×Scroll ke bawah untuk melanjutkan

5 Game Simulasi Offline Terbaik untuk Anak Perempuan

Kami akan merekomendasikan game simulasi offline yang cocok untuk gadis yaitu Bakery Story, Diner DASH Adventures, Romantic Diary.
Game Simulasi Offline
School Girls Simulator (Source: Google Play Store)

Terdapat sejumlah game simulasi offline yang cocok banget untuk anak perempuan. Game ini cocok karena menghadirkan gameplay yang menujukkan aplikasi wanita dalam kehidupan sehari-hari.

Saat ini, kebanyakan orang lebih tertarik dengan game simulasi offline yang lebih menghemat kuota.

Di dalam game simulasi ini kita bisa merasakan melakukan aktivitas sehari-hari, lho.  Siapapun bisa memainkannya.

Saat ini  juga sudah banyak sekali remaja-remaja perempuan yang hobi memainkan games.

Baca juga: 7 Game yang Bisa Mabar tapi Offline Terbaik di Android

5 Game Simulasi Offline Terbaik Buat Anak Perempuan

Kami sebelumnya juga telah merekomendasikan beberapa game simulasi offline yang seru di tahun 2022 lalu, kamu bisa membacanya di sini.

Namun, kali ini kita akan membahas lima game simulasi offline yang harus dimainkan oleh para gadis, mulai dari masak-masakan, makeup, menjadi Ibu Rumah Tangga hingga membuat bangunan.

Penasaran apa aja games Simak disini, ya!

Baca juga: 8 Free Guy Game Paling Seru 2023

Bakery Story

Game Simulasi Offline
Bakery Story (Source: Google PlayStore)

Game simulasi yang bisa dimainkan oleh para gadis yaitu Bakery Story, ini merupakan game memasak yang pastinya seru dan menyenangkan. Cocok sekali dimainkan ketika sedang gabut dan bisa dimainkan secara offline juga, lho!

Game simulasi offline satu ini, sangat mudah sekali dimainkan dan mengajak para pemainnya untuk memasak, lho selain itu juga bisa membuat minuman.

Di dalam Bakery Story ini, tersedia beberapa utensil yang bisa digunakan untuk memasak atau membuat minuman seperti contohnya oven dan mixer.

Oven yang digunakan untuk memanggang kue, sedangkan mixer yang berfungsi untuk membuat berbagai jenis minuman seperti greentea, coffee, jus dan masih banyak lagi.

Bakery story juga menyediakan beberapa neighbour atau tempat yang bisa digunakan untuk memasak tersebut, sehingga para pemain tak mudah bosan. Apalagi ini adalah game simulasi offline, jadi bisa dimainkan jika kamu ingin menghemat kuota internet. Seru sekali, kan?

Diner DASH Adventures

Game Simulasi Offline
Diner DASH Adventures (Source: BlueStack)

Game yang kedua dan wajib dimainkan oleh para gadis adalah Diner DASH Adventures. Ya, seperti yang kita tahu bahwa Diner DASH Adventures ini merupakan game yang memiliki konsep memasak.

Di dalam Diner DASH Adventures ini, para pemain mengambil peran sebagai Flo yaitu karakter utama Diner Dash.

Tentunya di sini, Flo harus melayani para tamu, menunggu pelanggan untuk memesan makanan, membantu memesankan makanan yang dipesan oleh tamu kepada juru masak, ia pun menyajikannya kepada tamu hingga menerima bayaran dari tamu.

Flo ini cukup multitasking, di sini ia harus bekerja dengan cepat karena pelanggan datang silih berganti. Makanya Flo harus cepat dalam mengontrol semuanya di restoran.

Setiap levelnya, Flo harus memperoleh bintang untuk menaikan level game tersebut. Keuntungan dari bintang ini bisa dipakai untuk mendesign DinerTown sehingga lebih terkesan unik.

Tentunya juga, game simulasi offline ini sangat cocok bagi para calon pembisnis restoran. Seru banget, kan?

Romantic Diary: Romantic Return

Game Simulasi Offline
Romantic Diary: Romantic Return (Source: Google PlayStore)

Bagi gadis yang sangat menyukai anime, game simulasi offline ini sangat bagus untuk dimainkan. Pasalnya, di dalam game Romantic Diary ini menyediakan banyak sekali karakter anime yang lucu dan menggemaskan.

Romantic Diary ini mengajak para gadis untuk bermake-up ria, dengan mengenakan dress anggun yang cukup mewah sehingga bisa menarik perhatian karakter laki-laki pada game ini.

Ada sesuatu yang menarik dari game simulasi offline ini adalah bisa berkencan dengan karakter cowok. Jadi, sebisa mungkin para pemain harus mempercantik karakter supaya terlihat good looking dan menarik perhatian karakter cowok lainnya.

Di dalam game simulasi offline ini juga menyediakan fashion atau pakaian adat dari Indonesia juga, lho! Sudah terbayang bagaimana uniknya jika anime menggunakan pakaian adat Indonesia.

Mother Life Simulator

Game Simulasi Offline
Mother Life Simulator (Source: Google PlayStore)

Didalam Mother Life Simulator ini khususnya bagi para gadis, bisa belajar menjadi seorang Ibu, lho! Karena salah satu game offline simulator ini mengajak para pemainnya untuk menjalani kehidupan dalam rumah tangga.

Seperti yang kita ketahui, tugas menjadi seorang ibu adalah mengurus anak hingga mengurus rumah tangga seperti menyapu, mencuci piring dan lain sebagainya bisa kamu mainkan disini.

Cukup seru dan menantang karena dari game simulasi offline ini, para gadis bisa belajar banyak hal terutama dalam urusan rumah tangga sehingga hal ini membuat para gadis tak kaget ketika setelah menikah nanti.

The Sims Mobile

Game Simulasi Offline
The Sims Mobile (Source: EA)

Game simulasi terakhir adalah The Sims Mobile yang sangat populer dan banyak dimainkan oleh para penggunanya. Tentunya juga ada sesuatu yang menarik dari game ini.

Hal yang menarik dari The Sims Mobile ini adalah bisa memilih karakter, membangun sebuah bangunan untuk dihuni, melakukan hangout bersama karakter lainnya, menikah hingga menjalani kehidupan bertetangga.

Cukup unik, karena pada game simulasi satu ini menampilkan berbagai macam kegiatan yang dilakukan di kehidupan kita sehari-hari. The Sims Mobile ini sangat seru untuk dimainkan.

Baca juga: Games Playstation 2 yang Masih Laris di 2023, Apa Saja?

Jangan lupa, Top Up Games dan Produk Digital dengan harga murah dan proses cepat di VCGamers Marketplace ya!


Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!