Genshin Impact kembali menghadirkan salah satu event favorit pemain yaitu Divine Ingenuity pada update 3.7 yang sedang berlangsung bulan Juni ini.
Dengan judul event “ Divine Ingenuity: Collector’s Chapter ini” meningkatkan tingkat keseruan dalam bermain event yang sebelumnya dirilis perdana pada update 2.5 sebelumnya.
Seperti apa versi terbaru Divine Ingenuity Genshin Impact 3.7? Baca selanjutnya artikel untuk mengetahui panduan lengkap event ini.
Baca juga: Freedom Sworn Genshin Impact: Stat, Material, Rekomendasi Karakter
Panduan Divine Ingenuity: Collector’s Chapter Genshin Impact
Divine Ingenuity: Collector’s Chapter Genshin Impact dihadirkan pada update 3.7.
Kamu bisa memainkan event ini mulai dari tanggal 8 Juni 2023 hingga 29 Juni 2023 sesuai dengan waktu server yang kamu gunakan.
Syarat Ikutan Divine Ingenuity: Collector’s Chapter Genshin Impact
Ada beberapa syarat yang harus kamu penuhi ketika ingin mengikuti event ini.
Syarat pertama yang harus kamu penuhi adalah kamu harus sudah di level AR 20 dan le level di atasnya.
Kamu juga harus menyelesaikan Archon Quest: Song of the Dragon and Freedom untuk bisa memulai event ini.
Jika sudah memenuhi persyaratan, kamu bisa langsung memilih pilihan “Go to Quest” yang akan mengantarkan kamu ke domain event Divine Ingenuity: Collector’s Chapter.
Baca juga: Panduan dan Guide Event Divine Ingenuity Genshin Impact
Reward
Reward yang akan kamu dapatkan ketika mengikuti event ini berupa Primogems, Hero’s Wit, Weapon EXP material: Fine Enhancement Ore dan Mystic Enhancement Ore, dan tentu saja Mora dengan jumlah yang banyak.
Kamu juga akan mendapatkan Character Talent Book: Guide to Freedom, Guide to Resistance, dan Guide to Ballad sebanyak 3 book.
Selain itu, kamu juga akan mendapatkan Weapon Ascension Material: Boreal’s Wolf Cracked Tooth, Debris of Decarabian’s City, dan Chain of Dandelion Gladiator.
Baca juga: Panduan Feast of the Departed Warriors Genshin Impact 3.7
Cara Bermain Event Divine Ingenuity: Collector’s Chapter
Kamu akan kembali bertemu NPC Honglang untuk memulai event Divine Ingenuity ini seperti event sebelumnya.
Secara singkat, kamu akan diberikan pilihan 2 domain yang bisa kamu selesaikan yaitu Preset Domain dan Custom Domain.
Hal yang membedakan dengan Divine Ingenuity: Collector’s Chapter dengan Divine Ingenuity sebelumnya adalah ditambahkannya mekanisme baru dan juga musuh seperti Hilichurl untuk mempersulit tantangan domain.
Selain itu, ada juga Artificer yang harus kamu dapatkan di setiap domain untuk menyelesaikan tantangan.
Artificer adalah sebuah objektif yang bisa ditentukan oleh pemain untuk mendapatkan Artificer Point. Point ini menjadi salah satu penentu untuk mendapatkan reward.
Divine Ingenuity Preset Domain
Preset Domain adalah domain yang dibuat oleh developer untuk memperkenalkan kamu dengan mekanik, tantangan, dan hal lainnya yang bisa kamu eksplorasi dari event Divine Ingenuity ini. Kamu bisa memainkan domain ini secara single player.
Terdapat 5 total Preset Domain yang harus kamu selesaikan yaitu: Imaginarium: Bastion Mechanicus, Imaginarium: Cloudstrider, Imaginarium: Nimbus Grasper, Imaginarium: Trove Sweeper, Imaginarium: Heartrender.
Berikut 5 preset doamin dalam event ini:
- Imaginarium: Bastion Mechanicus
Imaginarium: Bastion Mechanicus adalah tantangan untuk mempertahankan Ley Line dari serangan musuh dengan menggunakan berbagai Elemental Mechanici.
Kamu bebas menggunakan semua karakter dari Trial atau karakter yang telah kamu miliki.
- Imaginarium: Cloudstrider
Imaginarium: Cloudstrider adalah domain dimana kamu harus mengumpulkan koin dengan sebanyak-banyaknya selama durasi yang telah ditentukan.
Kamu juga harus menghindar dari serangan musuh dan jebakan yang dapat memperlambat gerak karakter.
- Imaginarium: Nimbus Grasper
Imaginarium: Nimbus Grasper adalah domain dimana kamu harus mengumpulkan Artificer Coin dengan melakukan berbagai tantangan dan Artificer Buff.
Kamu bisa mengerjakan domain ini secara single player atau coop dengan para Traveler lainnya.
- Imaginarium: Trove Sweeper
Doamin ini mirip dengan Cloudstrider yaitu tantangan mengumpulkan koin. Hal yang membedakannya adalah terrain domain dan aturan kamu harus dodging musuh sehingga kamu tidak diperkenankan untuk melawan musuh tersebut.
Selain itu, adanya jumlah koin yang harus kamu penuhi untuk berhasil menamatkan domain ini.
- Imaginarium: Heartrender
Imaginarium: Heartrender adalah domain untuk menyelesaikan musuh dimana kamu musuh mendapatkan buff dari Bestower Buff tower.
Kamu harus menghancurkan terlebih dahulu Bestower Buff tower untuk melemahkan serangan musuh dan mempercepat kamu melawan musuh tersebut.
Baca juga: Rekap Special Program Genshin Impact 3.7: Kirara, TCG New Mode, dan Fontaine
Divine Ingenuity Custom Domain
Custom Domain adalah domain kosong dimana para pemain bisa dengan bebas menggunakan kreativitas untuk membuat domain dengan tingkat kesulitan, tantangan, dan mekanisme yang dibebaskan kepada pemain.
Terdapat 3 mode yaitu: Play, Design, dan Collect yang bisa kamu lakukan di Custom Domain ini.
Mode Play adalah mode di mana kamu bisa bermain domain para traveler atau temanmu lainnya dengan bertukar Domain ID.
Design adalah mode di mana kamu bisa merancang domain sesuai dengan kreativitas. Kamu bisa menggunakan preset Domain yang sudah ada atau merangkai terrain dan lainnya dari awal.
Collect adalah mode di mana kamu bisa menandai domain-domain favorit yang telah kamu mainkan. Mode ini akan memudahkan kamu untuk bisa memainkan lagi domain favorit tanpa harus mencari Domain ID-nya kembali.
Uniknya, kamu bisa mencoba berbagai Custom Domain yang dibuat oleh teman atau antar pemain yang berbeda.
HoYoVerse juga membuatkan page untuk kamu bisa melihat UID domain yang ingin kamu coba serta membagikan berbagai video testimoni oleh pemain terkait domain tersebut.
Bagi kamu yang ingin mencoba atau membagikan domain yang telah kamu rancang, kamu bisa mengkases page Divine Ingenuity Interaction Platform di link ini.
Baca juga: Freedom Sworn Genshin Impact: Stat, Material, Rekomendasi Karakter
Total Primogems yang banyak dan adanya mode untuk membuat domain sendiri pastinya menjadi alasan wajib untuk bermain event ini.
Event ini juga dihadirkan bersama dengan rerun banner senjata Light of Foliar Incision dan Freedom Sworn yang cocok untuk Kazuha dan Alhaitham. Yuk, top up dengan mudah Genesis Crystal di VCGamers Marketplace ya!