Terkadang disela-sela kesibukkan, kita juga membutuhkan game-game sederhana yang tidak memerlukan spesifikasi tinggi untuk dimainkan. Oleh karena itu, game browser adalah solusinya.
Game browser merupakan pilihan yang tepat jika kita ingin memainkan game dengan resolusi yang rendah namun tetap dapat menikmati keseruan bermain game.
Game Browser
Game browser merupakan salah satu cara terbaik untuk menghilangkan kebosanan Vcigers disela-sela kesibukan. Terlebih lagi, game browser tidak akan memakan tempat di ruang drive PC kalian dan kalian tidak memerlukan PC dengan spek gaming atau high-end untuk memainkannya.
Ada banyak game browser yang hebat yang dapat Vicigers mainkan dimana saja mulai dari PC low-end hingga PC high-end. Game bertipe ini mungkin tidak memiliki grafik ataupun visual yang mencolok, tetapi game browser ini dapat memberika kesenangan yang murni.
Game browser hampir tidak memerlukan effort untuk memainkannya dan dapat dimainkan oleh semua orang. Melalui artikel ini VCGamers akan merekomendasikan kamu game browser yang dapat Vicigers mainkan dimana saja dan kapan saja!
Baca Juga: Strategi Serangan Town Hall 5 Builder Base COC
Agar.io
Agar.io merupakan game browser dengan genre multiplayer top-down strategy yang dibuat oleh Matheus Valadares (juga dikenal sebagai Zeach) yang didasarkan pada zat agar-agar seperti jeli. Pada gameplaynya, pemain akan memainkan sel yang berbentuk melingkar menggunakan tombol mouse dan keyboardnya.
Tujuan daripada game ini adalah untuk menjadi sel yang paling besar di arena (yang juga dikenal sebagai map). Untuk mencapai tujuan tersebut, pemain harus memakan sel dan pelet yang lebih kecil dari mereka dan juga harus menghindari sel yang lebih besar.
Awalnya Agar.io ini hanyalah game browser, namun kini game tersebut sudah memasuki Steam Greenlight dan kemudian “Greenlit” oleh komunitas dengan pihak pengembang menunjukkan bahwa mereka berencana untuk menambahkan lebih banyak fitur yang tidak tersedia di versi web game. Versi dari mobile game ini juga sudah dirilis pada Juli 2015.
Town of Salem
Town of Salem merupakan game online multiplayer yang memiliki social deduction dan strategy elements. Game ini dikembangkan dan diterbitkan oleh pengembang game indie BlankMediaGames, dan dirilis pada 15 Desember 2014.
Game ini memiliki versi alfa dan beta version yang berbasisdi browser dan gratis untuk dimainkan. Pada 14 Oktober 2018, game ini dirilis untuk smartphonedi iOS dan Android setelah penggalangan dana Kickstarter yang sukses dan telah lama didukung.
Jika kamu pernah memainkan game party seperti Betrayal Mafia, Werewolf, dan Among Us, maka Town of Salem pasti sudah tidak asing lagi bagi kalian. Pada gameplaynya, pemain akan secara acak dilemparkan sebagai warga kota, warga netral, atau salah satu mafia.
Baca Juga: 6 Karakter Terkuat di FF OB34 Untuk Pemula
Catan Universe
Catan Universe merupakan salah satu game browser yang memiliki genre classic board game. Settlers of Catan, sekarang hanya disebut Catan, akan membantu mengantarkan kalian ke zaman keemasan board game yang semakin populer di luar Eropa.
Pada gameplaynya, pemain akan mengambil peran sebagai settlers, yang dimana masing-masing pemain harus berusaha membangun dan mengembangkan kepemilkan saat berdagang dan mengumpulkan resources. Pemain akan mendapatkan poin kemenangan saat pemukiman mereka tumbuh dan yang pertama mencapai sejumlah poin kemenangan, biasanya 10, menang.
Isleward
Isleward merupakan salah satu game brorser yang awalnya tidak terlihat seperti game multiplayer pada awalnya. Game ini merupakan roguelike beresolusi rendah yang membuat kalian harus memilih karakter apa yang ingin kalian mainkan sebelum kalian terjun ke kota Strathford.
Di kota Strathford, kalian akan mendapatkan bantalan kalian sendiri dan di kota tersebut para pemain harus mempelajari cara mengantri tindakan dan menjelajahi kota tersebut. Di kota tersebut juga kalian dapat menemukan beberapa monster dengan level rendah dan dapat kalian bunuh agar kalian dapat naik level dan menjadi semakin kuat.
Kalian juga dapat bertemu dengan orang lain dan dapat mengajak mereka untuk meng-explore dunia tersebut bersama kalian hingga membuat party. Seperti yang kita ketahui, membuat party dengan orang lain tentu akan menjadi semakin kuat dan semakin mudah untuk menjelajahi dunia yang ada di Isleward ini.
Baca Juga: 5 Game Simulasi PC Terbaik 2022, Seru Banget Nih!
Wilds.io
Wilds.io merupakan game browser yang memiliki genre hack and slash. Seperti game hack and slash pada umumnya, pemain dapat membunuh orang lain yang kalian tidak suka tampilannya dan mendapatkan loot ketika membunuhnya.
Game ini memiliki banyak mode yang berbeda, tetapi yang paling populer adalah default Ruins mode. Pada mode Ruins ini, pemain akan mendapatkan kesempatan untuk berjelajan sebagai anggota salah satu dari tidak tim dan dapat membunuh pemain lain di tim yang berbeda untuk mendapatkan loot.
Armor, potions, dan senjata baru akan membantu kalian bertahan lebih lama di gurun gurun ini. Tujuan utama dari game ini adalah untuk mendapatkan tulang yang muncul ketika orang mati dan jika kalian sudah banyak mengumpulkan tulang tersebut, kalian akan menjadi king of ruins.
Baca Juga: 5 Game Petualangan Android Gratis Terbaik 2022, Pacu Adrenalin!
Wordle
Wordle adalah game browser yang dibuat dan dikembangkan oleh insinyur software Welsh Josh Wardle, dan dimiliki serta diterbitkan oleh The New York Times Company sejak 2022. Pada gameplaynya, pemain memiliki enam kesempatan untuk menebak kata lima huruf, dengan feedback yang diberikan jika setiap tebakan akan membentuk kotak berwarna yang menunjukkan saat huruf cocok atau menempati posisi yang benar.
Mekanisme dari game ini hampir identik dengan permainan pena-dan-kertas tahun 1955 Jotto dan waralaba acara permainan televisi Lingo. Wordle memiliki satu solusi harian, dengan semua pemain mencoba menebak kata yang sama.