×Scroll ke bawah untuk melanjutkan

7 Game Termahal di Dunia, Berani Beli?

Game termahal di dunia yang akan kami bahas di artikel ini mungkin saja bakal bikin kalian geleng-geleng kepala. Simak selengkapnya di sini.
game termahal di dunia
game termahal di dunia

Game termahal di dunia yang akan kami bahas di artikel ini mungkin saja bakal bikin kalian geleng-geleng kepala. Pasalnya, harga yang dimiliki itu bisa mencapai jutaan bahkan ratusan juta.

Bermain game merupakan salah satu pilihan buat kalian untuk mengisi waktu luang dan kini ada banyak game yang bisa kalian mainkan secara gratis. Hal ini tentunya jadi cara yang simpel karena hanya dengan smartphone kalian bisa dengan mudah memainkannya.

Namun, hal itu mungkin saja berbeda bagi beberapa gamers sejati yang mungkin sekaligus jadi kolektor game masa kini maupun game lawas.

Mereka tak segan untuk merogoh kocek yang cukup dalam untuk mendapatkan game dengan nilai yang cukup tinggi. Bahkan, bukan tak mungkin kalau mereka pun bisa saja rela membeli game langka yang harganya tidak murah.

Buat kalian mungkin game yang memiliki harga mahal hadir dari game konsol terbaru seperti PS5. Konsol tersebut rata-rata memiliki harga game sekitar 1 jutaan.

Nah, ternyata ada sejumlah game yang harganya cukup mengejutkan dan permainan tersebut termasuk ke dalam game termahal di dunia.

Baca juga: Daftar Game Terlaris di Dunia, Pernah Main yang Mana?

Game Termahal di Dunia

Faktor kelangkaan jadi salah satu faktor sebuah game punya harga yang selangit, di samping keseruan dari gameplay-nya.

Game termahal di dunia berikut ini memang kebanyakan dari game yang sudah lama perilisannya. Selain itu, game termahal itu nyaris semuanya berasal dari konsol Nintendo.

Super Mario Bros

Game termahal di dunia yang pertama adalah Super Mario Bros dengan salinan kaset generasi pertamanya yang rilis pada tahun 1985 silam.

Berdasarkan situs penyedia barang koleksi, Rally, pada Agustus 2021 salinan kaset Super Mario Bros generasi yang pertama itu laku dengan harga 2 juta USD (sekitar 28 Miliar).

Super Mario Bros 64

Game termahal di dunia yang kedua kembali datang dari Super Mario Bros, yakni Super Mario Bros 64.

Kaset keluaran tahun 1996 itu memperoleh skor 9.8 dari Wata Games, perusahaan yang mengukur kondisi kaset game. Artinya, kaset tersebut hampir sama kondisinya seperti kaset baru dengan kondisi segel yang sangat utuh.

Tak heran jika pada Juli 2021 lalu Super Mario Bros 64 sukses terjual dengan harga sekitar 1.56 Juta USD (sekitar 22 Miliar).

Baca juga: 12 Game Hantu Paling Seram, Cocok Buat Uji Nyali

The Legends of Zelda

Game termahal di dunia
The Legends of Zelda

Game termahal di dunia yang ketiga hadir dari pesaing Super Mario Bros, yaitu The Legends of Zelda.

Salinan kaset dari The Legends of Zelda ini merupakan edisi yang terbatas sebelum pihak pengembang merilis edisi selanjutnya sesuai perubahan Nintendo.

Salinan kaset edisi terbatas yang rilis pada tahun 1987 silam ini memiliki harga yang fantastis, yaitu senilai 870 ribu USD (sekitar 12 Miliar).

Super Mario Bros 3

Game termahal di dunia selanjutnya adalah Super Mario Bros 3 yang keluar sekitar tahun 1988 silam. Kaset game tersebut pernah laku di kisaran 156 ribu USD (kurang lebih 2 Miliar) pada November 2020.

Salinan kaset Super Mario Bros 3 memiliki skor yang cukup tinggi dari Wata Games, yaitu 9.2 A+. Selain itu, tampilan cover box kasetnya yang unik juga membuat harga dari Super Mario Bros 3 melambung tinggi.

Baca juga: Rekomendasi Game Offline PC Terbaik 2022

Stadium Events

Game termahal di dunia
Stadium Events

Game termahal di dunia berikutnya kembali hadir dari game keluaran lama yaitu Stadium Events yang tersedia di konsol Nintendo Entertainment System (NES).

Game populer garapan Bandai ini sempat ada yang menjualnya di situs eBay sampai harga 586 juta. Tak cuma itu saja, box game dari Stadium Events saja harganya bikin kantong kering, yaitu sekitar 144 juta.

Nintendo Campus Challenge

Game termahal di dunia yang terakhir kembali datang dari Nintendo dengan nama Nintendo Campus Challenge yang rilis tahun 1991 silam. Namun, game ini awalnya bukanlah buatan Nintendo, tetapi sebuah game yang jadi kompetisi dan Nintendo jadi sponsornya.

Game tersebut menjadi buruan para kolektor retro game karena usai kompetisi game tersebut ditarik dan sulit untuk didapat. Jadi, game Nintendo Campus Challenge ditaksir dengan harga sekitar 288 juta jika memang masih ada.

Baca juga: Rekomendasi Game Online PC Ringan 2022

Nah, itu tadi daftar game termahal di dunia yang harganya bikin kantong kering. Seperti yang dijelaskan tadi, kelangkaan jadi salah satu faktor game tersebut punya harga selangit.


Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!