×Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Buruan, Kolaborasi Monster Strike X Jujutsu Kaisen Dimulai!

Event kolaborasi Monster Strike X Jujutsu Kaisen disebut berlangsung mulai 16 Januari 2024 ini lho, jangan sampai ketinggalan!
Monster Strike X Jujutsu Kaisen
Monster Strike X Jujutsu Kaisen . Sumber: Official Site

Lagi-lagi Mixi selaku developer mengeluarkan kolaborasi yang ditunggu-tunggu penikmat game andalan mereka: Monster Strike X Jujutsu Kaisen! Yap, event ini akan dapat dilakukan sampai tanggal 16 Januari ini, lho! So, jangan sampai ketinggalan!

Baca juga: 5 Fakta Yuko Ozawa si Gadis Idaman Yuji Itadori di Jujutsu Kaisen!

Kolaborasi Monster Strike X Jujutsu Kaisen, Ada Apa Saja?

Dilansir dari Famitsu, event ini akan digelar mulai 16 Januari 2024. Ini merupakan kali kedua Monster Strike dan Jujutsu Kaisen berkolaborasi.

Manga besutan komikus Gege Akutami ini memang banyak menyita perhatian penikmat produk-produk pop kultur Jepang. Pasalnya, ada begitu banyak game di luar sana yang tertarik melakukan kolaborasi dengan judul manga yang satu ini!

Yap, para gamers sekaligus penikmat Jujutsu Kaisen pasti tidak segan-segan menggelontorkan pundi-pundi yang mereka miliki untuk dapat memiliki karakter/skin dengan tema tokoh-tokohnya.

Kali ini, game mobile dengan genre role-playing physics berjudul Monster Strike-lah yang berinisiatif melakukan kolaborasi!

Game “freemium” dua dimensi (2D) ini, dapat Vicigers unduh secara gratis melalui layanan distribusi aplikasi resmi seperti Google Play Store (Android) maupun Apps Store (iOS).

Bahkan jika dilansir dari laman resminya, pengguna dalam negeri (domestik) mereka telah menyentuh 50+ juta pengguna!

Angka ini bisa terbilang cukup besar, melihat game tersebut umumnya dimainkan oleh orang-orang Jepang.

Yap, hingga saat ini, terlihat bahwa game tersebut umumnya masih memiliki user interface dengan bahasa negeri matahari terbit tersebut. Bayangkan bila fitur bahasa lainnya juga disematkan, bisa jadi lebih banyak lagi yang memainkannya kan!

Dan tidak heran jika fanbase game ini di Indonesia juga belum terlalu banyak.  Nah, buat yang penasaran apa saja yang bisa didapatkan pada pada event kolaborasi ini, berikut adalah detailnya.

Baca juga: Gameplay Seru dan Menarik dari Jujutsu Kaisen Phantom Parade!

Karakter Gacha

Karakter Gacha: Monster Strike X Jujutsu Kaisen
Karakter Gacha: Monster Strike X Jujutsu Kaisen. Sumber: Official Site

Ada lima karakter yang bisa Vicigers dapatkan dari gacha-nya. Kelima karakter ini merupakan tokoh-tokoh yang hadir di manga Jujutsu Kaisen, diantaranya:

  • Megumi Fushiguro dengan atribut Kayu (Tree) bintang 6: Beast Deity
  • Nobara Kugisaki dengan atribut Api (Fire) bintang 6: Beast Deity
  • Mei Mei dengan atribut Air (Water) bintang 6: Beast Deity
  • Atsuya Kusakabe atribut Cahaya (Light) bintang 6: Evolution
  • Takuma Ino atribut Kegelapan (Darkness) bintang 6: Evolution

Kolaborasi (Collaboration) Starter Pack

Collaboration Starter Pack: Monster Strike X Jujutsu Kaisenv
Collaboration Starter Pack: Monster Strike X Jujutsu Kaisen. Sumber: Official Site

Selanjutnya ada juga Starter Pack special event kolaborasi (Collaboration) dengan Jujutsu Kaisen kali ini. Vicigers bisa mendapatkan duo legenda Satoru Gojo dan Suguru Geto. Keduanya akan memiliki atribut Light bintang 6 (Beast Deity).

Karakter dari Login dan Misi (Quest)

Karakter Gratis Monster Strike X Jujutsu Kaisen
Karakter Gratis Monster Strike X Jujutsu Kaisen. Sumber: Official Site

Tidak tanggung-tanggung, Mixi selaku developer juga memberikan karakter-karakter “gratis” yang tidak melulu didapatkan dengan cara berbayar nih Vicigers! Kalian bisa mendapatkannya dengan cara login maupun menyelesaikan misi:

  • Choso dengan atribut Api (Fire) bintang 6: Evolution – Quest
  • Dagon dengan atribut Air (Water) bintang 6: Evolution – Quest
  • Jiro Awasaka dengan atribut Kayu (Tree) bintang 5: Evolution – Quest
  • Haruta Shigemo dengan atribut Cahaya (Light) bintang 5: Evolution – Quest
  • Hosogami dengan atribut Kegelapan (Darkness) bintang 6: Evolution – Quest
  • Megumi Fushiguro dengan atribut Kayu (Tree) bintang 6: Evolution – Quest
  • Utahime Iori dengan atribut Api (Fire) bintang 6: Evolution – Login
  • Shoko Ieiri dengan atribut Kayu (Tree) bintang 6: Evolution – Login

Karakter Kolaborasi Lainnya

 

Karakter Lain
Karakter Lain. Sumber: Official Site

Selain itu ada juga beberapa karakter lainnya seiring dengan event kolaborasi ini. Karakter-karakter ini sekarang bisa didapatkan dengan dari melakukan event kolaborasi tersebut:

  • Yuji Itadori dengan atribut Api (Fire) bintang 6: Beast Deity
  • Satoru Gojo dengan atribut Kegelapan (Darkness) bintang 6: Beast God Transformation
  • Kento Nanami dengan atribut Cahaya (Light) bintang 6: Beast God Transformation
Baca juga: Link Baca Manga Jujutsu Kaisen Bahasa Indonesia

Itu dia tadi pembahasan mengenai event kolaborasi Monster Strike X Jujutsu Kaisen. Nantikan ulasan mengenai game lainnya, selalu, hanya di vcgamers.com!


Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!