Ingin menjadi midlaner yang paling menakutkan? Sekarang Vicigers tak perlu pakai hero susah seperti Kagura. Cukup pakai Aurora dengan build tersakit maka kamu akan jadi midlaner terkuat.
Aurora merupakan hero Mage dengan elemen es yang skill-nya bisa memberikan efek stun dan slow pada musuh. Kekuatan stun dan slow Aurora sangat membantu tim dalam mengalahkan musuh yang akan kabur dari penyergapan.
Sayangnya hero satu ini dapat dibilang terlalu empuk bahkan mobilitasnya juga terbilang cukup lambat.
Meskipun begitu, Vicigers bisa coba build tersakit dan kombinasi atribut Aurora ini agar bisa menjadi midlaner yang terkuat.
Baca juga: Aurora Mobile Legends Nerf Patch 1.5.58 Advance Server
Semenjak Aurora mendapat revamp dari Moonton, build Aurora tersakit jadi pencarian banyak orang. Popularitas Aurora kian melejit pasca Moonton mengubah tampilan dan semua skillnya pada patch update terakhir Mobile Legends.
Dengan demikian mekanisme skill Aurora berubah total pada season ini. Skil-skil Aurora pada season ini juga sangat overpower, apalagi jika Vicigers menggunakan build item dan kombinasi atribut dengan tepat. Kekuatan Aurora bakal bisa memberi efek stun pada musuh, bahkan hingga tiga detik.
Apakah Vicigers sudah tahu seperti apa build Aurora tersakit season 31? Langsung saja simak penjelasannya berikut ini:
Arcane boots adalah item movement untuk Vicigers yang memubat hero mage semakin berdamage sekaligus meningkatkan movement speed.
Menggunakan item ini untuk Aurora dapat menambah magic power sebanyak +10. Selain itu, movement speed Aurora juga bertambah sebanyak +40.
Build Aurora tersakit sudah pasti menggunakan Genius Wand. Item satu ini wajib kamu pakai untuk mendapat +magic power sekaligus +5 movement speed.
Pasif unik dari item yang satu ini adalah kemampuannya dalam mengurangi magic defense lawan sebesar 3-7 kali berskala level. Pasif unik ini berlangsung selama lima detik dan dapat di stack hingga tiga kali.
Lightning Truncheon
Lightning Truncheon adalah item untuk Aurora yang dapat memberikan +75 magic power, +400 ana, +10%pengurangan Cooldown. Pasif unik dari item ini adalah Resonate yang aktif setiap 6 detik.
Ketika pasif ini aktif, skill Aurora berikutnya akan memberikan magic power sebesar 120% hingga ke 3 lawan. Tak hanya itu item satu ini juga dapat memberikan movement speed tambahan sebesar 30%.
Dengan tambahan Movement speed ini Aurora yang mempunyai pergerakan lambat akan jauh lebih leluasa saat bertanding.
Lightning Truncheon memberikan tambahan 75 Magic Power, 400 Mana, dan 10 persen CD Reduction.
Divine Glaive bersama dengan Holy Crystal adalah perpaduan build item Aurora tersakit pada momentum late game. Kombinasi kedua item ini dapat dengan mudah menghancurkan hero Tank serta Fighter berdarah tebal.
Item mage satu ini memberikan magic power sebanyak +60 dan memberikan +40 magic penetration. Pasif unik Spellbreakernya dapat meningkatkan magic penetration sebanyak 0,1% dengan batas maksimal 20%.
Baiknya jika menginginkan build Aurora yang tersakit, maka jangan pernah tinggalkan item satu ini. Holy Crystal cocok Vicigers pakai untuk Aurora pada saat sudah berada di level tinggi.
Pasalnya pasif unk misteri pada Holy Crystal akan meningkatkan Magic Power Aurora dari 21-25% secara berkala dari jumlah level. Secara alami, Holy Crystal sendiri sudah memberikan Magic Power tambahan untuk Aurora sebanyak +100.
Baca juga: Perubahan Aurora Revamp Januari 2024
Karena Aurora termasuk hero yang empuk, Vicigers wajib menambahkan item Blood Wings supaya darah Aurora sedikit lebih tebal. Item ini memberikan+175 magic power dan +500 HP.
Tak hanya itu, pasif unik Guardnya memberikan Aurora Shield yang setara dengan 200% magic power. Apabila Aurora terkena damage maka shield akan muncul kembali setelah cooldown 20 detik. Pasif unik berupa shield ini juga memberikan Auror movement speed tambahan sebanyak +30 selama aktif.
Aurora disebut-sebut cocok untuk menggunakan Emblem Assassin dan Emblem Mage. Akan tetapi kombinasi atribut yang harus Aurora pakai berbeda pada setiap jenis emblemnya.
Oleh karena itu, agar tak salah mengkombinasikan emblem dan atribut, simak penjelasan build dan atribut Aurora tersakit versi Onic Sanz berikut ini!
Emang boleh hero mage menggunakan assassin? Tentu saja hal itu tidak menjadi masalah selama menggunakan kombinasi yang tepat.
Tujuan penggunaan emblem assassin pada Aurora ya itu menambahkan movement speednya mengingat mobilitas Aurora yang lambat.
Lebih lanjut simak penjelasan cara mengkombinasikan emblem assassin Aurora dengan atribut yang tepat berikut ini:
Lethal Ignation
Ketika menggunakan emblem assassin saat menggunakan Aurora, maka tetap gunakan atribut emblem mage Lethal Ignition juga.
Atribut ini memberikan damage tambahan sebesar 7% dari HP Hero lawan sebanyak 3 kali dalam lima detik.
Selain itu Lethal Ignition juga memberikan efek burn terhadap target. Efek burn ini memberikan adaptive damage yang berskala dengan level sebesar 162-750.
Rupture
Saat menggunakan emblem assassin untuk hero Aurora maka gunakan atribut Rupture berwarna ungu.
Dengan menggunakan Rupture, Aurora akan mendapat Adaptive Penetration sebanyak +5. Selain itu Rupture juga mampu menambah Magic Penetration kepada Aurora.
Weapons Master
Weapons Master adalah atribut yang dapat mendukung kekuatan Aurora hingga menjadi midlaner yang terkuat.
Atribut yang satu ini bisa memberikan magic power tambahan pada Aurora sebanyak 5%. Perolehan magic power ini berasal dari equipment, emblem, talent dan skill milik Aurora.
Baca juga: Aurora Direvamp Moonton, jadi Lebih Baik dari Sebelumnya
Ingat, berbeda emblem maka atribut yang digunakan untuk Aurora juga berbeda. Apabila Vicigers menginginkan Aurora dengan emblem magic dan tetap menginginkan movement speed yang tinggi, gunakanlah kombinasi emblem dan atribut berikut untuk mendapatkan build aurora yang tersakit:
Agility
Agility adalah atribut bergambar sepatu berwarna hijau. Ketika Vicigers memilih emblem Aurora mage, sudah otomatis atribut Agility muncul di bagian pojok kiri bawah.
Penggunaan atribut Agility akan menambah movement speed Aurora sebanyak 4%. Atribut ini sangat membantu mobilitas Aurora mengingat hero satu ini mempunyai pergerakan yang lambat.
Bargain Hunter
Buat Vicigers yang ingin mendapatkan item dengan cepat, maka gunakan atribut Bargain Hunter ini. Bargain Hunter adalah atribut berwarna biru dengan logo dolar di tengahnya. Dengan menggunakan Bargain Hunter, Vicigers dapat membeli equipment 95% dari harganya.
Atribut terakhir yang dapat digunakan untuk Aurora dengan emblem mage adalah Lethal Ignition. Atribut satu ini dapat memberikan damage tambahan ketika hero melakukan multi hit.
Ketika Aurora menggunakan atribut ini maka, damage yang dimilikinya akan semakin besar. Aurora dapat melancarkan serangan dengan damage yang 7%lebih besar dari HP hero lawan sebanyak 3 kali.
Selain itu, Lethal Ignition juga bisa memberikan efek bakar pada hero lawan yang terkena skill Aurora. Efek bakar tersebut memberikan 162-750 adaptive damage tambahan yang berskala dengan jumlah level.
Baca juga: Ada Cashback Hingga 90 Persen, Yuk Top Up Diamond MLBB di VCGamers
Itu tadi rekomendasi build aurora tersakit Aurora serta cara mengkombinasikan emblem dan atribut Aurora yang bisa Vicigers coba untuk menjadi midlaner yang kuat.
Mau top up diamond MLBB dengan mudah dan murah? Ayo kunjungi VCGamers Marketplace sekarang juga!
Kamu bisa top up diamond MLBB dengan beragam pilihan varian dan metode pembayaran yang aman dan terpercaya.
This website uses cookies.