Burgeon Thoma adalah salah satu tim comps untuk karakter Thoma Genshin Impact yang sedang ramai dibicarakan oleh pemain. Terlebih, build ini dianggap sebagai cara memainkan Thoma yang diinginkan oleh developer miHoYo.
Sesuai dengan namanya, build ini akan menggunakan reaksi elemental Burgeon sebagai serangan utamanya dan menggunakan Thoma sebagai DPS.
VCGamers kali ini akan menjelaskan lebih lanjut mengenai Burgeon Thoma secara lengkap.
Baca Juga: Build Thoma Genshin Impact, Prioritas Skill Hingga Party
Rekomendasi Build Burgeon Thoma Genshin Impact
Apa itu Burgeon?
Burgeon adalah reaksi elemental yang melibatkan 3 elemen yang bereaksi di Genshin Impact sekaligus.
Dendro adalah elemen satu-satunya yang bisa melibatkan 3 elemen dimana terdapat reaksi elemen dari 2 elemen berbeda dan ditambahkan elemen lain untuk menjadi reaksi elemental baru.
Ada dua tipe yaitu pengembangan reaksi elemental Dendro. Pertama, adalah dari 2 elemen yang sama dan ditambahkan elemen dari salah satu elemen tadi dan 3 elemen berbeda.
Contohnya adalah Quicken. Quicken merupakan reaksi elemental dari Dendro dan Electro. Bila ditambahkan elemen Dendro maka reaksi Quicken akan berubah menjadi Spread.
Sedangkan, Quicken yang ditambahkan elemen Electro akan mengubahnya menjadi Aggravate.
Reaksi elemental 3 elemen berbeda akan melalui Bloom. Bloom adalah reaksi elemental hasil reaksi elemen Dendro dan Hydro.
Bloom akan menghasilkan suatu benda yaitu Seed atau Dendro Core yang akan meledak dalam durasi tertentu.
Terdapat 2 reaksi elemental Bloom yang melibatkan 3 elemen berbeda yaitu Burgeon dan Hyperbloom.
Hyperbloom adalah saat Dendro Core tadi diberikan elemen Electro. Dendro Core akan berubah menjadi Sprawling Shot dan memberikan AoE Dendro DMG dengan radius AoE 1 meter.
Burgeon adalah Dendro Core yang diberikan elemen Pyro. Dendro Core akan meledak, memberikan AoE Dendro DMG dengan radius AoE 5 meter dan kemungkinan menyebabkan reaksi Burning.
Kedua serangan ini akan dihitung sebanyak 3 x level multipler. Peningkatan damage hanya dipengaruhi oleh:
- Base DMG (yang didapatkan dari meningkatkan level karakter)
- Elemental Mastery
- RES (musuh dan karakter)
Baca Juga: Reaksi Elemental dari Elemen Dendro Genshin Impact, Ada Apa Saja?
Build Burgeon Thoma
Burgeon Thoma dianggap menjadi build optimal untuk Thoma saat ini. Hal ini dianggap sesuai dengan drip image karakter Thoma yang menggunakan Kitain Spear, yang memiliki stat Elemental Mastery.
Build Thoma ini akan sangat menguatkan fungsi dari Elemental Burst yaitu Crimson Ooroyoi.
Serangan ini memberikan AoE Pyro DMG dalam durasi tertentu sehingga cocok untuk reaksi Burgeon. Pemain harus memperhitungkan adanya waktu reaksi untuk Bloom sebelum diubah menjadi Burgeon.
Rekomendasi Team Comps Burgeon Thoma
Team comps atau pengaturan party untuk burgeon Thoma akan melibatkan 3 elemen tetap yaitu: Hydro, Dendro, dan Pyro.
Pyro akan didapatkan dari Thoma sebagai DPS dan yang akan mengimplikasi reaksi Burgeon.
Semua karakter Hydro bisa digunakan seperti Ayato, Kokomi, Childe, Xingqiu, Barbara, dan lainnya.
Namun, VCGamers sendiri lebih menyarankan karakter Hydro yang memberikan AoE Hydro DMG besar atau secara simultan seperti Ayato, Kokomi, Yelan, dan Xingqiu.
Elemen Dendro harus ada di tim. Karakter yang bisa kamu gunakan adalah Dendro support seperti Collei dan Traveler Dendro.
Untuk slot karakter terakhir di party bebas seperti tambahan healer, shielder, atau karakter Hydro atau Dendro lagi.
Namun, VCGamers menyarankan untuk diisi karakter Anemo yang dapat menggunakan artefak Viridescent Venerer.
Viridescent Venerer akan memberikan bonus menurunkan elemental RES dari musuh apabila terjadi reaksi Swirl antara Anemo dan satu elemen.
Karakter yang VCGamers rekomendasikan adalah Kazuha dan Sucrose yang memiliki AoE besar.
Baca Juga: Rekomendasi Karakter Pengguna Viridescent Venerer Genshin Impact
Rotasi Permainan Burgeon Thoma
Rotasi serangan sangat penting untuk mengaktifkan reaksi elemental Burgeon Thoma ini.
Jika salah urutan, besar kemungkinan reaksi elemental Burgeon tidak terjadi dan mengaktifkan reaksi lain seperti Burning dan Vaporize.
Tahap untuk mengaktifkan Burgeon dengan menggunakan susunan Party Thoma, karakter Hydro, Dendro, dan Anemo adalah sebagai berikut ini:
- Serang musuh terlebih dahulu dengan Hydro dari Normal Attack, Elemental Skill, atau Elemental Burst
- Gunakan karakter Anemo (Elemental Skill atau Elemental Burst) untuk menghasilkan Swirl yang menurunkan RES Hydro dari musuh. Hal ini dilakukan untuk mengimplementasi elemental aura Hydro ke semua musuh apabila jumlahnya banyak.
- Gunakan Elemental Burst dan Elemental Skill Dendro hingga muncul Dendro Core
- Aktifkan Elemental Burst Thoma agar mengenai Dendro Core untuk mengaktifkan Burgeon
Jika kamu tidak menggunakan karakter elemen Anemo, tahap tersebut bisa kamu ganti dengan mengaktifkan Elemental Burst atau Elemental Skill dari karakter Dendro atau Hydro secara bergantian.
Rekomendasi Set Artefak Burgeon Thoma
Sesuai yang telah dibahas sebelumnya, Burgeon akan sangat dipengaruhi dari besar Elemental Mastery, RES, dan base ATK damage dari kenaikan level karakter.
Pada build Bugeon Thoma ini, stat yang harus paling kamu utamakan adalah Elemental Mastery. Minimal, Thoma harus memiliki sekitar minimal 110 Elemental Mastery dan akan semakin bagus bila semakin besar stat Elemental Mastery yang dimiliki.
Kamu juga akan butuh Energy Recharge yang besar karena Thoma termasuk karakter yang memiliki energy cost yang besar untuk menggunakan serangan elemental.
Terdapat 2 artefak yang VCGamers rekomendasikan adalah set Crimson Witch of Flames 4-PC dan Gilded Dreams 4-PC.
Crimson Witch of Flames akan meningkatkan damage dari Burgeon sebanyak 40%. Gilded Dreams akan memberikan buff berupa Elemental Mastery sebesar 50 untuk semua karakter yang ada di party.
Baca Juga: Rekomendasi Karakter Pengguna Gilded Dreams Genshin Impact
Rekomendasi Weapon Burgeon Thoma
Burgeon Thoma akan lebih optimal apabila kamu menggunakan weapon yang memiliki sub stat Elemental Mastery atau memberikan bonus meningkatkan Elemental Mastery.
VCGamers merekomendasikan Dragon’s Bane, Moonpiercer, dan Kitain Spear untuk digunakan pada build ini.
Missive Windspear, polearm yang didapatkan dari event Of Ballads and Brews pada update 3.1 juga bagus digunakan.
Opsi lain adalah kamu menggunakan senjata dengan Energy Recharge tinggi seperti Skyward Spine, Engulfing Lightening, dan lainnya.