Knives Out merupakan sebuah game dengan genre battle royale yang dikembangkan oleh NetEase Games dan sudah dirilis sejak tahun 2017 silam.
Sebagai game mobile, tentu saja kamu bisa memainkan game ini di smartphone dengan OS Android dan iOS.
Meskipun game ini sudah dirilis sejak 6 tahun yang lalu, sepertinya masih banyak yang belum memahami game ini dengan baik.
Nah, untuk itu kami akan merangkumkan mengenai ulasan singkat mengenai game Knives Out dan tempat top up termurahnya.
Untuk lebih jelasnya lagi mengenai game ini, yuk simak ulasan berikut ini!
Baca juga: Ulasan Game BloodStrike dan Tempat Top Up Termurahnya
Apa itu Game Knives Out?
Game Knives Out berlokasi di sebuah pulau tropis yang dihuni oleh 100 pemain.
Seperti game battle royale lainnya, di dalam game Knives Out nantinya kamu harus bertahan hidup dengan cara membunuh pemain lain, mengumpulkan senjata dan perlengkapan, dan selalu berada di zona aman yang terus mengecil.
Gameplay game ini cukup sederhana, kamu bisa berjalan, berlari, melompat, dan menembak.
Kamu juga bisa menggunakan berbagai macam senjata dan perlengkapan lainnya untuk membantumu dalam mengalahkan pemain lain.
Baca juga: Tarisland: Penjelasan Game dan Top Up Murahnya di VCGamers
Kelebihan dan Kekurangan Knives Out
Game ini juga memiliki kelebihan dan keunggulan yang harus kamu ketahui sebelum memutuskan untuk memainkannya.
Berikut adalah beberapa kelebihan dan kekurangannya:
Kelebihan
- Grafis yang sangat detail membuat game ini terlihat lebih hidup dan realistis, serta desain karakternya yang dirancang dengan detail juga.
- Gameplay yang disajikan begitu cepat dan intens dengan kontrol yang responsif. Hal itu membuat kamu bisa berpindah-pindah dengan mudah dan menembak musuh dengan akurat.
- Memiliki berbagai macam senjata dan perlengkapan yang nantinya bisa kamu gunakan untuk mengalahkan pemain lain. Kamu bisa memilih senjata dan perlengkapan yang sesuai dengan gaya bermainmu.
Kekurangan
- Terdapat beberapa item yang mengharuskan kamu untuk membelinya menggunakan uang asli atau top up. Sebenarnya hal ini sangat menguntungkan bagi pemain yang mampu melakukan top up di game ini.
- Permainan yang kompetitif sehingga membuatmu harus berlatih keras untuk bersaing dengan pemain lain. Dan kurang cocok bagi mereka yang ingin bermain dengan santai.
- Sama seperti game lainnya yang memiliki grafis yang bagu, game ini mungkin akan mengalami lag di beberapa perangkat terutama jika smartphone yang digunakan memiliki spesifikasi rendah.
Game ini cocok untuk kamu yang mencari game battle royale yang cepat dan intens.
Baca juga: Cara Main King of Avalon dan Top Up Termurahnya
Top Up Knives Out Termurah di VCGamers Marketplace
Jika kamu ingin melakukan top up Voucher game Knives Out dengan harga murah, kamu bisa melakukannya di VCGamers Marketplace.
Untuk cara top up Vouchers-nya sendiri, kamu bisa mengikuti langkah-langkah berikut ini:
Masuk ke Akun VCGamers
Langkah pertama yang harus kamu lakukan adalah login ke dalam akun VCGamers di VCGamers.com
Jika kamu belum memiliki akun, kamu bisa membuat akun terlebih dahulu di VCGamers.com.
Caranya cukup mudah, karena kamu hanya akan diminta untuk memasukkan data layaknya membuat akun sosial media pada umumnya.
Pilih Produk
Setelah selesai login atau membuat akun VCGamers, kamu sudah bisa memilih kategori sesuai keinginanmu.
Jika kamu ingin melakukan top up Vouchers, maka kamu bisa ketik Knives Out di kolom pencarian dan pilih produk yang ingin kamu beli.
Checkout Produk
Jika kamu sudah menemukan produk yang ingin dibeli, maka kamu bisa masuk ke toko. Kemudian kamu bisa melakukan checkout produk yang ingin kamu beli.
Sebelum melakukan checkout, kamu perlu membaca deskripsinya untuk mengetahui cara tradingnya. Lalu, kamu sudah bisa melakukan konfirmasi pembelian.
Pilih Metode Pembayaran
Untuk opsi pembayaran, di VCGamers sendiri sudah menyediakan berbagai jenis e-wallet, pembayaran tunai di retail, dan juga pembayaran menggunakan VC Coin.
Setelah menemukan metode pembayaran yang sesuai, kamu tinggal melakukan pembayaran saja.
Dan Vouchers Knives Out akan masuk ke dalam akun game kamu secara otomatis.
Baca juga: Mengenal Game Miko Era: Twelve Myths dan Cara Top Upnya
Nah, demikianlah pembahasan kita kali ini mengenai ulasan game Knives Out
Yuk kunjungi VCGamers News untuk mengetahui info seputar games, hype, serta tech and gadget lainnya.