Real Chess 3D. Sumber: Alpha Potato Games/Youtube
7 Daftar Game Catur Online Terbaik di Android
Buat kamu yang sedang mencari game asah otak, game catur online bisa menjadi pilihan terbaik!
Di era digital sekarang, sepertinya sudah jarang yang bermain catur fisik, namun sekarang sudah bisa bermain catur melalui smartphone kapan saja dan dimana saja.
Dengan game catur online, kamu bisa adu strategi dengan pemain di seluruh dunia serta belajar trik baru bermain catur.
Jadi, buat kamu yang senang berpikir taktis atau pengen coba asah otak dengan cara yang seru, kamu bisa memainkan game catur online di smartphone-mu sekarang juga!
Baca juga:
Game catur online yaitu permainan catur versi digital yang memungkinkan pemainnya untuk melawan satu sama lain melalui smartphone, PC atau tablet.
Dengan platform ini, kamu bisa bermain catur dengan melawan teman ataupun pemain lain dari seluruh dunia.
Sebenarnya game catur ini memiliki beberapa manfaat seperti meningkatkan kemampuan berpikir kritis, analitis dan logis.
Jadi, kamu harus merencanakan strategi, memprediksi langkah lawan serta memecahkan masalah dengan cepat.
Di dalam game ini juga kamu harus memahami kombinasi gerakan bidak, memperhatikan posisinya dan memprediksi gerakan lawan.
Oleh karena itu, catur ini tidak hanya sebagai hiburan saja, tapi juga bisa dijadikan sebagai saran untuk mengasah kemampuan berpikir.
Di bawah ini adalah beberapa daftar game catur online di Android yang bisa kamu mainkan ketika waktu luang yaitu sebagai berikut:
Game catur online pertama ada Chess Puzzle yang dikembangkan dan diterbitkan oleh Gustavo Barrionuevo pada 17 Februari 2021 untuk Android.
Chess Puzzle ini telah mendapatkan rating 5.0 atau bintang lima dengan total 10 ribu downloads di Google PlayStore yang menjadikan game catur Android terbaik.
Sebagai game yang bergenre puzzle, Chess Puzzle memiliki tantangan unik dengan menggabungkan aturan gerakan catur dalam format teka-teki.
Tujuannya untuk menghilangkan semua bidak lawan hingga tersisa satu saja di papan catur.
Walaupun awal game masih mudah, namun seiring berjalannya permainan, kamu akan memecahkan teka-teki yang kompleks dan harus merencanakan setiap langkah selanjutnya.
Game catur online kedua ada Chess Puzzles & Tactics, yaitu game catur yang dikembangkan dan diterbitkan oleh Thriv pada 1 Oktober 2024.
Chess Puzzle ini telah mendapatkan rating 5.0 atau bintang lima dengan total 1000 downloads di Google PlayStore.
Game ini dirancang untuk membantu pemain dalam meningkatkan skill taktiknya melalui teka-teki catur. Selain itu juga menyediakan latihan taktik unlimited yang bisa disesuaikan sendiri dengan kemampuan pemain.
Kamu juga bisa memilih tingkat kesulitan, mulai dari easy hingga hard. Ditambah lagi, UI-nya yang user-friendly sehingga lebih mudah dipahami oleh pengguna.
Game catur online selanjutnya ada Chess Prep Pro Openings, yaitu game catur yang diterbitkan oleh Chess Pre Pro pada 25 Januari 2022 untuk Android.
Chess Prep Pro Openings ini telah mendapatkan rating 4.9 atau bintang 4 dengan total 50 ribu downloads di Google PlayStore yang menjadikan game catur Android terbaik.
Kamu bisa membuat repertoar pembukaan catur sebebasnya, lalu bisa menambahkan sebanyak mungkin gerakan dan variasi untuk setiap pertandingan.
Kamu juga bisa mengasah ingatanmu dengan latihan repertoar catur. Selain itu juga tersedia blind spot finder untuk mengidentifikasi gerakan lawan.
Game catur online selanjutnya ada Chess Master: Board Game, yaitu game catur yang dikembangkan dan diterbitkan oleh One Way Street Entertainment pada 2 Juni 2023 untuk Android.
Chess Master: Board Game ini telah mendapatkan rating 4.8 atau bintang 4 dengan total 5 juta downloads di Google PlayStore yang menjadikan game catur Android terbaik.
Game yang bergenre board game ini berfokus pada permainan catur klasik yang bertujuan untuk mengembangkan strategi dan skill bermain catur.
Kamu bisa melawan AI dengan level kesulitan yang berbeda-beda atau melawan teman-mu dalam mode 2 player.
Lalu, kamu juga bisa memilih berbagai desain papan dan set bidak catur yang bisa disesuaikan sendiri.
Game catur online selanjutnya ada Chess: Learn to Play yang diterbitkan oleh Chess King pada 2 Maret 2018 untuk Android dan tersedia juga di iOS.
Chess: Learn to Play ini telah mendapatkan rating 4.8 atau bintang 4 dengan total 1 juta downloads di Google PlayStore yang menjadikan game catur Android terbaik.
Pada game ini telah mencakup latihan taktik, strategi, pembukaan, game tengah dan game akhir dari berbagai level kesulitan pemain, mulai dari beginner hingga grandmaster.
Dengan bermain game catur satu ini, kamu bisa mengasah pengetahuan tentang catur. serta memahami trik dan strategi catur.
Selain itu juga, game ini akan memberikan tugas dan akan memberikan clue terkait strategi yang benar.
Game catur online selanjutnya ada Chess: Play & Learn, yaitu game catur yang dikembangkan dan diterbitkan oleh Chess.com pada 1 Februari 2010 untuk Android.
Chess: Play & Learn ini ini telah mendapatkan rating 4.7 atau bintang 4 dengan total 50 juta downloads di Google PlayStore.
Game ini dibuat untuk membantu pemain dari berbagai level kesulitan, mulai dari beginner sampai grandmaster yang berfokus untuk mengembangkan skill dan strategi bermain catur.
Lalu, kamu juga bisa bermain melawan pemain dari seluruh dunia dalam pertandingan real-time serta kamu juga bisa mengakses lebih dari 350.000 teka-teki catur untuk mengasah skill taktik dan strategimu.
Game catur online selanjutnya ada Chess Online & Offline, yaitu game catur yang dikembangkan oleh Splend Apps yang diterbitkan pada 4 September 2024 untuk Android.
Chess Online & Offline ini telah mendapatkan rating 4.6 atau bintang 4 dengan total 5 juta downloads di Google PlayStore.
Game ini dibuat untuk memberikan pengalaman bermain catur yang lengkap, terutama bagi pemula ataupun grandmasters.
Terdapat dua mode didalam game ini yaitu mode online dan offline. Pada mode online, kamu bisa melawan pemain dari seluruh dunia, sementara mode offline, kamu akan melawan AI yang tingkat kesulitannya bisa disesuaikan sendiri.
Tersedia juga mode multiplayer, jadi kamu bisa mengundang temanmu untuk bermain catur bersama.
Lalu, tersedia juga lebih dari 21 style papan catur dan 16 set bidak yang bisa disesuaikan sendiri.
Adanya fitur ‘Premove’ untuk mengatur gerakan selanjutnya ketika menunggu giliran.
Baca juga:
Yuk, segera Top Up kebutuhan produk game favorit-mu termurah, cepat dan aman hanya di VCGamers Marketplace, ya!
This website uses cookies.