×Scroll ke bawah untuk melanjutkan

8 Hero Core Terbaik yang Punya Skill Disable

Hero Core Terbaik

Hola Sobat Vicigers, kali ini kita ingin membahas tentang Hero Core terbaik yang ada di dalam game Mobile Legends.

Di dalam game Mobile Legends diketahui terdapat hero core trerbaik yang memiliki kemampuan untuk membunuh lawan dengan mudah serta mimiliki damage yang sangat besar.

Jumlah Hero Core terbaik di game garapan Moonton itu relatif banyak. Tapi, kali ini kita akan lebih spesifik akan membahas tentang hero core terbaik yang memiliki skill disable.

Hero core merupakan hero yang memiliki peran penting dalam pertandingan tim di game tersebut. Karena, hero itu berperan sebagai pemegang role utama.

Sehingga, pengguna hero core harus dapat menghantarkan timnya menang pada pertandingan.

8 Hero Core Terbaik yang Punya Skill Disable

Kali ini kita akan merinci 8 Hero Core Terbaik yang punya Skill Disable. Berikut ini kami sampaikan daftar 8 hero tersebut:

Aldous

Dalam game Mobile Legends, Aldous yang merupakan salah satu hero core terbaik yang memiliki role sebagai fighter. Dia sangat kuat dan memilki damage yang mengerikan dalam pertandingan.

Aldous mempunyai stack yang terus bertambah. Sehingga, dia dapat menghabisi lawannya dengan satu kali serangan.

Dia mempunyai skill disable. Hal itu dia dapatkan dari skill kedua yang dia miliki.

Nantinya, skill tersebut bisa memberikan stun sekaligus shield untuk Aldous.

Hanabi

Hero core terbaik dengan skill disable selanjutnya yakni Hanabi. Dia memiliki kemampuan yang baik saat dalam pertandingan Mobile Legends.

Hanabi merupakan hero yang sangat mematikan. Karena, dia bisa meluncurkan serangan splash area. Serangan itu pun bisa memberikan stun ke lawan.

Baca juga: Wajib Dicoba! Ini Bulid Zilong Tersakit di Mobile Legends

Hero yang satu ini cocok sekali untuk team fight. Pasalnya, dia akan semakin kuat ketika lawannya berkumpul.

Dia memiliki serangan yang bisa memberikan stun pada lawan yang terkena skill darinya.

Saat sudah terkena stun, Hanabi bisa menyerang hero lawan habis-habisan dengan kemampuan yang dia miliki.

Moskov

Core Terbaik

Hero Core terbaik dengan skill disable selanjutnya yakni Moskov. Skill disable yang dimiliki hero Marksman ini bisa dibilang sangat baik.

Dengan skill disable ini Moskov bisa menghentikan hero lawan. Sehingga, hero lawan yang terkena skill tersebut tidak dapat berkutik.

Kemampuan itu berada di skill kedua yang dimiliki Moskov. Dia pun menjadi hero yang mematikan di dalam Mobile Legends.

Badang

Core Terbaik

Hero selanjutnya yang akan kita bahas yakni Badang. Dia bisa mengunci gerakan lawan.

Hero dengan role sebagai fighter ini dapat membuat dinding di sekitar dia lalu meluncurkan serangan agar bisa menghentikan lawannya.

Setelah gerakan lawan terkunci karena skill tersebut, dia bisa langsung menyerang dengan combo yang mematikan ke arah lawannya.

Serangan itu bukan hanya dapat dilakukan pada satu hero. Tapi, kamu juga bisa meluncurkannya untuk lima hero sekaligus.

Natalia

Hero core selanjutnya yakni Natalia. Hero yang merupakan assasin ini memiliki skill disable yang didapat dari silence.

Saat menggunakan skill tersebut, hero lawan tidak bisa menggunakan skill yang mereka miliki.

Natalia bisa menciduk hero lawannya dari belakang. Dia juga punya skill bom asap yang akan membuat pergerakan lawan menjadi sangat lambat.

Saat menggunakan skill itu, Natalia juga akan mendapatkan efek imun.

Popol and Kupa

Core Terbaik

Hero core selanjutnya yakni Popol dan Kupa. Hero marksman ini juga memiliki disable yang baik.

Dia mempunyai skill memasang jebakan dimana pun. Nantinya, hero dari tim lawan yang masuk dalam jebakan itu tidak akan bisa bergerak dalam beberapa waktu.

Helcurt

Hero Core Terbaik

Selanjutnya, yakni Helcurt. Hero core yang memiliki role sebagai assasin ini memiliki kemampuan disable terbaik.

Dia punya serangan yang bisa membuatnya meluncurkan burst damage tinggi.

Helcurt juga memberikan crowd control jenis Silence. Skill itu membuat lawannya tidak akan bisa mengeluarkan skill apapun.

Selena

Hero Core Terbaik

Hero selanjutnya yakni Selena. Dia memiliki skill combo mematikan di dalam game Mobile Legends.

Selena bisa melakukan serangan ke lawannya dengan Abyssal Abyss. Serangan itu memberi stun ke lawannya.

Stun tersebut relatif lama. Karena, mencapai tiga detik.


Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!