Karakter video game hanya semenarik orang yang menyuarakannya. Aktor suara mampu melakukan pertunjukan yang semenarik apa pun yang mungkin dilihat orang di film atau acara TV, semuanya tanpa pernah menunjukkan wajah mereka. Namun jika Anda tahu di balik suara mereka, ternyata ada beberapa artis ternama di balik karakter beberapa video game favorit Anda.
Game milik Supermassive Game ini rilis pada tahun 2015. Hadir untuk dimainkan PlayStation4. Until Dawn mengisahkan delapan teman yang sedang liburan di sebuah pondok. Pondok mereka yang besar itu pun terletak di tengah hutan. Pasti tentunya, mereka tidak sendiri.
#1 – Hayden Panettiere Sebagai Samantha
Until Dawn memiliki cerita utama yang bisa diselesaikan hanya dalam waktu sekitar 8 jam saja. Dilansir dari official twitter account milik Hayden Panettiere (@haydenpanettier), dirinya terlihat sedang melakukan persiapan shooting untuk video game satu ini. Untuk motion capture nya, wajah karakter Sam mirip banget sama aslinya Hayden Panettiere. Voice acting dan dialog-dialognya juga mengalir natural.
Shooting a video game can come with a price. Guess who just strolled into her hotel looking like this? #oops pic.twitter.com/cHzDicehzM
— Hayden Panettiere (@haydenpanettier) January 19, 2014
#2 – Meaghan Martin Sebagai Jess
RT: If Meaghan Martin's Jessica is one of your favorite #UntilDawn characters! #PS4 pic.twitter.com/BC24s1IUyr
— Until Dawn (Fans) (@UntilDawnPS4) August 27, 2015
Game ini sebenarnya memiliki kemungkinan ending yang banyak. Ending-nya bisa semua karakter mati, atau semua karakter hidup selamat dan happy ending. Nah, semuanya itu ditentukan oleh pemainnya sendiri yang memainkannya. Karena gameplay-nya berintikan tentang menentukan pilihan-pilihan yang mana pilihannya itu kompleks banget.
Sewaktu adegan di kabin bersama Mike, diceritakan Jessica ini akan diculik. Nah, Mike ini bakalan mengejar. Sewaktu mengejar selalu pilih jalan yang berisiko, intinya jangan pilih jalan aman, karena jika melewati rute aman, maka Mike akan lebih lama sampai di tempat tujuan di saat Jessica sudah terlanjur dibunuh.
#3 – Rami Malek Sebagai Josh
Pemeran Freddie Mercury dalam film Bohemian Rhapsody sekaligus aktor di serial film Mr. Robot ini juga pernah membintangi sebuah karakter dalam video game sebagai salah satu tokoh utama. Pada game ini, Rami Malek menjadi seorang protagonist bernama Joshua “Josh” Washington.
Dalam produksi ini, Rami Malek punya kontribusi besar. Pasalnya, seluruh adegan di dalam game ini benar-benar dilakoni olehnya. Bahkan, dirinya juga mengikuti keseluruhan proses sinematik untuk karakter Joshua. Usahanya pun terbayarkan, dari game ini nama bintang Hollywood yang satu ini kian dikenal di industri hiburan.
Namanya ternyata sudah beberapa kali ikut andil dalam produksi video game. Pada tahun 2004, Rami Malek pernah menjadi pengisi suara beberapa karakter. Namun, karakter tersebut bukan bagian dari jajaran tokoh utama, sehingga namanya tidak masuk dalam credit title. Kemudian, tahun 2014 dirinya juga pernah ikut menjadi pengisi suara untuk karakter Tahno di dalam game The Legends of Korra.
#4 – Nichole Bloom Sebagai Emily
Sebuah tips and trick : jadi, sewaktu adegan di gua bekas pertambangan, semua Quick Time Event alias QTE harus benar semua, dan dipastikan jangan sampai ada yang salah. Tipsnya para pemain harus memilih meninggalkan conveyor belt, ambil rute yang lain karena dengan begitu QTE-nya dipastikan lebih gampang. Plus, sewaktu Anda hendak ditembak oleh Mike, jangan biarkan Mike nembak Anda.
#5 – Noah Fleiss Sebagai Chris
Tips and trick lagi : Sewaktu Anda dihadapkan pilihan membunuh Ashley atau Josh di perangkap circular saw, pilihlah untuk mengorbankan Josh. Kemudian di saat adegan diikat satu tangan di kursi dan harus memilih menembak Ashley atau bunuh diri, pilihlah yang menembak diri sendiri ya, wankawan. Kemudian sewaktu dikejar oleh Wendigo, Anda harus bisa menembak dengan tepat.
Nah, itu tadi adalah lima aktor dan aktris terkenal pertama yang selain sering muncul di balik layar juga mengisi peran di video game Until Dawn, ya. Sebelumnya, jangan lupa ya, jangan sampai ketinggalan untuk selalu mendapatkan update berita terbaru dan lengkap seputar game. Mulai dari review game baru, tips dan trik dan sebagainya. Langsung saja follow akun Instagram VCGamers dan channel YouTube ya. Yuk! Join komunitas di Discord VCGamers, komunitas gamers terbesar di Indonesia.