Fitur Baru Background Zoom Blur, Begini Cara Menggunakannya!

background zoom blur

Halo Vicigers, tahukah kamu bahwa sekarang Background Zoom kedatangan fitur baru yaitu Blur?

Zoom beberapa tahun terakhir ini merupakan salah satu aplikasi yang paling sering digunakan di seluruh dunia termasuk Indonesia.

Bagaimana tidak, semenjak wabah Covid melanda semua kegiatan offline diberhentikan.

Kegiatan penting mulai dari belajar mengajar, rapat kantor, konser, seminar, bahkan hingga wisuda dan acara pernikahan semua ditayangkan di Zoom.

Fitur ini akan menjadi tambahan untuk pergantian fitur Zoom yang sudah ada sebelumnya.

Vicigers simak artikel ini ya untuk mengetahui fitur Background Zoom Blur terbaru dan bagaimana cara menggunakan Blur ini.

Baca Juga: Rekomendasi Game Laptop High-End Terbaik 2022

Fitur Background Zoom Blur

background zoom blur
Blur (source: VCGamers)

Meskipun kegiatan diluar sudah mulai diizinkan di Indonesia, penggunaan online meeting dengan Zoom masih tetap digunakan oleh berbagai pihak.

Selain lebih praktis, hal ini juga mendukung belajar jarak jauh dan juga pekerja remote sehingga tidak harus bekerja di kantor.

Namun, bekerja dari rumah kadang tidak selamanya menguntungkan.

Seringkali ruangan yang digunakan untuk melakukan Zoom sangat berantakan atau kurang rapi.

Oleh sebab itu, banyak dari pengguna Zoom yang menggunakan fitur Change Background atau mengubah Background.

Fitur Zoom ini bisa membuat kamu memakai berbagai Background menarik sebagai latar saat kamu sedang meeting menggunakan Zoom.

Foto pemandangan, ruangan, Background Zoom yang dibuat sendiri dengan berbagai kreativitas menjadi pilihan.

Penulis yakin hal itu juga dilakukan oleh Vicigers juga.

Namun, penggunaan Background Zoom ini sedikit kurang nyaman dan mempunyai kelemahan.

Jika sinyal Vicigers kurang bagus, akan sangat memungkinkan meeting kamu akan terganggu.

Hal tersebut bisa menyebabkan meeting menjadi ngadat, layarmu freeze, dan kamu akan sering reconnecting.

Tentunya kamu pasti tidak menginginkan pembicaraan penting kamu di Zoom terpotong bukan?

Fitur Blur ini bisa menjadi solusi untuk kamu menutupi Background ruangan kamu tapi tidak mengganggu sinyal kamu.

Pada dasarnya fitur Blur ini memudarkan semua hal di belakang yang menjadi latar kamu. 

Jadi mirip dengan hanya saat kamu menyalakan kamera saat menggunakan Zoom pada umumnya, tanpa tambahan berlebih.

 

Prasyarat untuk menggunakan Background Zoom Blur

PC Gaming Terbaik
PC Gaming (source: VCGamers)

Penggunaan fitur Background Zoom Blur ini memiliki beberapa syarat perangkat yang harus kamu penuhi.

Untungnya, Blur sudah bisa digunakan baik untuk penggunaan Zoom di PC atau Desktop, serta Hp basis Android dan iOS.

Vicigers bisa menggunakan fitur Blur Zoom ini secara nyaman tanpa harus menggunakan salah satu perangkat saja.

Terkait persyaratannya, berikut ini adalah persyaratan perangkat yang harus dipenuhi:

Zoom Desktop:

  • Windows: 5.5.0 (12454.0131) atau lebih tinggi
  • macOS: 5.5.0 (12467.0131) atau lebih tinggi
  • Linux: 5.7.6 (31792.0820) atau lebih tinggi

Aplikasi Zoom di Hp:

  • Android: 5.6.6 (2076) atau lebih tinggi
  • iOS: 5.6.6 (423) atau lebih tinggi
Baca Juga: 5 Game Petualangan Android Gratis Terbaik 2022, Pacu Adrenalin!

Cara Menggunakan Background Zoom Blur di PC atau Laptop Windows/Linux

background zoom pc blur
Background Zoom PC (source: Huffpost)

Cara mengaktifkan Background Zoom dari PC bisa kamu lakukan dengan dua cara yaitu sebelum kamu memulai Zoom meeting atau saat kamu sudah di Zoom meeting.

Berikut ini adalah cara yang bisa kamu lakukan untuk mengganti Background Blur di Zoom sebelum rapat:

  • Masuk ke klien desktop Zoom.
  • Klik gambar profil kamu, lalu klik Pengaturan.
  • Pilih Latar Belakang & Filter
  • Klik opsi Buram/ Blur.

Berikut ini adalah cara yang bisa kamu lakukan untuk mengganti Background Blur di Zoom selama rapat:

  • Bergabunglah dengan Zoom Meeting atau Webinar sebagai panelis.
  • Di sudut kiri bawah jendela video, klik tombol panah atas di sebelah tombol Mulai Video / Hentikan Video
  • Klik Blur Latar Belakang Saya (Blur My Background)
  • Setelah kamu mengaktifkan latar belakang yang diburamkan, latar belakang virtual tersebut akan digunakan untuk rapat kamu selanjutnya.

Ada sedikit cacatan untuk opsi pengaktifan Blur saat kamu dalam meeting. Fitur ini memerlukan versi 5.9.3 atau lebih tinggi.

Untuk menonaktifkan Latar Belakang Virtual, buka kembali opsi latar belakang virtual dan pilih opsi Tidak Ada.

Jika kamu tidak memiliki opsi Blur, pastikan kamu memiliki versi klien desktop yang benar dan memenuhi persyaratan teknis.

Baca Juga: 10 Rekomendasi PC Gaming Terbaik Tahun 2022

Cara Menggunakan Background Zoom Blur di Hp untuk Basis Android atau iOS

background zoom blur hp android ios
Zoom Hp (source: Business Insider)

Cara mengaktifkan latar belakang (Background) Zoom Blur untuk Hp baik itu Android dan iOS tidak berbeda jauh.

Kamu pun juga bisa mengaktifkannya sebelum Meeting dimulai. Cukup berbeda dengan fitur Desktop yang bisa digunakan pada saat Meeting berlangsung.

Berikut ini adalah cara untuk menggunakan Background Zoom basis Android atau iOS:

  • Masuk ke aplikasi seluler Zoom.
  • Saat dalam rapat Zoom, ketuk Lainnya di kontrol.
  • Ketuk Latar Belakang Virtual (Android) atau Latar Belakang dan Filter (iOS).
  • Ketuk opsi Buram/ Blur
  • Latar belakang Anda akan menjadi kabur di belakang Anda, mengaburkan sekeliling kamu.
  • Setelah kamu mengaktifkan latar belakang yang diburamkan, latar belakang virtual tersebut akan digunakan untuk rapat kamu selanjutnya.
  • Untuk menonaktifkan Latar Belakang Virtual, buka kembali opsi latar belakang virtual dan pilih opsi Tidak Ada.
  • Jika kamu tidak memiliki opsi Blur, pastikan kamu memiliki versi aplikasi seluler yang benar dan memenuhi persyaratan teknis yang diperlukan dan periksa generasi prosesor perangkat kamu.

Demikian cara mengganti Background Zoom dengan fitur terbaru Blur ini. Kamu bisa menggunakannya untuk meeting Zoom kamu selanjutnya.

Adanya ftiru Blur ini semoga dapat membantu meeting Zoom Vicigers agar kedepannya lebih lancar tanpa harus connecting sinyal kembali.


Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!