Games

6 Game Paling Menakutkan di Roblox yang Wajib Dicoba

Published by
Dudi Adiansyah

Rekomendasi 6 Game Paling Menakutkan di Roblox Paling Seram yang Wajib Kamu Coba

Roblox menjadi platform bermain game yang paling banya digunakan. Bukan tanpa sebab, Roblox menawarkan kemudahan bagi para penggunanya agar bisa bermain game dengan berbagai macam genre, seperti horor, aksi, petualangan, hingga misteri.

Bagi sebagian orang, bermain game yang menakutkan menjadi hal paling menyerukan. Selain menguji adrenalin, game tersebut juga sering menyelipkan beberapa misteri yang menarik untuk dipecahkan.

Lantas, apa saja rekomendasi game menakutkan yang ada di Roblox dan wajib untuk kamu coba? Temukan jawabannya melalui artikel ini. Simak hingga tuntas, ya!

Baca juga:

6 Game Menakutkan di Roblox yang Wajib Dicoba

6 Game Menakutkan di Roblox yang Wajib Dicoba. Sumber: VCGamers

Lebih lanjut, berikut adalah beberapa rekomendasi game menakutkan di Roblox yang disusun berdasarkan tingkat kepopulerannya dan wajib untuk kamu coba:

Doors Floor 2

Doors Floor 2. Sumber: Wallpaper Cave

Rekomendasi game menakutkan di Roblox pertama adalah Doors Floor 2. Hingga saat ini, game buatan LSPLASH ini telah memiliki 93% jumlah likes.

Di dalam game ini, kamu harus melewati serangkaian pintu agar bisa maju ke level selanjutnya. Di setiap pintu, kamu akan menemukan banyak kejutan, teka-teki, tantangan, dan juga ancaman dari makhluk misterius.

Adapun, kamu harus bisa bertahan hidup dan menemukan jalan keluar untuk bisa memenangkan game ini. Hal yang paling menakutkannya, langkah yang kamu ambil harus diambil dengan hati-hati, karena jebakan atau monster bisa muncul kapan saja.

Sementara itu, berikut ini adalah beberapa kelebihan dari game Doors Floor 2:

  • Jumpscare: Kamu tidak akan pernah tahu apa yang akan terjadi ketika membuka pintu berikutnya, hal ini yang membuat game Doors Floor 2 menjadi lebih menakutkan,
  • Puzzle dan Tantangan: Selain elemen horor, game ini juga menuntut pemain untuk berfikir cepat dan memecahkan teka-teki agar bisa maju ke babak selanjutnya,
  • Atmosfer yang menegangkan: Efek suara serta atmosfer yang ada di dalam game ini menciptakan suasana yang seram dan membuat jantung berdegup kencang.

Flee the Facility

Flee the Facility. Sumber: Wallpaper Cave

Di urutan kedua, ada Flee the Facility yang mempunyai likes hingga 92% sebagai game horor yang menakutkan.

Nantinya, kamu dan beberapa pemain lain akan berperan sebagai seseorang yang terjebak di dalam sebuah fasilitas penilitan angker. Adapun, misi utama dari game ini adalah melarikan diri dari monster bernama “beast” yang terus mengejarmu.

Jika kamu pernah memainkan game Dead by Daylight, Flee the Facility hampir memiliki mekanisme yang sama dengan game tersebut.

Lebih lanjut, berikut adalah alasan lain mengapa kamu harus memainkan game ini:

  • Multiplayer: Kamu harus bekerja sama dengan pemain lain untuk memecahkan teka-teki serta membuka jalan keluar,
  • Jumpscare: Kamu juga akan merasakan elemen jumpscare, karena “beast” bisa muncul kapan saja yang membuat suasana menjadi semaki tegang,
  • Lebih Menantang: Setiap ruangan yang ada di fasilitas ini dirancang untuk menyulitkan pemain. Sehingga, membuat Flee the Facility menjadi semakin menantang untuk dimainkan.

The Mimic

The Mimic. Sumber: Wallpaper Cave

Di lain sisi, The Mimic buatan CTStudio telah memperoleh likes sebanyak 90%. Tentunya, game ini wajib untuk kamu coba apabila mencari sensasi bermain game yang menakutkan.

Adapun, The Mimic merupakan game horor yang terinspirasi dari legenda dan cerita rakyat Jepang. Nantinya, kamu akan berperan sebagai seseorang yang harus memecahkan segala misteri di sekelilingnya.

Sementara itu, berikut adalah kelebihan dari game The Mimic yang mungkin saja membuat kamu tertarik untuk memainkan game ini:

  • Jumpscare: Adapun, The Mimic terkenal dengan jumpscare-nya yang menyeramkan dan muncul secara tiba-tiba tanpa bisa ditebak,
  • Grafis memukau: Untuk ukuran Roblox, The Mimic memilik grafis yang terbilang cukup detail. Hal ini yang membuat atmosfer di dalam permainan menjadi semakin menakutkan,
  • Cerita unik: Setiap chapter yang ada di game ini penuh dengan teka-teki. Sehingga, membuat pemainnya tidak merasa cepat bosan.

Alone in a Dark House

Alone in a Dark House. Sumber: DeviantArt

Alone in a Dark House merupakan game yang menakutkan di Roblox dan memperoleh jumlah likes sebanyak 82%.

Di dalam game ini, kamu akan berperan sebagai seorang detektif. Kemudian, kamu akan menyelidiki kasus pembunuhan di sebuah rumah tua serta memecahkan teka-teki dan menghindari makhluk seram yang berkeliaran.

Kamu akan menemukan suasana rumah kosong yang sangat mencekam dan membuat siapapun yang memainkannya menjadi ketakutan.

Berikut ini adalah beberapa kelebihan dari game Alone in a Dark House:

  • Klasik horor: Berlatarkan rumah tua kosong yang gelap, game ini memberikan pengalaman horor klasik yang cukup mengerikan;
  • Cerita menarik: Kamu akan penasaran dan selalu ingin memainkan game ini hingga tuntas;
  • Efek suara: Dengan adanya suara langkah kaki, ketukan dinding, serta suara aneh, membuat game ini mampu menciptakan suasana yang tegang bagi siapa saja yang memainkannya.

Dead Silence

Dead Silence. Sumber: YouTube/TheKacperosEN

Lebih lanjut, ada Dead Silence dari DoomX10 yang wajib kamu coba dengan perolehan likes sebanyak 77%.

Adapun, game ini mengajak kamu untuk menjelajahi misteri urban legend tentang seorang ventriloquist bernama Mary Shaw yang mengerikan di sebuah lorong gelap dan sangat berbahaya.

Dengan atmosfer yang mencekam, game ini membuat siapapun yang memainkannya merasakan ketegangan dan merinding ketakutan.

Berikut ini adalah beberapa alasan mengapa kamu harus memainkan game Dead Silence:

  • Diangkat dari film horor populer: Dead Silence diangkat dari film horor populer karya James Wan tahun 2007, membuatnya menjadi semakin seru untuk dimainkan,
  • Jumpscare: Dengan jumpscare yang muncul secara tiba-tiba, game ini akan membuat jantung kamu bedegup kencang di setiap permainan,
  • Cerita misteri yang menarik: Dengan alur cerita yang melibatkan kutukan dan urban legend Mary Shaw, membuat game Dead Silence menjadi game yang menarik untuk kamu mainkan.

Breaking Point 2

Breaking Point 2. Sumber: YouTube/iEthan

Terakhir, ada game menakutkan di Roblox bernama Breaking Point 2 yang berhasil mengumpulkan likes sebanyak 71%.

Berbeda dengan kelima game di atas, Breaking Point karya Paradox 2 ini memunculkan kesan horor psikologis yang cukup menantang. Di dalam game ini, kamu berada di sebuah meja yang berdampingan dengan pemain lain.

Nantinya, secara acak pemain akan diadu dalam sebuah duel untuk bertahan hidup. Adapun, atmosfer tegang akan semakin muncul saat kamu menunggu giliran dan tidak tahu kapan akan menjadi korban selanjutnya.

Sementara itu, berikut ini adalah beberapa kelebihan dari Breaking Point 2 yang bisa membuat kamu tertarik untuk memainkannya:

  • Elemen psikologis: Dengan adanya elemen psikologis yang ada di game ini, membuat siapapun yang memainkannya menjadi merasakan tegang dan panik saat menunggu giliran untuk beradu duel,
  • Gameplay unik: Dengan mekanisme tersebut, game ini menjadi sangat sulit untuk ditebak, karena kamu tidak akan tahu siapa yang akan menjadi korban selanjutnya,
  • Interaksi unik: Berbeda dengan game lain yang harus bekerja sama, Breaking Point 2 justru membuat pemain lain untuk saling berkompetisi agar bisa memenangkan game. Tenunya, ini menjadi hal unik tersendiri di dalam game.

Baca juga:

Dengan memainkan game menakutkan Roblox yang ada di atas, kamu akan menemukan sensasi ketegangan yang menguji adrenalin. Yuk top up Robux Roblox termurah dan cepat hanya di VCGamers Marketplace!

Dudi Adiansyah