×Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Blackbox AI: Tools AI Bikin Mudah Buat Coding

Blackbox AI adalah tools yang biasa digunakan oleh para programmer untuk melakukan coding. Selain mudah, tools AI ini juga sangat powerful.
blackbox ai
Blackbox AI: Tools AI Bikin Mudah Buat Coding. Sumber: VCGamers

Blackbox AI: Tools AI Bikin Mudah Buat Coding

Semakin berkembangnya zaman, teknologi AI (Artificial Intelligence) membuat segala pekerjaan jadi lebih mudah, salah satunya Blackbox AI yang kini jadi solusi terbaru bagi para programmer untuk meng-coding agar lebih cepat dan efisien.

Buat kamu yang ingin mengetahui lebih dalam tentang AI tersebut, sepertinya wajib menyimak artikel ini hingga tuntas. Yuk langsung cek!

Diamonds MLBB Termurah!

Baca juga:

Apa Itu Blackbox AI?

blacbox ai
Apa Itu Blackbox AI? Sumber: VCGamers

Blackbox AI merupakan platform berbasis AI yang serupa seperti ChatGPT pada umumnya. Di sana, kamu bisa menggali segala informasi hanya dengan kalimat perintah (prompt) yang sesuai.

Bedanya, platform yang satu ini sering kali dijadikan sebagai alternatif para programmer untuk mempermudah pekerjaan mereka saat melakukan coding. Bukan tanpa sebab, Blackbox ini bisa memproses permintaan berbasis bahasa secara alami (natural language).

Lebih lanjut, tools ini secara fungsional juga mirip seperti GitHub Copilot, tetapi memiliki fitur unggulan sendiri, terutama untuk keperluan mencari cuplikan kode dari berbagai sumber, menjelaskan kode, hingga mengotomisasi pengembangan software.

Fitur Blackbox AI untuk Coding

blackbox ai
Fitur Blackbox AI untuk Coding. Sumber: VCGamers

Adapun, berikut ini merupakan beberapa fitur utama yang menjadikannya sering digunakan untuk keperluan coding:

Code Search dari Dokumentasi dan Repositori

Pertama, kamu bisa menulis perintah dalam bahasa alami (natural language), seperti:

“Hot to implement a binary search in Python?”

Maka tools tersebut akan langsung mencarikan cuplikan kode yang relevan dari berbagai sumber seperti GitHub, StackOverflow, dan dokumentasi publik.

AI Code Autocomplete

Mirip dengan fitur IntelliSense di VS Code, namun platform ini digadang-gadang lebih pintar. Ketika kamu mengetik baris kode, Blackbox akan memprediksi dan melengkapi sisa kode berdasarkan konteks.

Misalnya, kamu mulai nulis:

“def fibonacci(n):”

Blackbox akan langsung menyarankan isi fungsinya. Cukup menakjubkan, bukan?

Explain Code

Jika kamu menemukan potongan kode kompleks namun tidak mengerti maksudnya, kamu bisa paste ke Blackbox dan meminta penjelasan. Contohnya:

const throttle = (func, limit) => {

  let inThrottle;

  return function() {

    const args = arguments;

    const context = this;

    if (!inThrottle) {

      func.apply(context, args);

      inThrottle = true;

      setTimeout(() => inThrottle = false, limit);

    }

  }

};

Maka Blackbox akan menjelaskan bahwa ini adalah “fungsi throttle untuk membatasi frekuensi pemanggilan suatu fungsi dalam interval tertentu”.

Bug Fixing dan Refactoring Otomatis

Di lain sisi, Blackbox juga bisa kamu gunakan untuk keperluan lain seperti mendeteksi bug kecil atau kesalahan sintaksis. Selain itu, kamu juga bisa mendapatkan beberapa solusi refactor agar kode menjadi lebih efisien dan mudah untuk dibaca.

Multibahasa

Untuk saat ini, Blackbox AI mendukung beberapa bahasa pemrograman populer seperti:

  • Python,
  • Java Script/Type Script,
  • C++,
  • Java,
  • Go,
  • PHP,
  • Rust,
  • Dan masih banyak lagi.

Kekurangan dari Blackbox AI

blackbox ai
Kekurangan dari Blackbox AI. Sumber: VCGamers

Meskipun terlihat sangat powerful, Blackbox juga memiliki beberapa keterbatasan. Terkadang, saran kodenya tidak 100% akurat atau tidak sesuai dengan konteks proyek.

Selain itu, perlu kehati-hatian saat menempelkan kode sensitif. Tentunya, hal ini berkaitan dengan privasi dan keamanan data perusahaan.

Cara Menggunakan Blacbox AI

blackbox ai
Cara Menggunakan Blacbox AI. Sumber: VCGamers

Untuk menggunakannya, sebetulnya terbilang cukup simpel. Adapun, kamu hanya perlu:

  1. Mengunjungi situs resminya melalui link berikut ini;
  2. Di kolom chat, kamu bisa mengetik pertanyaan atau paste kode untuk dijelaskan;
  3. Tunggu hingga beberapa saat sampai Blackbox merespons pertanyaan atau perintah yang kamu berikan.

Baca juga:

Itulah penjelasan mengenai platform AI coding bernama Blackbox. Meskipun bisa mempermudah kamu untuk menyelesaikan segala soal pemrograman, kamu juga perlu memperhatikan privasi dan keamanan perusahaan.


Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!