Hai Vicigies! Tahukah kalian kabar terbaru mengenai World Championship alias Kejuaraan Dunia League of Legends 2021? Turnamen ini akan melakukan tur di lima kota sebelum grand final pada 6 November dimainkan di Pusat Olahraga Universiade di Shenzhen, Cina, pada musim gugur ini. Riot Games telah mengumumkan lima kota yang akan menjadi tuan rumah Kejuaraan Dunia League of Legends akhir tahun 2021 ini.
Tahun lalu, turnamen ini dimainkan seluruhnya di Shanghai. Sejumlah penggemar diizinkan secara terbatas untuk menghadiri grand final sehubungan dengan adanya COVID-19 restrictions, sementara babak play-in, penyisihan grup, perempat final, dan semifinal masing-masing dimainkan dalam lingkungan tanpa kehadiran penggemar sama sekali.
Kejuaraan Dunia terakhir kali dimainkan di Tiongkok dalam kondisi normal pada tahun 2017 (belum ada wabah COVID-19), pertandingan dimainkan di Wuhan, Guangzhou, dan Shanghai, sedangkan grand final acara tersebut diadakan di Beijing. Tanggal mulai untuk Kejuaraan Dunia League of Legends 2021 sih sebenarnya belum diumumkan. Akan tetapi, kabarnya acara kejuaraan dunia ini akan diadakan di tempat yang dapat menampung 60.000 orang yang tepatnya terletak di jantung kota terbesar kelima di Cina musim gugur ini. Terletak di kota apa sajakah World Championship League of Legends 2021? Let’s check this out!
1. Shanghai
Shanghai berkemungkinan besar akan dipilih sebagai salah satu lokasi pelaksanaan world championship League of Legends tahun ini karena berlokasi di Hongqiao World IE Hub, tempat dimana tim-tim LPL biasa berlaga. Shanghai sendiri seperti yang kita ketahui, merupakan kota dengan jumlah populasi terbesar di seluruh Tiongkok dengan jumlah penduduk 24,8 juta jiwa. Pasti rame, dong ya!
2. Wuhan
Sejak munculnya wabah COVID-19 yang mendunia, siapa sekarang yang tidak mengenal Wuhan? Sebenarnya sih, ibukota dari provinsi Hubei sekaligus kota terbesar di Tiongkok bagian tengah ini adalah kota yang sangat maju dan berjumlah penduduk lebih dari 19 juta jiwa. Lalu, Wuhan sendiri bukanlah lokasi baru dalam dunia League of Legends. Tepatnya pada tahun 2017, kota ini sempat menjadi tuan rumah Worlds 2017 yang digelar di Wuhan Gymnasium. Meskipun semisal di akhir tahun ini COVID-19 restrictions masih berlaku, lokasi satu ini tentunya memberikan sensasi ‘was was‘ bagi pengunjungnya, ya.
3. Chengdu
Lokasi selanjutnya ada Chengdu, yang sempat menjadi lokasi pilihan utama pada akhir tahun 2020 lalu bagi LPL untuk menggelar All-Star sebelum akhirnya dipindahkan. Usut punya usut, tak heran bila Chengdu terpilih sebagai salah satu lokasi pilihan, pasalnya Chengdu memiliki area olahraga multifungsi yang cukup besar bernama Chengdu Sports Centre yang bisa dijadikan tempat untuk melaksanakan Worlds 2021.
Secara historikal, Chengdu ini sebenarnya sempat menjadi ibukota dari Tiongkok di beberapa waktu lalu, kini Chengdu adalah ibukota dari provinsi Sichuan. Secara geografis, Chengdu menjadi salah satu kota dengan populasi terbesar di Tiongkok bagian barat dengan jumlah penduduk sebanyak 18 juta jiwa. Padat sekali, ya!
4. Qingdao
Dinobatkan sebagai kota dengan ukuran terbesar di provinsi Shandong, Qingdao, akan menjadi pilihan berikutnya untuk menjadi tempat kedua pelaksanaan world championship League of Legends 2021. Salah satunya adalah Guoxin Gymnasium Qingdao, lokasi yang berkemungkinan besar akan dijadikan sebagai wajah Tiongkok sebagai tuan rumah. Secara geografis dan historikal, kota yang terletak di pesisir laut kuning ini ternyata sempat diduduki oleh Jerman pada tempo waktu. Tercatatlah bahwa Qingdao memiliki populasi sebanyak 9 juta jiwa per tahun 2014, sepertinya sekarang mungkin bisa lebih.
5. Shenzen
Kalian tau ga, sih?! Shenzhen itu dulunya hanyalah perkampungan nelayan biasa saja sebelum disulap menjadi sebuah kota metropolitan i daerah selatan Tiongkok yang berkonsep futuristik. Pasalnya, terdapat banyak sekali gedung pencakar langit yang dilengkapi dengan teknologi yang canggih di lokasi ini! Secara geografis, kota yang berbatasan dengan Hong Kong ini memliki penduduk lebih dari 23 juta jiwa. Seperti yang telah diulas di awal, Riot Games telah terlebih dahulu mengumumkan Shenzhen sebagai lokasi pertama sekaligus lokasi Final Worlds 2021, tepatnya di Universiade Sports Centre yang berkapasitas lebih dari 60 ribu tempat duduk. Wah, jadi makin ga sabar pengen nonton, nih!