8 Game Coop PS5 Terbaik untuk Mabar Seru Bareng Teman

Berikut adalah game coop PS5 terbaik: Gotham Knights, Ghost of Tsushima: Legends, Lego Star Wars: The Skywalker Saga, Helldivers 2, Destiny 2
CoOp Game PS5
Sumber: YouTube Gamranx

Bosan main game PS5 sendirian? Bingung mau pilih game Coop PS5 yang pas untuk main bareng teman? 

Tenan, pada pembahasan ini kami sudah siapkan 8 game Coop PS5 yang bisa kamu mainkan. Dari aksi menegangkan hingga petualangan epik, game-game ini menawarkan pengalaman bermain yang tak terlupakan. 

Langsung saja simak daftar beserta ulasan singkatnya berikut ini! 

Baca juga: 

8 Game Coop PS5 Terbaik untuk Mabar

PS5 Pro
Kelebihan PS5 Pro (Sumber: Gadget Viva)

Berikut ini adalah rekomendasi 8 game Coop PS5 spesial untuk kamu:

Gotham Knights 

Gotham Knights
Gotham Knights. (Source: Playstation Store/Google)

Penggemar film DC Universe merapat! Rasakan keseruan menjadi pelindung kota Gotham dengan bermain game Gotham Knight buatan WB Game Mintreal tahun 2022 ini. 

Game ini berlatar belakang di Gotham pasca kematian Batman. Kamu dan temanmu dapat berperan sebagai Batgirl, Nightwing, Red Hood, dan Robin. Para Super Hero terpaksa harus bersatu tatkala Court of Owls yang misterius menyerang. 

Masing-masing karakter di game ini mempunyai gaya bertarung uniknya masing-masing. Keseruan semakin bertambah karena dalam game ini pemain bisa menjelajah seisi kota Gotham. 

Sistem pertarungan dalam game ini juga menawarkan mode Co-op hingga dua pemain, memungkinkan kamu berpatroli bersama teman. 

Untuk mendapatkan kaset video game ini kamu hanya perlu menyiapkan biaya sekitar Rp 200 – Rp 500 ribuan saja. Harga variatif tergantung paket pembelian dan tempat membelinya. 

Ghost of Tsushima: Legends

Ghost of Tsushima
Ghost of Tsushima. (Source: Playstation Store/Google)

Ghost Tsushima: Legends adalah game karya Sucker Punch Production yang rilis tahun 2020. Melalui game ini pemain akan diajak untuk menyelami cerita rakyat dan mitologi Jepang. 

Kamu bisa menjelajahi seisi game ini bersama temanmu dengan mode multiplayer kooperatif yang seru. Di game yang satu ini kamu tidak berperan sebagai Jin Sakai melainkan salah satu dari empat kelas prajurit unik yaitu Samurai, Hunter, Ronin, atau Assassin. 

Berbeda dengan game Ghost Tsushima satunya, di game ini kamu harus bekerjasama dengan teman atau pemain lain secara online. Kamu dan temanmu harus bekerjasama mengalahkan Oni dan Yokai yang merupakan makhluk mitologi khas Jepang. 

Game ini dapat kamu mainkan secara gratis jika sebelumnya sudah mempunyai game utamanya. 

Lego Star Wars: The Skywalker Saga

Lego Star Wars The Skywalker Saga
Lego Star Wars The Skywalker Saga. (Source: Playstation Store/Google)

Lego Star Wars: The Skywalker Saga adalah game yang dikembangkan Traveller’s Tales dan rilis pada tahun 2022. Game ini akan mengajak teman untuk menjelajah seluruh saga Skywalker. 

Game ini menawarkan lebih dari 300 karakter yang dapat dimainkan, 100 kendaraan, dan 23 planet untuk dijelajahi. 

Gameplay Lego Star Wars: The Skywalker Saga memadukan aksi, petualangan dan pemecahan teka-teki. Pemain dapat menjelajahi luasnya dunia terbuka dalam game ini, menyelesaikan misi, melawan musuh, dan mengumpulkan item koleksi. 

Mode Co-op pada game PS5 satu ini memungkinkan pemain untuk berbagi keseruan dengan teman atau keluarga.

Versi original kaset game ini di beberapa toko online dibanderol mulai harga Rp 500 ribuan. Jika kamu ingin mendapatkan yang lebih murah, kamu bisa membeli kaset second yang ada di beberapa toko online. 

Heldivers 2 

Fitur Crossplay di game Heldivers 2
Sumber; playstation.com

Helldivers 2 adalah game tembak-menembak orang ketiga yang berlatar di masa depan saat manusia berusaha mengalahkan alien. Game yang dikembangkan oleh Arrowhead game Studios ini melanjutkan warisan pendahulunya dengan aksi kooperatif intens hingga empat pemain. 

Sebagai prajurit elit Helldivers tugas kamu adalah melindungi Super Earth dan menyebarkan demokrasi ke seluruh galaksi. Kamu akan dibekali senjata canggih dan kemampuan strategis untuk menghadapi gerombolan alien yang menyerang. 

Game eksklusif PS5 yang rilis pada tahun 2023 ini menyajikan pertempuran taktis yang menuntut kerjasama tim. Koordinasi serangan, penggunaan perlengkapan pendukung, dan pemilihan senjata menjadi penentu keberhasilan.. 

Apabila kamu mencari game sci-fi penuh ledakan yang bisa dimainkan bersama maka Helldivers 2 adalah pilihan terbaik. 

Di toko Orange dan Hijau kaset game Helldivers dijual dengan harga yang variatif. Jika kamu ingin memainkannya siapkan budget antara Rp300 – 500 ribuan.

Destiny 2 

Destiny 2 Final Shape
Sumber: Official Site

Destiny 2 adalah game FPS online yang mengajak pemain untuk menjadi Guardian, pelindung terakhir umat manusia. Game ini akan mempertemukan pemain dengan alien yang mengancam. 

Game karya Bungie Studio ini sudah rilis sejak tahun 2017 dan terus berkembang hingga kini. 

Sebagai seorang Guardian kamu akan menjelajahi berbagai planet dan bulan. Terdapat banyak misi yang mengharuskan pemain menempuh perjalanan ruang angkasa. 

Di game ini kamu bisa memilih tiga kelas karakter dengan kemampuan unik: Titan (tangguh dan kuat), Hunter (lincah dan mematikan, atau Warlock (ahli sihir dan mistik) 

Kamu juga bisa mengumpulkan berbagai senjata dan armor untuk meningkatkan kekuatan Guardian. 

Destiny 2 adalah game Coop PS5 yang cocok untuk kamu yang mencari petualangan epik, aksi tembak-menembak seru, dan dunia luas untuk dijelajahi. 

Kamu bisa mendapatkan kaset video game ini di toko online dengan harga mulai dari Rp 470 – Rp749 ribu. Semua tergantung paket pembelian kaset Destiny 2. 

Tiny Tina’s Wonderlands

Tiny Tina’s Wonderlands Game Coop PS5
Sumber: Official Site

Tiny TIna’s Wonderlands adalah game action role-playing ciptaan Gearbox Software. Game ini dirilis pertama kali pada Maret 2022 untuk berbagai konsol dan platform termasuk PS5. 

Saat memainkan game ini kamu akan merasakan keseruan penjelajahan dunia fantasi tabletop. Kamu akan berperan sebagai Pacemaker, seorang pahlawan yang bertugas mengalahkan Dragon Lord jahat. 

Sepanjang perjalanan kamu akan menjelajahi dunia yang penuh warna, melawan musuh fantastis, dan mengumpulkan loot epik. 

Tiny’s TIna Wonderlands menggabungkan elemen penembakan khas Borderlands dengan mekanisme role-playing yang mendalam. 

Kamu bisa menciptakan karakter unik sendiri, memilih berbagai kelas, dan mengembangkan build skill. Selain itu, game ini juga menawarkan sistem spellcasting yang seru dan pertarungan melawan boss menantang. 

Kaste Tiny Tina’s Wonderlands Standard Edition dijual mulai harga Rp475 ribuan. 

The First Descendant 

The First Descendant PS5 Coop Game
Sumber: PlayStation official Site

The First Descendant adaah game free to play yang menggabungkan aksi tembak-menembak dengan elemen RPG. Game karya NEXON Games ini rilis pada Juni 2024 kemarin. 

Di game ini kamu akan berperan sebagai Descendant, manusia berkekuatan super yang berjuang melawan invasi alien gaas. Untuk mengalahkan alien yang menginvasi tersebut kamu akan menggunakan berbagai pilihan senjata. 

Game ini layak dicoba bagi pemilik PS5 yang sedang mencari game coop gratis dan berkualitas. 

The Quarry

The Quarry
The Quarry. (Source: Playstation Store/Google)

The Quarry adalah game horor interaktif yang mengajak pemainnya terlibat dalam cerita langsung. 

Game yang dikembangkan oleh Supermassive Games ini rilis pada tahun 2022 dan tersedia di berbagai konsol termasuk PS5. 

The Quarry berlatar di perkemahan musim panas Hackett’s Quarry yang seru. Namun, tiba-tiba momen tersebut menjadi mimpi buruk setelah para peserta terjebak dalam teror mahluk mengerikan yang tiada ujung. 

Kamu akan mengendalikan sembilan karakter berbeda, membuat keputusan krusial yang menentukan nasib mereka. 

Setiap keputusan di dalam game akan mempengaruhi jalannya cerita dan hubungan antar karakter. The Quarry termasuk game horor interaktif yang menyediakan mode coop. 

Kaset video game ini dijual mulai harga Rp400 ribuan saja di toko orange dan toko hijau. 

Demikian 8 rekomendasi game Co-op PS5 yang seru untuk dimainkan bersama teman-teman. 

Baca juga: 

Cari tempat top up saldo Steam Wallet atau PSN Wallet dengan harga termurah? Beli di VCGamers Marketplace aja ada promo menarik setiap bulannya yang menunggu kamu!


Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!