Rogue merupakan job lanjutan yang bisa kamu ambil setelah menjadi Thief. Sebenarnya, setelah menjadi Thief kamu memiliki opsi untuk menjadi job Assassin atau Rogue. Namun pada artikel kali ini kita hanya akan membahas mengenai build Rogue Bow Ragnarok Mobile: Eternal Love.
Di dalam job Rogue selain menggunakan Bow, kamu juga bisa menggunakan dual dagger sebagai senjata utamanya.
Build Rogue Bow Ragnarok Mobile: Eternal Love akan berfokus pada penggunaan senjata panah dan memiliki damage yang lumayan sakit.
Selain itu, keuntungan dari build Rogue Bow akan membuatmu cepat kaya. Hal itu karena skill berbasis Snatch yang bisa mencuri banyak zeny dari monster.
Nah, buat kamu yang ingin tahu mengenai build Rogue Bow Ragnarok Mobile: Eternal Love, yuk simak pembahasan berikut ini!
Build Rogue Bow Ragnarok Mobile: Eternal Love
First Class: Thief
Saat masih menjadi Thief, skill yang harus kamu prioritaskan terlebih dulu adalah Improve Flee Lv 10, Hiding Lv 10, Enchant Poison Lv 10, dan Venom Lv 10.
Improve Flee Lv 10 akan meningkatkan Flee secara permanen sebesar 30 dan Movement Speed sebesar 10%.
Hiding Lv 10 akan menjadikan Karakter bersembunyi selama 30 detik, dan akan mengurangi Movement Speed sebesar 35%.
Enchant Poison Lv 10 akan memberikan properti weapon poison, miliki peluang 12% untuk meracuni target selama 15 detik
Venom Lv 10 akan memberikan 250% PAtk poison element ke satu target, jika target diracuni, maka akan memberikan tambahan 100% damage
Baca juga: Cara Ganti Job Menjadi Hunter di Ragnarok M: Eternal Love
Second Class: Rogue
Setelah menjadi Rogue, skill yang harus kamu prioritaskan terlebih dulu adalah Double Strafe Lv5, Burst Shot Lv3, Vulture’s Eyes Lv10, Tunnel Drive Lv5, dan Advanced Hiding Lv10.
Double Strafe Lv5 akan menangani dua kali lipat 190% PAtk ke satu target. Burst Shot Lv3 akan memberikan serangan normal yang memiliki 8% pelepasan otomatis skill Double Strafe.
Vulture’s Eyes Lv10 secara permanen akan meningkatkan hit sebanyak 20 dan jangkauan serangan Double Strafe, Triangle Shot, dan Disable Attack menjadi sebesar 50%.
Tunnel Drive Lv5 akan mengurangi 25% menyembunyikan status Penalti dan meningkatkan 10% Flee secara permanen.
Advanced Hiding Lv10 setelah status Hiding berakhir, selama 21 detik, semua efek skill dan buff akan tetap efektif.
Baca juga: Rekomendasi Build Hunter Ragnarok Mobile: Eternal Love
Transcendent Second Class: Stalker
Di tahap Stalker kamu harus mendapatkan skill, sebab akan menjadi kunci penting dari job ini. Berikut adalah skill yang harus kamu dapatkan, Strip Shield Lv3, Strip Boots Lv3, Strip Helm Lv3, Strip Armor Lv3, Trangle Shot Lv10, Vanished Lv5, dan Rogue’s Nature Lv10.
Strip Shield Lv3 memiliki 9% peluang untuk menghapus senjata off-hand musuh selama 8 detik.
Strip Boots Lv3 memiliki peluang yang sama untuk melepaskan tutup kepala target. Dan akan meningkatkan tingkat keberhasilan Strip Armor sebesar 9%.
Strip Helm Lv3 memiliki peluang yang sama untuk melepaskan tutup kepala target. Tingkatkan tingkat keberhasilan Strip Armor sebesar 9%.
Strip Armor Lv3 memiliki peluang yang sama untuk melepaskan armor target. Tingkatkan tingkat keberhasilan Strip Armor sebesar 9%.
Trangle Shot Lv10 akan menangani tiga panah sekaligus, memberikan 190%*3 kerusakan pada satu target.
Vanished Lv5 saat memasuki status bersembunyi akan bertahan selama 5 detik, dan tidak peduli skill damage/anti-hiding diberikan kepada caster. Serta damage akan berkurang sebesar 80% dalam durasi 5 detik.
Rogue’s Nature Lv10 akan meningkatkan Dexterity sebesar 10 dan Attack Speed sebesar 10%.
Baca juga: Cara Mendapatkan Ragnarok M: Eternal Love Gold Sand
Nah, demikianlah build untuk Rogue Bow di game Ragnarok Mobile: Eternal Love. Semoga artikel ini bisa membantumu dalam bermain sebagai job Rogue.
Jangan lupa pantengin terus VCGamers News untuk dapatkan update terbaru mengenai games, teknologi, dan gadget.
Jangan lupa untuk top up Big Cat Coin dengan mudah, cepat, aman, dan harga murah hanya di VCGamers Marketplace!