×Scroll ke bawah untuk melanjutkan

5 Lagu Naruto Terpopuler yang Bikin Nostalgia!

Terdapat sejumlah lagu serial anime Naruto yang akan bikin kamu nostalgia saat mendengarkannya secara lengkap.
Naruto. (Source: Popverse/Google)

Kali ini kita akan mengulas tentang OST atau Original Soundtrack atau lagu Naruto. Ya, lagu dari anime ini tentu akan membuat sebuah film lebih identik.

Bahkan, OST juga dapat mendongkrak popularitas suatu serial anime. Karena hal ini adalah salah satu bagian penting.

Terlebih, jika lirik lagunya sesuai dengan keadaan sang karakter. Seakan-akan, pesan dan apa yang mereka rasakan, dapat kita rasakan juga.

Pemilihan lagu pengiring yang tepat juga akan membuat energi dari alur cerita yang ada di suatu anime lebih tersampaikan.

Buat pencinta Naruto, pasti sudah sangat tidak asing dengan lagu-lagu yang mengiringi anime ini. Mulai dari pertarungan, momen sedih, bahagia, ataupun momen konyol yang dilakukan Naruto, pasti ada lagu pengiringnya.

Baca Juga: 5 Evolusi Sharingan Sasuke di Anime Naruto

5 Lagu Naruto Terpopuler yang Bikin Nostalgia!

Kali ini penulis telah mengumpulkan 5 lagu Naruto terpopuler yang bisa Vicigers dengarkan atau nyanyikan kembali bersama teman-teman untuk ajang nostalgia. Simak selengkapnya:

Kanashimi O Yasashisa Ni – Little By Little

Naruto Shippuden
Naruto Shippuden. (Source: Pinterest)

Lagu naruto “Kanashimi O Yasashisa Ni” yang dinyanyikan oleh Little By Little, adalah lagu pengiring dari serial anime Naruto season 3.

Kanashimi o Yasashisa ni menceritakan tentang kesedihan yang diubah menjadi kebaikan bagi yang mengalaminya. Lirik lagu ini ditulis oleh dua orang personel dari Little by Little, yaitu Tomoji Sogawa dan Tetsuhiko.

Secara garis besar, setiap lirik di dalam bai lagu ini, menceritakan tentang semangat pantang menyerah, tetap melangkah walu terjatuh lagi, untuk mengubah arti kesedihan menjadi kebaikan. Lebih baik mencoba lalu gagal, dibandingkan tak pernah mencoba sama sekali.

Silhouette – KANA BOON 

Naruto, Sasuke, Sakura
Naruto, Sasuke, Sakura. (Source: Pnterest)

Di urutan kedua, ada lagu Silhoutte yang dinyanyikan oleh KANA BOON. Lagu ini mempunyai genre Jappanese Rock Pop yang dirilis pada tahun 2015 untuk mengisi Original Soundtrack serial anime Naruto Shippuden.

KANA BOON mencatatkan sukses besar melalui lagu ini. pasalnya, ia dapat menembus tangga lagu oricon, dan mendudukinya pada urutan ke-11.

Tak sampai hanya itu, KANA BOON juga mendapatkan sertifikat platinum dari The Recording Industry Association of Japan atas pencapaian nya telah mendapatkan 250.000 unduhan di semua platform.

Lagu ini sendiri menceritakan tentang perjuangan. Waktu yang selama ini terpakai untuk berjuang pasti akan diganti dengan waktu di hari baik.

Hal ini menggambarkan perjuangan Naruto dan kawan-kawan-nya dalam mengalahkan musuh kuat yang mereka tak yakin apakah dapat memenangkan pertarungan tersebut.

Blue Bird – Ikimono Gakari

Tim 7
Tim 7. (Source: Reddit)

Bkue Bird adalah salah satu lagu yang paling banyak digemari oleh para pecinta anime Naruto. Selain menjadi soundtrack ketika opening, lagu ini juga diputar ketika Naruto melawan Hidan dan Kakuzu.

Tak hanya itu, lagu ini juga mengiringi arc filler Tenchi Bridge Reconnaissance Mission, di mana tim 7 yang saat itu telah berganti kepemimpinan, dari Kakashi ke Yamato, bertugas untuk mencari jejak Sasuke.

Secara garis besar, lirik lagu ini mempunyai makna tentang kebebasan. Seseorang yang sedang terkurung dan berusaha menuju dunia luar untuk mencari arti dari kebebasan itu sendiri.

GO! – Flow

Naruto dan Sasuke
Naruto dan Sasuke. (Source: Pinterest)

Go! merupakan lagu ciptaan Flow yang mengisi soundtrack untuk serial anime Naruto pada episode 78 hingga 103. Lagu bergenre rap-rock ini rilis pada tanggal 28 April 2004, dan merupakan salah track hits di Jepang pada masanya.

Lagu ini bercerita tentang usaha seorang pemimpi. Walaupun banyak yang meragukan mimpinya, ia tak menyerah begitu saja untuk meraihnya.

Haruka Kanata – Asian Kung Fu Generation (AKG)

naruto dan hinata
naruto dan hinata. (Source: Duniaku/Google)

Walaupun lagu ini telah rilis lama, Haruka Kanata yang dinyanyikan oleh Asian Kung Fu Generation atau AKG tetap mempunyai tempat tersendiri di hati para penggemarnya.

Lagunya juga mempunyai makna yang dalam. Kegigihan dan pantang menyerah adalah premis utamanya. Haruka Kanata berisikan bait-bait penyemangat untukmu yang sedang berjuang, terus maju tanpa memikirkan rintangan di depan.

Baca juga: Daftar Nama Bijuu di Naruto Lengkap Beserta Jinchuurikinya

Itulah beberapa lagu Naruto yang bisa bikin kalian nostalgia ketika mendengarkannya.

Buat kamu yang mau top up game kesayangan kalian secara aman, murah dan cepat? Kunjungi VCGamers Marketplace sekarang juga!


Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!