Promo
- VCGamers dapat mengadakan kegiatan promosi sewaktu-waktu dengan syarat dan ketentuan yang berbeda-beda pada setiap kegiatannya.
- Pengguna diharapkan dapat membaca dengan seksama Syarat dan Ketentuan pada setiap kegiatan promosi berlangsung.
- Pengguna hanya dapat menggunakan 1 (satu) akun pada setiap kegiatan promosi. Jika
VCGamers menemukan adanya pengguna yang membuat lebih dari 1 (satu) akun untuk mendapatkan keuntungan dari kegiatan promosi tersebut, VCGamers dapat melakukan tindakan yang dianggap perlu tanpa adanya pemberitahuan terlebih dahulu kepada Pengguna tersebut. Kegiatan tersebut dapat berupa Pembatalan transaksi, pembatalan Kode Promo, pemblokiran akun, penahanan dan penarikan saldo pengguna atau tindakan hukum apabila ditemukan tindakan kecurangan oleh Pengguna. - VCGamers dapat mengubah syarat dan ketentuan setiap kegiatan promosi, yang diadakan oleh pihak
- VCGamers dari waktu ke waktu tanpa adanya pemberitahuan terlebih dahulu kepada Pengguna.
- VCGamers memiliki 2 jenis Promo: a) Kode Promo VCGamers yaitu Promosi yang berasal dan berlaku dalam platform VCGamers; dan b) Kode Promo Pihak Ketiga yaitu Promosi yang berasal dari Pihak ketiga dan berlaku di luar platform VCGamers.
- VCGamers tidak bertanggung jawab terhadap promosi yang berasal dari pihak ketiga dan berlaku pada platform lain di luar VCGamers.
- Kode Promo yang didapatkan oleh Pengguna hanya dapat digunakan untuk produk-produk tertentu yang tersedia dalam platform VCGamers dan dalam periode waktu tertentu.
- Kode Promo yang tidak digunakan atau ditukarkan secara otomatis akan hangus dan tidak dapat digunakan kembali.
- Kode Promo VCGamers akan kembali menjadi kode promo dan dapat digunakan kembali jika transaksi dibatalkan.
Pusat Resolusi
- Pusat resolusi adalah fitur yang disediakan oleh VCGamers untuk memfasilitasi penyelesaian masalah transaksi antara Pembeli dan Penjual. Pembeli atau penjual diminta untuk melampirkan bukti-bukti transaksi yang diperlukan dalam menggunakan Fitur ini.
- Fitur ini akan secara otomatis menahan dana pembayaran Produk ke Penjual sampai dengan permasalahan yang dilaporkan ke Pusat Resolusi selesai.
- Dalam hal penjual/pembeli tidak memberikan jawaban dalam jangka waktu 1×24 jam setelah kendala dibuat, maka kendala secara otomatis akan terselesaikan berdasarkan solusi yang disetujui oleh VCGamers. VCGamers berhak mengambil keputusan atas permasalahan tersebut dengan melihat bukti-bukti yang ada dan/atau bukti-bukti yang harus dilengkapi masing-masing pihak. VCGamers berhak melakukan mediasi dan/atau mengambil keputusan untuk penyelesaian masalah didalam diskusi Pusat Resolusi.
- Jika tidak ditemukan kesepakatan antara penjual dan pembeli dalam jangka waktu 2×24 jam, maka VCGamers memiliki hak untuk membantu menyelesaikan kendala.
- Pembeli dan penjual memahami dan menyetujui bahwa dalam penyelesaian kendala di Pusat Resolusi, Pembeli dan Penjual wajib memberikan tanggapan atas kendala yang ada hingga selesai dengan mematuhi ketentuan dan batas waktu sebagaimana yang telah ditentukan pihak VCGamers pada diskusi terkait.
Fitur Instan & Proses Kilat
- Fitur Instant dan Proses Kilat merupakan Program Pengiriman yang dibuat oleh VCGamers untuk Toko yang memiliki kecepatan dan kesuksesan yang tinggi dalam pengiriman produknya. Program ini bertujuan untuk meningkatkan Penjualan dan keuntungan Toko, dengan sistem pengiriman cepat.
- Dalam program Fitur Instant dan Proses Kilat, VCGamers dapat memilih dan menentukan Toko mana yang berhak menggunakan dan mendapatkan status/label “Instant” dan “Proses Kilat”, dengan kriteria yang telah ditentukan oleh VCGamers.
- VCGamers berhak mencabut status/label “Instant” dan “Proses Kilat” jika dalam waktu seminggu berturut-turut persentase transaksi sukses berada dibawah 90%.
- VCGamers berhak menindak Penjual jika melakukan pelanggaran terhadap Syarat dan Ketentuan VCGamers.
Muatan Konten
- Setiap Pengguna dilarang untuk mengunggah atau mempergunakan kata-kata, komentar, gambar, atau konten apapun yang mengandung SARA, vulgar, diskriminasi, merendahkan atau menyudutkan orang lain dan bersifat ancaman, beriklan atau melakukan promosi ke Platform selain VCGamers. Beserta hal-hal yang dinilai melanggar hukum yang berlaku di Indonesia atau nilai dan norma sosial dan/atau berdasarkan kebijakan yang berlaku pada platform VCGamers. VCGamers dapat melakukan tindakan yang diperlukan apabila terjadi pelanggaran atas ketentuan ini, ketentuan lebih lanjutnya akan diatur dalam Kebijakan Penalty.
- Pengguna dilarang mempergunakan Foto/gambar yang memiliki tanda kepemilikan orang lain (watermark). Pengguna harus memahami dan menyetujui bahwa penyalahgunaan foto/gambar yang diunggah oleh Pengguna adalah tanggung jawab Pengguna secara perorangan.
- Ketika Pengguna mengunggah Konten ke Situs VCGamers, maka pengguna secara sadar telah memberikan VCGamers hak non-eksklusif di seluruh dunia, secara terus-menerus, tidak dapat dibatalkan, bebas royalti dan melaksanakan setiap dan semua hak cipta, publisitas, merek dagang, hak basis data dan hak kekayaan intelektual yang Pengguna miliki dalam konten.
- Pengguna wajib menjamin untuk tidak melanggar hak kekayaan intelektual dalam hal mengunggah konten Pengguna ke dalam situs VCGamers. Pengguna bertangggung jawab secara pribadi atas pelanggaran hak kekayaan intelektual yang diunggah pada Platform VCGamers.
- Pengguna setuju untuk tidak meminta VCGamers bertanggung jawab terhadap penyalahgunaan hak kekayaan intelektual yang dilakukan oleh pengguna lainnya.
- VCGamers berhak untuk sewaktu-waktu mencabut Konten/Produk yang dianggap melanggar Syarat dan Ketentuan website VCGamers dan Peraturan Hukum Berlaku.