×Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Apa Itu Staking? Ini Penjelasan Lengkapnya

Kali ini kita akan mengulas tentang apa itu staking. Kita perlu mengulas tentang hal tersebut agar menambah pengetahuan cryptocurrency.
cara menghitung keuntungan crypto
Transparansi dan Keadilan yang Lebih Baik. Source: VCGamers

Kali ini kita akan mengulas tentang apa itu Staking. Mungkin, saat ini kamu juga sedang mencari arti tentang apa itu staking.

Kita ketahui bersama bahwa beragam fitur muncul dalam investasi kripto.

Mulai dari trading hingga investasi.

Selain itu, juga terdapat fitur lain di dalam industri kripto yang bernama staking.

Tentunya hal ini menjadi pertanyaan tersendiri untuk para pemula yang baru mendengar kata itu dan baru masuk ke industri kripto.

Baca juga: Mau Investasi Kripto? Perhatikan 5 Hal Ini

Tentang Staking, Keuntungan dan Risikonya

$VCG Staking
$VCG Staking

Pertanyaan tentang apa itu staking tentunya perlu terjawab.

Supaya, kita bisa memahami segala fitur yang ada di dalam industri kripto.

Untuk menjawab pertanyaan itu, berikut ini penjelasan serta keuntungan berikut dengan risikonya.

Apa Itu Staking?

Kamu yang mencari jawaban tentang apa itu staking, datang di artikel yang tepat. Karena kita akan mengulas tentang apa itu staking.

Staking adalah aktivitas yang bisa membuat pengguna aset kripto memperoleh keuntungan dengan cara melakukan deposit token yang tersedia di pool. Sehingga mendapatkan deviden sesuai dengan APR (annual percentace rate) dan APY (annual percentace year) yang ditentukan.

Baca juga: Cara Staking $VCG Token

Penyimpanan dan penguncian aset kripto itu dilakukan dalam jangka waktu tertentu yang telah ditentukan. Jangka waktu yang lebih lama tentunya akan menerima keuntungan dengan persentase yang lebih besar.

Dengan kata lain, mereka akan mendapatkan lebih banyak aset kripto ketika mereka melakukan staking dalam waktu tertentu.

Secara sederhana, staking adalah aktivitas untuk menyimpan dan mengunci aset kripto yang dimiliki.

Kemudian, pengguna aset kripto yang melakukan hal itu dimungkinkan untuk menerima passive income dari penyimpanan tersebut.

Baca juga: Ini 4 Sosok Hebat di Balik Kesuksesan $VCG Token

Keuntungan dan Risiko

VCG Staking
VCG Staking

Setelah mengetahui apa itu Staking, kali ini kita akan mengulas tentang keuntungan dan risikonya yang perlu kamu ketahui.

Selain keuntungan, tentunya selalu ada risiko dalam setiap bisnis. Termasuk saat kita melakukan hal ini.

Keuntungan

Salah satu keuntungannya adalah mendapatkan passive income dari aset kripto yang kamu miliki.

Hal ini disebut-sebut mirip dengan melakukan deposito.

Keduanya memiliki kemiripan namun dengan objek dan sistem yang berbeda.

Di mana, dalam deposito seseorang akan mendapatkan bunga dari uang yang disimpan dalam jangka waktu yang telah ditentukan.

Baca juga: Makin Gokil, VCG Token Akan Dipakai di RansVerse Raffi Ahmad

Sementara, dalam industri kripto, keuntungan yang didapat bukan uang sebagaimana deposito di bank.

Melainkan, aset kripto yang sejenis dengan yang di-stacking.

Selain itu, juga ada jangka waktu yang perlu ditentukan ketika kamu melakukan staking.

Setelah sampai pada jangka waktu yang ditentukan, maka kamu akan mendapatkan persentase yang telah ditetapkan pada awal perjanjian sebelum melakukan staking.

Kamu dapat mencoba cara ini untuk mendapatkan keuntungan dengan tanpa khawatir seperti melalukan trading. Serta, kamu juga bisa mendapatkan passive income.

Melakukan ini bisa kamu lakukan dengan menggunakan aset kripto yang kamu miliki.

Itu sudah cukup sebagai modal bagi kamu untuk bisa melakukannya.

Baca juga: Laris Manis, 35 Juta Token VCG Sold Out dalam 6 Jam

Risiko Staking

Bukan hanya keuntungan, tapi ada juga risiko yang perlu kamu ketahui.

Itu merupakan hal yang wajar karena setiap investasi tentu mempunyai risiko.

Kita perlu mengetahui risikonya juga agar bisa mengambil keputusan untuk melakukan staking atau tidak.

Artinya bukan hanya keuntungan tapi juga ada kemungkinan kerugian.

Salah satu risikonya yakni potensi pergerakan harga.

Sehingga, buat kamu yang ingin memutuskan aktivitas staking harus berhati-hati dalam menentukan dan memilih aset kripto.

Baca juga: Hore!!! $VCG Token Lolos Audit CertiK

Pastikan tidak hanya memilih aset kripto yang akan di-staking berdasarkan angka APY saja.

Tapi, perhatikan juga potensi keuntungannya.

Resiko yang tentu sangat penting lainnya yakni tentang resiko peretasan.

Kamu harus benar-benar bisa menentukan bursa terpercaya untuk melakukan staking untuk memperkecil ruang terjadinya peretasan.


Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!

VCGamers

Saya merupakan salah satu dari pencari berita mengenai permainan games online yang ada di Indonesia.