×Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Rekomendasi Hero Pengguna Glowing Wand selain Mage

Atribut dan pasif yang dimiliki oleh Glowing Wand membuatnya fleksible digunakan oleh hero selain Mage untuk menghasilkan Continous Damage
Pengguna Glowing Wand
Pengguna Glowing Wand. Source: VCGamers

Hallo Vicigers, tahukah kamu jika item Glowing Wand di Mobile Legends tidak selalu identik dengan Hero role Mage lho. Item ini digunakan juga oleh hero dengan role selain Mage, yaitu Fighter dan Assassin.

Atribut dan pasif yang dimiliki oleh item ini membuatnya fleksible digunakan bahkan untuk hero selain Mage untuk menghasilkan Continous Damage atau damage yang berkelanjutan yang biasa dikenal dengan DOT (Damage Over Time).

Artikel kali ini akan membahas mengenai lima hero selain Mage yang menggunakan Glowing Wand. Untuk penjelasan lengkapnya, berikut adalah pembahasannya!

Silvana

Silvana dengan skin Collector.
Silvana dengan Skin Collector. Source: VCGamers

Salah satu hero yang menggunakan Glowing Wand yaitu Silvana yang merupakan Fighter magic damage yang mengharuskan inisiasi membuka teamfight dengan mengurung musuh menggunakan ultimatenya.

Sebagai EXP Laner, Silvana dikenal dengan gameplay “ciki” (ciduk kill) yang dimana sekali menangkap lawan kemudian melakukan combo mengalahkan lawannya terutama Mage dan Marksman dengan HP yang tipis.

Bersamaan dengan Genius Wand, Glowing wand akan menjadi item penting yang wajib Silvana build untuk dapat melakukan serangan ciki yang memiliki combo mematikan. Item ini akan memberikan magic damage tambahan serta pasif burn yang membakar musuh.

Baca juga: 5 Mage Terbaik Pengguna Glowing Wand

Phoveus

Tampilan Phoveus
Tampilan Phoveus. Source: VCGamers

Phoveus merupakan hero Fighter dengan magic damage yang dapat menggunakan item Glowing Wand pada buildnya. Item ini akan memaksimalkan Phoveus dalam mengejar lawan dan memberikan damage pada lawan dengan tambahan +75 Magic Power dan 5% Movement Speed.

Selain itu atribut penambahan 400 HP dari item ini, dapat membantu Phoveus dalam teamfight berkepanjangan yang membutuhkan banyak atribut HP agar sustain di lini depan. Ketika menggunakan ultimatenya, Phoveus akan berulang kali melompati lawan yang melakukan gerakan dash atau blink.

Area Of Effect yang ditimbulkan Phoveus juga dapat memicu pasif burn dari Glowing Wand. Jadi, ketika Phoveus memberikan damage ultimatenya akan lebih sakit dengan menggunakan item ini karena ada tambahan magic damage dan efek burn.

Joy

Glowing Wand
Skin Elite Terbaru Joy. Source: VCGamers

Joy merupakan hero yang dapat digunakan sebagai Fighter atau Jungler. Joy merupakan hero yang sangat mengandalkan movement speed dalam gameplaynya dengan melakukan dash atau blink pada skill duanya Rhythm of Joy.

Glowing Wand merupakan item magic yang sangat cocok dengan Hero Joy, atribut 400 HP, +75 Magic Power dan ekstra 5% Movement Speed akan membuat Joy lebih baik dalam mengejar dan memberikan damage pada musuh.

Pada saat Joy menggunakan ultimatenya Electrifying Beats, Joy perlu untuk mengejar dan menempel lawan lawannya agar dapat memberikan magic damage terus menerus. oleh karena itu, Joy merupakan Hero yang sangat mengandalkan movement speed.

Baca juga: 10 Hero yang Wajib Kamu Banned di Rank Season 30

Gusion

Gusion
Gusion. Source: Youtube/Vonn

Gusion merupakan hero yang memiliki role fleksibel, karena selain menjadi Jungler dia juga dapat mengisi posisi Mid Laner dan EXP laner dengan membawa battle spell flicker maupun petrify.

Glowing Wand merupakan salah satu item core Gusion yang wajib dia build agar dapat mengeluarkan potensinya sebagai Hero dengan burst magic damage yang sakit. Bahkan instant kill pada hero lawan karena semua atribut dan pasif dari item ini.

Sama seperti Silvana, Gusion memiliki gameplay ciki instant kill dengan combo mematikan. Namun mekanik yang dimiliki oleh Gusion lebih sulit ketimbang Silvana, karena menggunakan Gusion harus fast hand dan akurat ketika menggunakan combonya.

Aamon

Glowing Wand
Aamon. Source: Youtube/Jungler Aamon

Hero selanjutnya yang menggunakan Glowing Wand yaitu Aamon, yang dikenal sebagai hero Jungler Assassin dengan kemampuan kamuflase tak terlihatnya. Dalam lore cerita, Aamon merupakan kakak laki-laki dari Gusion.

Aamon dan Gusion memiliki kesamaan yaitu Hero burst magic damage yang dapat menggunakan Glowing Wand pada buildnya. Glowing Wand dapat membantu Aamon memberikan magic damage dan movement speed tambahan.

Pasif burn Glowing Wand juga dapat memberikan last hit ketika ultimate yang dikeluarkan Aamon dengan stack yang tidak penuh menyisakan sedikit HP musuh.

Namun, pada hero Aamon terkadang Glowing Wand tidak dibuild karena gameplay Aamon yang membutuhkan Attack Speed.

Attack Speed dari Aamon dibutuhkan untuk mendapatkan stack ultimate lebih cepat sehingga jumlah pecahan beling lebih banyak dan memberikan damage lebih besar. Oleh karena itu item Feather of Heaven lebih sering digunakan dalam buildnya.

Baca juga: Menang Tanpa Balas! ONIC Masuk Final Upper Bracket M5 MLBB

Itulah pembahasan kami mengenai rekomendasi Hero selain Mage yang menggunakan item Glowing Wand.

Jangan lupa untuk top up Diamond Mobile Legends hanya di VCGamers Marketplace karena menawarkan harga termurah.


Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!