×Scroll ke bawah untuk melanjutkan

WOW! Ini dia Update Terbaru PUBG Mobile 1.5

pubg 1.5 ignition

WOW! Ini Dia Update Terbaru PUBG Mobile 1.5

Hallo Vicigers, sudahkah kalian update PUBG Mobile versi terbaru?

Beberapa waktu yang lalu, PUBG Mobile melakukan update terbaru nya, yaitu PUBG Mobile 1.5. Di dalam update terbaru nya, PUBG Mobile mengeluarkan beberapa senjata baru yang ada di PUBG Mobile.

Weapon terbaru nya adalah Mosin Nagant dan juga MG3 Light Machine Gun. Mosin Nagant merupakan senjata Sniper Rifle, sedangkan MG3 Light Machine Gun merupakan senjata Light Machine Gun.

Dan di dalam update terbaru PUBG Mobile 1.5, PUBG Mobile juga mengeluarkan Event Map, yaitu Ignition. Ignition hanya dapat dimainkan di map Erangle.

Pada update terbaru PUBG Mobile 1.5, PUBG Mobile juga berkolaborasi dengan Tesla, yang sebelum nya juga sempat berkolaborasi dengan McLaren.

Dan kolaborasi terbaru PUBG Mobile, PUBG Mobile juga berkolaborasi dengan penyayi ternama dari Indonesia yang sudah mendunia, yaitu Rich Brian.

Mengenal Senjata Baru PUBG Mobile 1.5

Mosin Nagant

mosin-nagant

Mosin Nagant merupakan senjata baru pada update terbaru PUBG Mobile. Mosin Nagant merupakan senjata Sniper Rifle yang sedikit mirip dengan Kar98.

Lalu, bagaimana dengan perbedaan Mosin Nagant, Kar98, dan juga M24?

  1. Base Damage

Base Damage Mosin Nagant dan Kar98 sama-sama 79, sedangkan base damage M24 adalah 75. Jadi untuk base damage Mosin Nagant dan juga Kar98 lebih unggul dari M24.

2. Kecepatan Peluru

Pada perbedaan perbandingan kecepatan peluru, kali ini M24 mengalahkan Kar98 dan juga Mosin Nagant. M24 memiliki kecepatan peluru yaitu 790 m/s sedangkan Kar98 dan juga Mosin Nagant hanyan memiliki kecepatan peluru yaitu 760 m/s.

3. Attachment

Mosin Nagant dan Kar98 hanya dapat menggunakan Muzzle sniper dan juga Stock. Sedangkan M24 dapat mengguna Muzzle, Stock, dan juga M24 dapat ditambahkan dengan Extand, Quick Draw, ataupun Extand Quick Dray Magazine.

Map Event Baru PUBG Mobile 1.5

mission ignition

Ignition, adalah map event terbaru PUBG Mobile 1.5. Map Event Ignition hanya dapat dimainkan di Map Erangel. Dan terdapat banyak event-event menarik pada Map Erangel: Ignition

Berikut adalah event-event menarik pada Map Erangel: Ignition

  1. Kereta Listrik

kereta-listrik-pubg

Pada Map Erangel: Ignition, terdapat kereta listrik yang dapat mengantarkan kita ke beberap stasiun yang ada yang kota-kota di erangel. Jadi jika tim kita tidak mendapatkan kendaraan dalam in-game, kita dapat menggunakan kereta listrik tersebut.

2. Nama Map Saat di Pesawat

Nama-kota-imitation

Jika pada map Erangel biasa kita tidak dapat melihat nama kota-kota yang ada di Erangel, pada map Erangel: Ignition ketika dipesawat kita dapat melihat nama kota-kota yang ada di Erangel.

3. Auto Jump

auto-jump

Pada update PUBG Mobile 1.5, Fitur Auto Jump hanya dapat digunakan pada Map Erangel: Ignition. Fitur ini membantu kalian untuk melompat dari pesawat ketika sudah mencapai tujuan atau lokasi yang kalian tuju secara otomatis.

Kolaborasi Terbaru PUBG Mobile 1.5

Pada update terbaru PUBG Mobile 1.5, PUBG Mobile telah melakukan 2 kali kolaborasi, kolaborasi yang pertama adalah dengan Tesla, dan yang ke 2 adalah dengan Rich Brian.

PUBG Mobile x Tesla

6 Varian mobil Tesla di PUBGM

Setelah sempat berkolaborasi dengan McLaren, sekarang PUBG Mobile akan berkolaborasi dengan Tesla.

Tesla adalah merk otomotif yang berasal dari Amerika yang akan berkolaborasi dengan PUBG Mobile. Skin Mobil Tesla akan digunakan di skin mobil Dacia yang ada di PUBG Mobile, Skin mobil tesla dibuat se-mirip mungkin dengan yang asli nya.

Baca Juga: Valdus Esport, Sang Juara PMWI East 2021

Terdapat auto pilot pada skin Tesla di PUBG Mobile 1.5, kalian dapat menggunakan mobil tesla pada Map Erangle: Ignition, dan juga dapat menggunakannya pada Erangel yang biasa dengan cara kalian meng-gatcha dari lucky spin dengan membayar sebesar 60 UC untuk sekali spin.

PUBG Mobile x Rich Brian

WOW! Ini dia Update Terbaru PUBG Mobile 1.5

PUBG Mobile kembali berkolaborasi dengan penyanyi terkenal dari Indonesia yang sudah Mendunia, yaitu Rich Brian.

Sebelum berkolaborasi dengan Rich Brian, PUBG Mobile terlebih dahulu berkolaborasi dengan penyanyi lain nya yaitu Allan Walker dan juga Black Pink pada beberapa season yang lalu.

Di pilihnya Rich Brian juga mempertimbangkan gaya musik yang sangat cocok dengan sensasi battle royal pada game PUBG Mobile.

Dalam kolaborasi terbaru dengan Rich Brian ini PUBG mobile menghadirkan outfit eksklusif bernama Rich Brian Aerial Air Max Set, yang bisa didapat pemain dari 16 Juli lalu sampai 29 Juli mendatang.

Vicigers jangan lupa untuk update PUBG Mobile terbaru ya.


Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!