Setelah menunggu lama, iPad mini 7 akhirnya resmi rilis di Indonesia pada bulan Oktober lalu. Bagaimana spesifikasi produk terbaru Apple ini?
Model iPad yang satu ini sering menjadi pilihan pengguna gadget karena desainnya yang lebih compact sehingga lebih hemat tempat.
Seperti apa spesifikasi dan harga dari iPad Mini 7 2024? ayo simak uraian lengkapnya dalam artikel berikut ini!
Baca juga:
Spesifikasi dan Fitur iPad Mini 7 2024
Untuk kamu yang suka desain simple dan mudah dibawa kemana-mana, iPad Mini 7 bisa menjadi solusi paling tepat.
Selain itu, sistem operasi yang perangkat ini gunakan juga tergolong baru yaitu iPadOS 18 yang bisa pengguna upgrade hingga iPadOS 18.2.
Penasaran bagaimana spesfikasi lain dari iPad model terbaru yang satu ini? Berikut adalah spesifikasi lengkapnya:
- Dimensi: 195.4 x 134.8 x 6.3 mm (7.69 x 5.31 x 0.25 in)
- Berat: 293 g
- Build: Glass front, aluminum back, aluminum frame
- Display Layar: 8.3 inci, Liquid Retina IPS LCD, 500 nits
- Resolusi Layar: 1488 x 2266 pixels
- OS: iPadOS 18 upgrade hingga iPadOS 18.2
- Chipset: Apple A17 Pro (3 nm)
- Slot Kartu Memori: Tidak ada
- Penyimpanan Internal: 128 GB/ 256 GB/ 512 GB
- RAM: 8 GB
- Kamera Utama: 12 MP, f/1.8, (wide), AF, Quad-LED dual-tone flash, HDR, panorama
- Kamera Depan: 12 MP, f/2.4, 122˚ (ultrawide), HDR
- Speaker: Stereo
- 3.5 mm jack port: Tidak ada
- WLAN: Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac/6e, dual-band, hotspot
- Bluetooth: 5.3, A2DP
- NFC: Tidak ada
- USB: USB Type-C 3.1 Gen2, DisplayPort
- Baterai: Li-Ion 5078 mAh (19.3 Wh)
Beralih ke bagian fitur, Apple menyematkan teknologi AI (Apple Intelligence) yang akan membantu pengguna mereka dalam berbagai aktivitas digital. Berikut adalah beberapa fitur dari Apple Intelligence:
- Image Wand yang akan membantu membuat dan merekomendasikan gambar utuh dari sketsa kasar atau deskripsi pengguna
- Transcribe Audio yang memungkinkan perangkat untuk menerjemahkan audio kedalam tulisan di aplikasi Notes
- Pemberitahuan prioritas untuk memindai notifikasi penting yang akan muncul walaupun layar sedang dalam keadaan terkunci
- Fitur Genmoji yang memungkinkan pengguna untuk membuat emoji orisinal untuk mengekspresikan diri dengan lebih kreatif
- Pemanfaatan Apple Inteligence terhadap keamanan pemrosesan data perangkat dengan adanya fitur Private Cloud Compute yang bersifat lebih privasi
Perbandingan Antara iPad Mini 7 dan iPad Mini 6
iPad Mini 7 merupakan penerus dari iPad Mini 6 yang sebelumnya rilis di tahun 2021. Meskipun berjarak tiga tahun, ternyata ada beberapa fitur bawaan yang seharusnya sudah bisa di upgrade dari iPad mini 6.
Keduanya sama-sama menggunakan layar Liquid Retina dengan panel IPS LCD dan masih menggunakan refresh rate 60Hz.
Hal ini tentunya cukup disayangkan, mengingat kompetitor dari brand-brand lainnya sudah banyak yang menggunakan refresh rate lebih tinggi.
Selain itu, tingkat kecerahan dari layar ini juga masih di angka 500 nits, sama seperti seri pendahulunya. Hal ini tentu membuat aktivitas outdoor di siang hari terasa kurang maksimal.
Meskipun begitu, ada cukup banyak peningkatan yang iPad Mini 7 dapatkan dari seri sebelumnya. Salah satunya adalah fitur dukungan terhadap penggunaan Apple Pencil Pro.
Perangkat ini juga memiliki performa yang 25 persen lebih baik dengan adanya prosesor A17 Pro. Prosesor yang juga Apple sematkan untuk iPhone 15 Pro dan iPhone 15 Pro Max.
Selain prosesor, CPU yang digunakan juga lebih cepat 30 persen dari pendahulunya. Sehingga, aman untuk memainkan game berat seperti Assassin’s Creed Mirage.
Harga iPad Mini 7 2024
Melansir dari website iBox, iPad Mini 7 2024 saat ini dibanderol dengan harga mulai Rp 9.499.000 hingga Rp 15.499.000 tergantung besarnya memori internal.
Produk Apple yang satu ini tersedia dalam empat pilihan warna klasik yaitu Space Gray, Blue, Purple, dan Starlight.
Jika kamu tertarik untuk membeli, iBox juga menyediakan berbagai pilihan pembayaran baik tunai maupun cicilan via kartu kredit dan paylater seperti Kredivo.
Baca juga:
Nah, itulah uraian singkat tentang spesifikasi dan harga dari iPad Mini 7 2024 di Indonesia. Bagaimana, apakah gadget satu ini masuk wishlist-mu?
Buat top up game, ke VCGamers Marketplace aja! Pasti Termurah!