Sepeda PUBG Mobile merupakan salah satu item atau kendaraan yang bakal segera hadir di update terbaru game tersebut.
PUBG Mobile merupakan salah satu game yang paling populer dengan jumlah pemain dan komunitas yang banyak, tak terkecuali di Indonesia.
Dengan jumlah pengguna yang banyak, game dengan genre Battle Royale ini juga kerap memanjakan pemainnya dengan menghadirkan inovasi-inovasi menarik.
Inovasi yang menarik tersebut biasanya hadir dalam berbagai bentuk, mulai dari kerjasama atau kolaborasi atau item baru yang hadir ketika pembaruan.
Hal itu pun tentu saja akan membuat pemainnya semakin semangat dalam bermain. Selain itu, hadirnya item baru juga bisa memaksimalkan pengalaman bermain mereka di game besutan Tencent ini.
Baca Juga : Lokasi PUBG Terbaik Untuk Loot Dengan Aman Mode Skuad Maret 2022
Bocoran Sepeda PUBG Mobile
Sekarang, game Battle Royale ini sedang memasuki akhir dari musim C2S4 atau Cycle 2 Season 4. Pada musim ini, beragam konten dan fitur yang ada di dalamnya merupakan fitur dari pembaruan sebelumnya, yaitu patch 1.8.
Mengingat musim C2S4 akan segera berakhir, pihak PUBG Mobile pun pastinya akan melakukan pembaruan ke versi yang baru. Seperti biasa, akan ada sejumlah hal baru yang bakal hadir saat versi baru ini mulai rilis.
Menjelang perilisan, muncul sebuah bocoran langsung dari pihak game tersebut mengenai akan adanya sebuah kendaraan baru. Kendaraan itu nantinya bisa pemain gunakan ketika bertempur di arena pertandingan.
Pihak PUBG Mobile secara langsung melalui sebuah unggahan Instagram memberikan gambar berupa siluet dengan pemain yang sedang menunggangi sepeda.
Jika mencermati lebih dalam, kalian mungkin akan cukup mudah dalam menebaknya kalau kendaraan yang baru ini adalah jenis sepeda gunung.
Hadirnya sepeda gunung di PUBG Mobile pastinya sangat mengejutkan para pemain yang membuat mereka tidak sabar karena memang hal yang baru.
Namun, kendaraan ini sebenarnya sudah hadir cukup lama di game ini, hanya saja kendaraan itu hadir di versi konsol dan PC. Kini, pemain versi mobile sepertinya akan segera bisa memiliki kendaraan ini.
Sebelumnya, jenis kendaraan yang hadir dalam game ini adalah kendaraan bermesin, seperti sepeda motor, mobil, atau kapal. Beberapa contoh tepat kendaraannya antara lain, speedboat, motorcycle, motorcycle with sidecar, Buggy, dan UAZ.
Baca Juga : Gunakan Senjata Ini di Erangel PUBG Mobile 2022
Jadwal Rilis Sepeda PUBG Mobile
Seperti yang disinggung pada poin sebelumnya, PUBG Mobile saat ini sudah akan memasuki pergantian musim. Pada momen inilah biasanya pihak pengembang game melakukan pembaruan untuk musim yang baru.
Dengan kata lain, game yang saat ini masih menggunakan fitur saat patch 1.8 akan segera melakukan pembaruan ke versi yang baru, yaitu patch 1.9.
Pembaruan patch 1.9 rencananya akan segera rilis dalam waktu dekat, lebih tepatnya pada 18 Maret 2022 nanti.
Jadi, kalian bisa memakai sepeda gunung di PUBG Mobile bersamaan dengan pembaruan tersebut, yakni saat akhir pekan ini.
Para pemain pun sudah tidak sabar menunggu pembaruan patch itu mengingat sepeda gunung ini baru pertama kali hadir di PUBG versi Mobile.
Baca Juga : Tips Meningkatkan Sniping PUBG Dan Pertarungan Jarak Jauh
Fitur Unik Sepeda PUBG Mobile
Setiap kendaraan yang ada di game PUBG Mobile tentu saja memiliki fitur uniknya masing-masing, tak terkecuali dengan sepeda gunung ini. Fitur-fitur itu nantinya akan berguna untuk membantu pemain bertempur di arena pertandingan.
Bisa Dipakai Kapan Saja
Dengan sepeda gunung ini, pemain bisa kalian gunakan kapan saja karena sepeda ini bisa dilipat. Jadi, pemain tidak perlu repot-repot ketika memang sedang membutuhkan kendaraan ini untuk bertempur karena tinggal mengeluarkan sepedanya dari dalam backpack.
Fitur itu tentu saja cukup berbeda dengan jenis kendaraan yang lain karena biasanya hadir di sekitar map.
Keunggulan lain ketika pemain menggunakan kendaraan yang satu ini adalah bisa melewati area tanah yang tidak rata, seperti bebatuan. Selain itu, pemain juga bisa loncat dengan sepeda gunung ini.
Ada Fitur Pick Up
Masalah saat menggunakan sepeda ini mungkin saat pemain akan menyeberangi sebuah perairan. Namun, hal itu bukanlah sebuah masalah besar karena kendaraan ini memiliki fitur tombol pick up.
Tombol tersebut bisa pemain gunakan ketika akan menyeberangi perairan dengan menggendong sepedanya. Jadi, pemain akan tetap bisa berenang sambil mengangkut sepedanya sebelum digunakan kembali setelah menyeberang.
Kendaraan yang Senyap
Selain itu, pemain yang menggunakan sepeda juga tidak akan menimbulkan suara alias senyap, berbeda dengan jenis kendaraan bermesin.
Hal tersebut pastinya akan sangat berguna bagi pemain saat mencoba menyergap lawan. Namun, sesekali sepeda gunung ini bisa mengeluarkan suara dengan menggunakan fitur bell.
Tidak seperti kendaraan yang lain, sepeda gunung ini tidak akan hancur atau rusak misalnya ketika terkena sebuah ledakan. Jadi, pemain tidak perlu cemas ketika harus kehilangan sepedanya.
Karena tidak memiliki mesin, sepeda pastinya akan ketinggalan dalam hal kecepatan. Namun, jika pemain bisa membuat sepeda ini lebih cepat, mereka mungkin akan kehabisan energi lebih besar.
Baca Juga :5 Senjata Terbaik Untuk Mode TDM PUBG Maret 2022
Itu dia pembahasan mengenai bocoran pembaruan patch 1.9 PUBG Mobile yang akan menghadirkan sebuah kendaraan baru, yakni sepeda.
Meskipun kendaraan ini sebelumnya telah hadir di versi konsol dan PC, hal ini akan menjadi sesuatu yang baru karena untuk versi Mobile baru akan menghadirkan kendaraan ini.