×Scroll ke bawah untuk melanjutkan

10 Rekomendasi Game Edukasi Anak Paling Seru dan Mendidik

Ada berbagai game edukasi yang bisa membantu mengasah dan meningkatkan keterampilan anak. Simak artikel ini untuk mengetahui rekomendasinya.
Game Anak
Game Edukasi. Source: VCGamers

Belajar dan bermain game tentu jadi sebuah kegiatan yang menyenangkan apalagi untuk anak-anak. Untuk itu, ada berbagai game edukasi yang bisa membantu mengasah dan meningkatkan keterampilan anak.

Di era perkembangan gadget ini, siapa sih yang tidak suka bermain game? Hanya dengan genggaman sebuah smartphone semua orang bisa dengan mudah memainkan berbagai jenis game.

Bahkan, untuk kalangan anak-anak pun sudah ada yang mulai mengenal dan menggunakan smartphone.

Nah, agar hal tersebut tidak menyebabkan hal yang negatif, mungkin bisa mengajak si kecil untuk bermain game tapi juga sambil belajar. Itu pasti bakal jadi hal yang mengasyikkan apalagi game seperti itu punya tampilan yang lucu.

Baca juga: Rekomedasi Game Jepang Terbaik 2022

Daftar Rekomendasi Game Edukasi Anak

Hampir semua kalangan kini suka bermain game dan khusus untuk anak-anak pasti ada permainan tertentu. Selain sebagai media hiburan, game edukasi tersebut juga bisa menjadi media untuk membantu perkembangan anak.

Melalui artikel ini, kami akan memberikan rekomendasi gamei edukasi yang bisa kalian mainkan bersama si kecil.

Khan Academy Kids

Game Edukasi
Khan Academy Kids (Sumber: Google Play)

Game edukasi anak yang pertama adalah Khan Academy Kids yang bisa kalian unduh di toko aplikasi seperti Play Store atau App Store. Permainan ini menghadirkan hewan lucu yang menjadi karakter utamanya sehingga cocok untuk anak di bawah 6 tahun.

Khan Academy Kids mungkin jadi salah satu permainan yang cukup lengkap materi pembelajarannya sehingga penggunanya bisa mengasah berbagai keterampilan.

Berbagai materi pembelajarannya antara lain belajar membaca dan menulis, belajar bahasa, matematika, problem solving, sosial-emosional, sampai perkembangan motorik.

Math Lands

Game edukasi berikutnya yang bermanfaat untuk anak-anak adalah Math Lands yang menceritakan tentang bajak laut bernama Ray. Di permainan ini, penggunanya akan membuka teka-teki mata-mata dengan memecahkan masalah matematika dan berlayar di laut.

Seperti namanya, fokus dari game ini adalah mengajak anak-anak untuk belajar berhitung mulai dari penjumlahan, pengurangan, perkalian, pembagian, dan lain sebagainya.

Selain itu, yang menarik dari game matematika ini adalah bisa mengatur tingkat kesulitan bermainnya sesuai dengan usia sang anak.

Kalian bisa mendapatkan game ini dengan membelinya di Play Store atau App Store. Meski berbayar, tentu saja tidak akan rugi dengan manfaat dan keseruan dari Math Lands.

Baca juga: Rekomendasi Game Laptop, Cocok Dimainkan Di Mana Saja!

Quick Brain

Game Edukasi
Quick Brain (Sumber: App Store)

Game edukasi selanjutnya masih berhubungan dengan matematika atau hitung-hitungan, yaitu Quick Brain. Kalian bisa mengunduh game ini melalui App Store.

Seperti yang kalian tebak dari judulnya, game ini akan menguji kecepatan pemainnya dalam menghitung suatu operasi matematika. Maka dari itu, akan ada batasan waktu saat mengerjakan setiap soalnya.

Block! Hexa Puzzle

Game Edukasi
Hexa Puzzle

Game edukasi lainnya yang bisa bermanfaat untuk anak-anak adalah Block! Hexa Puzzle yang bisa kalian unduh di Play Store dan App Store. 

Permainan ini mempunyai gameplay sederhana yang bisa kalian mainkan dengan mudah. Akan ada berbagai potongan balok berwarna-warni yang harus kalian susun untuk menjadi sebuah bentuk.

Namun, potongan balok ini tidak bisa kalian putar saat menyusunnya sehingga akan sedikit menyulitkan sehingga harus dipikirkan dengan baik saat menusunnya.

Baca juga: Rekomendasi Game PC Ringan Terbaik 2022, Mainkan Sekarang!

Chess for Kids

Catur memang jadi salah satu permainan sekaligus olahraga otak yang bisa dimainkan oleh berbagai kalangan, termasuk anak-anak. Kalian bisa men-download permainan catur Chess Kids di Play Store atau App Store.

Nah, buat si kecil mungkin bisa memilih game edukasi bernama Chess for Kids yang memang telah dirancang untuk kalangan anak-anak. Jadi, gameplay-nya cukup mudah dan pastinya lebih menarik karena akan ada banyak warna.

Chess for Kids bisa membantu untuk meningkatkan kemampuan problem solving, meningkatkan konsentrasi, dan lain sebagainya.

Play and Learn Science

Game Edukasi
Play and Learn Science (Sumber: Google Play)

Salah satu game edukasi anak lainnya yang bisa didapatkan melalui Play Store dan App Store adalah Play and Learn Science. Game ini akan mengajarkan pemainnya untuk belajar dan bermain mengenai sains yang ada di lingkungan sekitar.

Karena ini adalah permainan anak dengan banyak hal yang belum diketahui, baiknya ada seseorang yang lebih dewasa dan lebih mengerti yang mendampingi. Hal ini dikarenakan sang anak bisa langsung bertanya jika ada sesuatu yang belum diketahui.

Doctor Kids

Game Edukasi
Doctor Kids (Sumber: Google Play)

Buat anak-anak yang mungkin punya cita-cita sebagai seorang dokter saat dewasa nanti, game edukasi bernama Doctor Kids ini bisa dicoba. Permainan ini bisa memunculklan dan meningkatkan minat anak untuk menjadi dokter.

Aktivitas yang akan dilakukan di game ini juga tak beda jauh dengan dokter sungguhan contohnya seperti memeriksa pasien. Hal itu pastinya akan menyenangkan karena bisa mendapatkan pengalaman berperan sebagai dokter meski hanya virtual.

ABC Kids – Tracing and Phonics

Game Edukasi
ABC Kids: Tracing and Phonics

Game edukasi yang satu ini juga sangat bermanfaat untuk anak-anak karena di ABC Kids – Tracing and Phonics akan belajar untuk mengenal dan menulis huruf abjad.

Nantinya pemain akan belajar alfabet dengan mencari huruf, mencocokkan huruf, dan lain sebagainya. Kegiatan belajar juga akan semakin menyenangkan dengan adanya sosok singa dan sejumlah hewan lucu yang akan memandu.

Selain itu, game ini juga memiliki sebuah fitur yang dikhususkan untuk orang tua dalam memantau perkembangan anak. Fitur tersebut juga bisa memfokuskan hal-hal tertentu yang ingin dipelajari.

Baca juga: Rekomendasi Game Paling Seru di Dunia, Ada Favoritmu?

Animal Jam

Anak-anak pastinya sangat menyukai dunia hewan dan game edukasi yang satu ini bisa menjadi alternatif pilihan untuk hal itu. 

Animal Jam merupakan permainan edukasi yang akan mengajak anak untuk mengenali berbagai jenis hewan secara virtual.

Game ini memiliki fitur parental control yang berfungsi untuk mengunci permainan ketika waktu bermain telah habis. Jadi, si kecil tetap punya waktu tersendiri dan tidak berlebihan dalam bermain game.

Endless Alphabet

Game Edukasi
Endless Alphabet

Game edukasi anak yang terakhir adalah Endless Alphabet yang kembali berhubungan dengan pengenalan huruf abjad. Game yang cocok untuk anak di atas 3 tahun ini bisa diunduh melalui Play Store atau App Store.

Kegiatan belajar sambil bermain game juga akan lebih mengasyikkan apalagi dengan hadirnya karakter kartun imut dan menggemaskan. Selain belajar mengenali huruf dan membaca, pengguna nantinya juga bisa memecahkan teka-teki dengan fitur Puzzle.


Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!