baca Juga: Panduan Set Artefak Genshin Impact, Kegunaannya Wajib Kamu Tahu!

Rekomendasi Senjata untuk Build Chongyun Genshin Impact

chongyun genshin impact senjata bintang 5 build
Senjata Chongyun (source: VCGamers)

Senjata untuk Chongyun bisa kamu sesuaikan dengan kebutuhan dan build mana yang ingin kamu gunakan.

Hal ini juga bisa dipengaruhi dengan artefak yang kamu gunakan untuk Chongyun Genshin Impact.

Satu stat yang harus kamu hindari untuk senjata Chongyun adalah stat Physical DMG Bonus seperti Song of the Broken Pines atau Snow-Tombed Star Silver.

Senjata Claymore bintang 5 yang paling direkomendasikan adalah Wolf Gravestone dan Skyward Pride.

Kamu juga bisa menggunakan Redhorn Stonethresher dan The Unforged meskipun mungkin damage yang dihasilkan tidak akan sebaik 2 senjata yang sudah disebutkan sebelumnya.

Senjata bintang 4 untuk Chongyun Genshin Impact adalah Serpent Spine, Sacrificial Greatsword, Akuomaru, Luxurious Sea-Lord, dan Blackliff Slasher.

Semua senjata tadi  yang memiliki stat tidak berbeda jauh dengan senjata bintang 5 yang direkomendasikan untuk Chongyun Genshin Impact.

Bagi kamu yang F2P (free-to-play), Chongyun juga cocok menggunakan Prototype Archaic atau Katsuragikiri Nagamasa.

Namun, kedua senjata tadi setelah penulis coba kurang optimal untuk kamu gunakan oleh Chongyun. 

Penulis sendiri menggunakan Sacrificial Greatsword karena bisa spam Elemental Skill beberapa kali dan membuat Spirit Blade Chongyun jatuh beberapa kali untuk menambah Cryo DMG Bonus.

Baca Juga: Panduan Kemampuan Senjata Genshin Impact Bintang 5 2022

Rekomendasi Komposisi Tim (Party Setup) untuk Build Chongyun Genshin Impact

chongyun genshin impact komposisi party
Komposisi TIm Chongyun Genshin Impact (source: VCGamers)

Komposisi party tim yang cocok untuk Chongyun Genshin Impact menurut penulis paling cocok antara untuk tim Melt atau Reverse Melt dan Freeze.

Rekomendasi tim pertama adalah Chongyun, Bennett, Xiangling, Xingqiu atau biasa dikenal oleh pemain Genshin Impact sebagai National Team.

Xiangling juga bisa kamu ganti dengan karakter Anemo lain untuk memperbesar damage seperti dengan Sucrose, Kaedehara Kazuha, atau dengan Jean untuk menciptakan Sunfire bersama Bennett.

Untuk komposisi tim Freeze kamu bisa menggunakan Chongyun, Sangonomiya Kokomi, Kaeya, dan karakter Anemo seperti Kaedehara Kazuha.


Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!