Fungsi Item Glowing Wand di Mobile Legends
Di dalam game Mobile Legends (ML), pemilihan item yang tepat memiliki peranan penting untuk mengontrol jalannya pertandingan.
Pasalnya, beberapa item memang dibuat khusus untuk meng-counter hero tertentu, salah satunya adalah Glowing Wand.
Adapun, item Glowing Wand biasanya dipilih sebagai counter hero-hero yang memiliki kemampuan regen dan HP yang sangat tinggi. Karena merupakan item magic damage, Glowing Wand sangat cocok untuk digunakan oleh hero dengan role Mage.
Lalu, seperti apa kegunaan item Glowing Wand di Mobile Legends secara lengkapnya? Temukan jawabannya melalui artikel ini. Simak hingga tuntas, ya!
Baca juga:
Statistik Dasar Item Glowing Wand di Mobile Legends
Sebelum mengetahui lebih lanjut, penting bagi kamu untuk mengetahui statistik dasar yang ada pada item Glowing Wand. Berikut adalah penjelasan singkatnya:
- +75 Magic Power: Memberikan tambahan magic power agar damage menjadi semakin sakit,
- +400 HP: Meningkatkan HP agar Mage bisa bertahan lebih lama di dalam pertempuran,
- 5% Movement Speed: Tambahan movement speed sangat berguna agar Mage bisa berotasi dengan cepat ke Gold Lane atau Exp Lane,
- Pasif Unik – Scorch: Target yang terkena magic damage akan mendapatkan efek terbakar 1% dari total HP selama 3 detik, cocok untuk counter hero dengan HP tebal,
- Pasif Unik – Lifebane: Target yang terkena damage akan mendapatkan pengurangan 50% pemulihan HP dan shield, cocok untuk hero yang mengandalkan regen HP dan shield untuk bertarung.
Fungsi Item Glowing Wand di Mobile Legends
Seperti yang telah dijelaskan di atas, Glowing Wand merupakan item yang biasanya dibeli ketika hero lawan memiliki efek pemulihan HP dan shield, seperti Estes, Mathilda, Angela, Ruby, Yu Zhong, dan lain-lain.
Tak hanya itu, item seharga 2150 gold ini juga bisa kamu gunakan untuk menguras hero lawan yang memiliki HP tinggi seperti Tank. Berkat pasif uniknya, Scorch, hero yang memiliki HP tebal akan mendapatkan magic damage tambahan selama 3 detik sebesar 1% dari total jumlah HP-nya.
Hero yang Cocok Menggunakan Item Glowing Wand
Di patch kali ini, Glowing Wand menjadi salah satu item yang wajib untuk digunakan oleh para pemegang Mid Lane, khususnya Mage. Bukan tanpa sebab, item ini sangat membantu ketika team fight sedang berlangsung agar bisa mengeliminasi lawan dengan mudah.
Walaupun demikian, ada beberapa hero Mage yang terbilang cocok untuk menggunakan item Glowing Wand. Berikut ini adalah penjelasannya:
Valir
Hero pertama yang cocok menggunakan item Glowing Wand adalah Valir. Hal ini karena, skill 1 Burst Ball, bisa memberikan magic damage secara terus menerus terhadap lawan yang terkena skill-nya.
Dengan begitu, efek pasif unik dari Scorch yang ada pada item Glowing Wand bisa aktif secara terus menerus untuk menyicil HP lawan yang tebal.
Yve
Selanjutnya, Yve juga menjadi hero yang sangat cocok untuk menggunakan item Glowing Wand. Seluruh skill yang Yve miliki sangat mendukung pasif unik Scorch agar bisa aktif secara berkelanjutan.
Skill 1 Void Blast, akan memberikan magic damage area kepada lawan yang berada di sekitaranya dengan cooldown yang sangat singkat. Kemudian, skill 2 Void Crystal, dapat memberikan efek slow dan magic damage yang berada di jalurnya secara terus menerus dalam jangka waktu 2.7 detik.
Lalu, ultimate-nya Real World Manipulation, dapat memberikan magic damage kepada target dengan area yang sangat besar selama 15 detik.
Tentunya, dengan cooldown yang singkat dan juga damage area yang besar, pasif Scroch yang ada di Glowing Wand bisa aktif secara maksimal.
Zhuxin
Terakhir, ada hero Mage baru bernama Zhuxin yang juga terbilang sangat cocok untuk menggunakan item Glowing Wand.
Skill 2 Lantern Flare, memungkinkan Zhuxin untuk memberikan magic damage secara terus menerus terhadap lawan yang berada di areanya. Dengan demikian, Scorch bisa aktif tanpa jeda terhadap lawan yang terkenda skill tersebut.
Baca juga:
Buat kamu yang cari tempat top up diamond Mobile Legends dan WDP termudah dan cepat, langsung aja ke VCGamers Marketplace!