×Scroll ke bawah untuk melanjutkan

5 Rekomendasi Anime Yuri yang Romantis dan Lucu

Ada beberapa rekomendasi Anime Yuri dengan nuansa romantis dan lucu yang wajib kamu tonton, seperti Citrus, Sakura Trick, Yagate Kimi ni Naru
5 Rekomendasi Anime Yuri yang Romantis dan Lucu
5 Rekomendasi Anime Yuri yang Romantis dan Lucu. Sumber: VCGamers

5 Rekomendasi Anime Yuri yang Romantis dan Lucu

Anime yuri merupakan salah satu genre yang menampilkan hubungan romantis antara dua karakter perempuan. Bukan hanya tentang cinta, anime Yuri juga seringkali menyelipkan kisah persahabatan yang lucu dan menggemaskan.

Hingga saat ini, banyak anime dengan genre Yuri yang sudah bermunculan. Akan tetapi, kami akan memberikan rekomendasi anime Yuri yang bisa membuat kamu baper hingga tertawa terbahak-bahak.

Apa saja kira-kira rekomendasi anime Yuri tersebut? Yuk temukan jawabannya dengan menyimak artikel ini hingga tuntas.

Baca juga:

Rekomendasi Anime Yuri yang Romantis dan Lucu

rekomendasi anime yuri
Rekomendasi Anime Yuri yang Romantis dan Lucu. Sumber: VCGamers

Lebih lanjut, berikut ini adalah beberapa rekomendasi Anime Yuri dengan nuansa romantis dan lucu yang bisa kamu tonton:

Yagate Kimi ni Naru (Bloom Into You)

rekomendasi anime yuri
Yagate Kimi ni Naru (Bloom Into You). Sumber: IMDB

Rekomendasi anime Yuri pertama adalah Yagate Kimi ni Naru (Bloom Into You). Anime yang satu ini terbilang cukup populer lantaran menampilkan cerita cinta yang sangat seru.

Anime ini mengisahkan seorang siswi SMA bernama Yuu Koito yang tidak merasakan cinta layaknya kisah romantis di dalam sebuah buku atau lagu-lagu yang ada. Suatu hari, dirinya bertemu dengan seorang kakak kelas bernama Touko Nanami.

Hubungan mereka mulai terlihat intens ketika Touko mengakui perasaanya kepada Yuu. Alih-alih menerima pernyataan tersebut, Yuu justru merasa bingung terhadap perasaannya sendiri.

Sementara itu, berikut ini adalah alasan mengapa kamu harus menonton anime yang satu ini:

  • Banyak momen romantis dan lucu: Yagate Kimi ni Naru menawarkan momen yang romantis dan juga lucu, di mana mereka menggali definisi dari cinta dan juga identitas dirinya masing-masing,
  • Interaksi dua karakter yang unik: Sementara itu, interaksi antara Yuu dan Touko terbilang cukup unik, di mana selalu ada komedi di tengah-tengah konflik yang membuat perasaan penontonnya menjadi campur aduk.

Sakura Trick

rekomendasi anime yuri
Sakura Trick. Sumber: IMDB

Untuk kamu yang menyukai anime Yuri dengan nuansa komedi ringan dan banyak momen lucu, Sakura Trick bisa menjadi pilihan yang tepat. Anime ini menceritakan tentang dua orang bernama Haruka dan Yuu, di mana mereka merupakan pasangan sahabat yang sangat dekat.

Saat memasuki masa SMA, mereka menyadari bahwa hubungan mereka akan renggang lantaran kelas akan dibubarkan selama tiga tahun.

Agar hubungan antara Yuu dan Haruka tetap hangat, mereka akhirnya memutuskan untuk menjalin hubungan secara rahasia.

Adapun, banyak orang yang menonton anime ini dengan alasan:

  • Penuh adegan komedi: Di sela-sela hubungan mereka yang romantis, selalu ada adegan komedi yang membuat penontonnya menjadi terhibur,
  • Menggambarkan realita: Dengan adanya kisah sahabat jadi cinta, anime yang satu ini sangat menggambarkan kisah hidup yang ada di dunia nyata.

Adachi to Shimamura

Adachi to Shimamura
Adachi to Shimamura. Sumber: IMDB

Selanjutnya, ada Adachi to Shimamura yang bisa kamu jadikan alternatif untuk menonton anime bergenre Yuri. Anime ini mengisahkan hubungan sepasang siswi SMA bernama Adachi dan Shimamura, yang berawal dari persahabatan menjadi cinta.

Adapun, pasangan tersebut memiliki kepribadian yang bertolak belakang. Di mana Adachi memiliki kepribadian yang pendiam dan canggung, sementara Shimura adalah sosok yang lebih santai dan mudah bergaul.

Berdasarkan hal tersebut, banyak orang yang menonton Adachi to Shimamura dengan alasan:

  • Menggambarkan realita: Anime ini menampilkan realita hubungan asmara seperti di kehidupan nyata, di mana konflik dan juga kisah romantis selalu muncul berdampingan,
  • Banyak pelajaran tentang menjalin hubungan: Di lain sisi, kisah pasangan tersebut juga mengajarkan kepada penontonnya untuk bisa menghargai momen-momen kecil yang sangat berharga di dalam suatu hubungan,

Citrus

citrus
Citrus. Sumber: IMDB

Di lain sisi, anime Citrus menawarkan cerita cinta yang penuh dengan konflik. Awalnya, seorang gadis bernama Yuzu Aihara, yang merupakan pindahan dari SMA lain, mendapati bahwa sekolah barunya tersebut memiliki aturan yang sangat ketat.

Di SMA tersebut, Yuzu bertemu dengan ketua OSIS yang memiliki kepribadian dingin bernama Mei Aihara. Adapun, keadaan menjadi lebih rumit ketika Yuzu mengetahui bahwa sebenarnya Mei adalah saudara tirinya.

Meskipun awalnya mereka tidak memiliki hubungan yang baik, seiring berjalannya waktu perasaan mulai muncul dan berganti menjadi hubungan yang lebih romantis.

Lebih lanjut, berikut ini adalah beberapa alasan yang bisa kamu pertimbangkan untuk menonton Citrus:

  • Konflik yang seru: Akibat hubungannya sebagai saudara tiri, Yuzu dan Aihara memiliki kisah cinta dan konflik yang sangat seru,
  • Banyak komedi: Situasi benci bilang cinta bisa kamu dapatkan dengan menonton anime ini. Tentunya, dengan selipan beberapa komedi di dalamnya.

Asagao to Kase-san (Kase-san and Morning Glories)

Asagao to Kase-san (Kase-san and Morning Glories)
Asagao to Kase-san (Kase-san and Morning Glories). Sumber: IMDB

Terakhir, ada Asagao to Kase-san yang bisa kamu tonton sebagai rekomendasi anime Yuri lainnya. Adapun, OVA satu ini menceritakan hubungan antara seorang gadis yang pemalu bernama Yui Yamada dengan seorang atlet populer bernama Tomoka Kase.

Meskipun merupakan seri OVA, Asagao to Kase-san memiliki banyak peminatnya lantaran beberapa alasan berikut ini:

  • Pelajaran dalam menjalin hubungan: Anime ini menyajikan suatu hubungan antara kedua belah pihak yang saling membantu untuk tumbuh bersama,
  • Ada elemen komedi: Di samping itu, anime ini juga memiliki elemen komedi yang muncul dari kecanggungan Yui dalam menghadapi perasaan cintanya kepada Tomoka.

Baca juga:

Dengan mengetahui rekomendasi anime Yuri di atas, kamu bisa menonton berbagai macam pilihan anime yang sesuai dengan selera kamu.

Yuk belanja kebutuhan produk digital kamu dengan harga termurah dan cepat hanya di VCGamers Marketplace!


Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!