×Scroll ke bawah untuk melanjutkan

RRQ Lemon Angkat Bicara Soal Revamp Kagura, “Jelek!”

kagura lemon

Pro Player MLBB RRQ Lemon

Siapa sih yang ga kenal RRQ Lemon? Ya! pemain yang sudah mengharumkan dan memperkuat RRQ dari awal hingga sekarang, berikut biodata dari RRQ Lemon.

Nama Lengkap : Muhammad Ikhsan
Tempat tanggal lahir : Banda Aceh, 30 Desember 1998
Media Sosial : Instagram ‘@ikhsan_lemon’, Channel YouTube ‘RRQ Lemon’ dan NIMO TV ‘RRQ Lemon’

Prestasi: juara 1, yaitu MPL ID S2, MPL ID S5, MPL ID S 6 dan MPLI, Juara 2 MSC dan pada turnamen M1.

Lemon tidak hanya menjuarai turnamen nasional tapi dia juga sudah menjuarai tingkat internasional loh, dan salah satu hero favoritnya adalah Kagura.

rrq lemon

Revamp Terbaru Kagura

Moonton selalu melakukan update setiap 3 bulan sekali, dan pada update terbaru pada 24 September 2021 kemarin, game MLBB ini melakukan revamp pada beberapa hero-nya, salah satunya adalah Kagura. Kagura mengalami perubahan mulai dari penampilannya, sebelumnya Kagura seperti ini.

Dikabarkan juga bahwa pengisi suara Kagura berubah, hal ini disampaikan oleh beberapa pro player Kagura yang memainkan versi revamp, dimana disampaikan bahwa suara dari skill-nya pun terdengar lebih lembut dan dari dialog Kagura sendiri menjadi dua bahasa, Inggris dan Jepang.

Beberapa pro player Kagura juga mengatakan bahawa Kagura terlihat lebih dewasa dibanding sebelumnya, lalu gaya berjalan Kagura juga sedikit berbeda dibanding sebelumnya, loh! Selain dari segi visual dan suara skill Kagura juga mengalami beberapa perubahan seperti.

Skill Pasif – Yin Yang Gathering

Kagura memiliki skill pasif bernama Yin Yang Gathering. Dimana Seimei Umbrella dan Kagura akan menjadi satu sehingga Kagura akan mendapatkan shield 280 pts damage juga memberikan efek stun selama 0,5 detik dan slow sebanyak 60% selama 2 detik kepada musuh terdekat. Efek stun dan slow ini hanya dapat digunakan kembali setelah cool down 4,5 detik.

Skill 1 – Seimei Umbrella Open

Kagura memindahkan Seimei Umbrella ke arah yang ditentukan, memberikan sejumlah magic damage 330/385/440/495/550/605, scaling 150% total magic power kepada musuh di sepanjang jalan, dan efek slow  60% selama 1 detik.

Skill 2 – Raisho Umbrella Flee

Skill ini bisa dilakukan dengan dua mode, ada dengan artefak Seimei Umbrella dan tidak.

Dengan payungnya, Kagura dapat menghilangkan efek Crowd Control untuknya dan bergerak ke arah yang sudah ditentukan, lalu meninggalkan Seimei Umbrella di belakangnya.

Tanpa Seimei Umbrella, Kagura bergerak arah payung dan mengambilnya sambil memberikan magic damage  300/320/340/360/380/400 kepada musuh di sekitar ditambil scaling 90% Total Magic Power.

Ultimate – Yin Yang Overturn

Sama dengan skill Raisho Umbrella Flee, ultimate skill milik Kagura juga bisa dilakukan dengan atau tanpa payung.

Dengan Seimei Umbrella, Kagura memberikan 260/330/400 magic damage, scaling 120% Total Magic Power dan memberikan efek Knockback dan slow 65% selama 1 detik pada musuh di sekitar.

Tanpa seimei Umbrella, Kagura akan memberikan 330/360/390 magic damage,  100% Total Magic Power dan efek slow kepada musuh di sekitarnya. Lalu me-reset cooldown dari skill 1 Seimei Umbrella Open jika sudah digunakan.

Jika musuh masih terperangkap dalam payung setelah 3 detik, maka akan menerima damage tambahan dari skill satu dengan jumlah 450/550/650 magic damage dan 180% Total Magic Power.

Tanggapan Pro Player Kagura RRQ Lemon

Beberapa waktu lalu pro player RRQ Lemon mengadakan livestream di akun NIMO TV miliknya, dalam livestream tersebut Lemon mencoba untuk memainkan Kagura yang sudah di revamp dalam kesempatan tersebut Lemon memberikan beberapa komentarnya terhadap Kagura revamp.

“Sekarang Kagura sudah menggunakan Flicker dan bukan menggunakan execute lagi”

Lemon juga mengatakan ketidakpuasannya akan Kagura yang terbaru ini dengan mengatakan bahwa game play Kagura menjadi lebih buruk. Tapi Lemon terlihat masih bisa memainkan Kagura dengan baik jadi jangan khawatir untuk pemain Kagura lain.

Selain itu, Lemon juga mengatakan bahwa Kagura menjadi ‘sad girl’ karena dialog Kagura selalu menyebutkan nama Hayabusa. Hal ini terhitung wajar karena backstory mereka memang memiliki kesinambungan.

Jangan sampai terlewat untuk menonton MPL Season 8 yang akan dilaksanakan dari Jumat, 27 Agustus 2021 sampai dengan Minggu, 3 Oktober 2021 yang bisa di tonton di:

Youtube : MPL Indonesia,

Facebook: MPL Indonesia

Nimo TV: mpl-id

Baca Juga : Branz atau Ferxiic yang Pantas Menjadi The King of Marksman?
vcgamers x shopee cashback shopeepay

Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!