8 Best Mode MLBB Lain yang Gak Kalah Seru!

mode mobile legend

Aloha Vicigers! Taukah kalian bahwa Mobile Legends mempunyai beberapa mode game yang dapat dimainkan para pemain, hampir sama dengan game MOBA lainnya?

Tidak melulu harus memainkan mode Rank, ada beberapa varian lain yang disediakan untuk menambah pengalaman bermain yang seru.

Sejak kemunculannya, 14 Juli 2016, game Mobile Legends: Bang Bang (MLBB) sudah menarik perhatian para gamer di seluruh dunia. Game MOBA 5 vs 5 ini dianggap sebagai Dota 2 versi mobile.

Di antaranya seperti mode Classic, Rank, Brawl, Arcade, Draft Pick, Custom, Human Vs AI, dan Magic Chess. Pastinya para penggemar ML sudah tidak asing lagi, ya.

Memiliki hero-hero keren dan tangguh, cara bermainnya yang mudah dimengerti, grafik yang bagus, dan kelebihan–kelebihan lainnya menjadi daya pikat para penggemar game di seluruh dunia.

Bagi kamu yang sudah mencoba memainkan game Mobile Legends ini pastinya sudah mengetahui aspek-aspek apa saja yang ada di dalam game populer tersebut. Namun, untuk yang baru akan mencoba memainkan game ini, perlu untuk mengetahui aspek game ini.

Kali ini kita akan membahas beberapa mode yang tersedia di Mobile Legends untuk menambah pengetahuan mengenai beberapa mode di game tersebut.

Classic

mode classic ML

Bagi pemula atau yang baru memainkan game ini, mode classic adalah varian pertama yang ada di aplikasi Mobile Legends yang berperan sebagai aturan dasar mode lainnya. Mode ini dapat dimanfaatkan pemain untuk menguasai suatu hero.

Pada varian ini, pada pemain berkesempatan bertanding 5 vs 5 tanpa khawatir peringkat akan turun apabila kalah. Maka dari itu, varian classic satu ini ini cocok untuk para pemula untuk beradaptasi dengan Mobile Legends.

Waktu yang dibutuhkan untuk menyelesaikan satu permainan di varian classic ini berkisar antara 10-15 menit, tetapi tidak menutup kemungkinan hingga mencapai 15-30 menit.

Cara mainnya pun mudah, pemain hanya perlu membuat room, mengundang teman (jika memang perlu), dan matching up. Setelah itu pemain sudah dapat memainkan game dengan varian classic.

Arcade

Tahun 2017 lalu, varian arcade ini pertama kali dirilis oleh Mobile Legends dengan sebutan Easter. Gameplay-nya berbeda, tersebar di peta, terdapat telur yang dapat dikonsumsi, dan masing-masing jenisnya memberikan buff berbeda.

Varian Arcade adalah permainan tambahan di Mobile Legends yang dapat para pemain mainkan sewaktu-waktu. Contohnya saat ada acara khusus, liburan, atau show. Terdapat 49 hero yang dapat dimainkan pada varian ini.

Draft Pick

Berbeda dengan varian game lain, di metode ini, pemain hanya memiliki 32 detik untuk menentukan hero yang akan diblokir atau tidak dapat diputar. Anggota ke-4 dan ke-5 dari seriap tim yang hanya dapat mencekal 2 hero.

Brawl

Mode Brawl ML

Tidak jauh berbeda aturan mainnya dengan varian ranked, hanya brawl mode ini terhitung lebih santai. Pada varian ini, pemain tidak dapat memilih heronya secara bebas, tetapi akan diberikan pilihan antara 2 hero secara acak.

Waktu bermain di varian ini berakhir dalam waktu yang jauh lebih singkat dibanding varian classic dan rank. Brawl varian ini cocok untuk pemain yang akan meningkatkan skor kredit yang hilang akibat AFK.

Setelah hero tertentu diblokir, kedua pihak akan bergiliran pada rotasi 1/2/2/2/1, menentukan hero untuk memasuki pertandingan. Hero yang sudah dipilih oleh pemain lain tidak dapat dipilih oleh pemain lain.

Custom

Custom mode mirip dengan Human Vs AI mode. Bedanya adalah, para pemain dapat melawan pemain/manusia asli yang memainkan game Mobile Legends. Para pemain dapat mengatur lawan dan kawannya sendiri.

Aturan pada varian ini persis seperti varian classic, tetapi di varian ini pemain dapat bebas mengelola jumlah pemain.

Human Vs AI

Mode ini memberikan pemain pengalaman melawan musuh yang dikendalikan oleh komputer. Tim AI (kecerdasan buatan) secara otomatis dikendalikan oleh komputer untuk menjadi musuh pemain asli.

Mode ini cocok digunakan untuk latihan bermain atau mencoba hero baru. Pemain dapat mengundang 4 teman untuk berlatih bersama melawan komputer. Setelah pertandingan selesai, pemain tetap akan mendapatkan poin pertempuran.

Magic Chess

Magic Chess Mode ditambahkan pertama kali pada Januari 2020, dan secara permanen dirilis pada 17 Maret 2020 di Patch Note 1.4.60. Magic Chesss merupakan varian berbasis strategi dengan 8 pemain, dimana para pemain akan bersaing satu sama lain dan merayap secara acak di Papan Catur Ajaib.

Tujuan varian ini untuk membeli dan meningkatkan hero pemain, menyesuaikan lineup agar melawan sinergi yang kuat. Bagi pemain yang bertahan sampai akhir, adalah pemenangnya.

Ranked

mode ranked ML

Setelah memainkan mode classic, akun kita akan bertambah level. Setelah mencapai level 8 dan memiliki hero lebih dari 5, mode rank ini sudah bisa dicoba. Akun kita akan dicocokan oleh sistem dengan lawan yang mempunyai kekuatan yang sama.

Dibandingkan dengan mode classic, mode rank lebih serius dan dibutuhkan strategi bermain. Para pemain akan mendapatkan satu bintang untuk setiap kemenangan, dan bintangnya akan berkurang apabila mengalami kekalahan.

Baca Juga : Kabar Baik! Aktifkan 2 Slot Granat Free Fire Sekarang!


Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!